Remaja
Buatlah pilihan yang diilhami


“Buatlah pilihan yang diilhami,” Untuk Kekuatan Remaja: Penuntun untuk Membuat Pilihan (2022)

“Buatlah pilihan yang diilhami,” Untuk Kekuatan Remaja

Seorang remaja putri berdoa di tempat tidurnya.

Buatlah pilihan yang diilhami

Dalam Untuk Kekuatan Remaja, Anda akan menemukan ajaran-ajaran Yesus Kristus dan para nabi-Nya. Dengan kebenaran-kebenaran ini sebagai penuntun Anda, Anda dapat membuat pilihan-pilihan terilhami yang akan memberkati Anda sekarang dan di sepanjang kekekalan.

Yesus Kristus adalah jalan menuju sukacita kekal. Sewaktu Anda menggunakan kebebasan Anda untuk memilih mengikuti Yesus Kristus, Anda berada di jalan yang menuntun pada kebahagiaan kekal. Jadikan Yesus Kristus standar Anda, landasan Anda yang kukuh-mantap. Bangunlah kehidupan Anda di atas ajaran-ajaran-Nya, dan ukurlah pilihan-pilihan Anda dengannya. Perjanjian-perjanjian yang Anda buat saat pembaptisan, selama sakramen, dan di bait suci adalah blok-blok pembentuk landasan teguh Anda di dalam Kristus. Anda masih akan menghadapi pergumulan dan godaan, namun Bapa Surgawi dan Juruselamat akan menolong Anda melewati semua itu.

Anda adalah anak-anak roh terkasih Allah. Rencana kebahagiaan-Nya yang besar memungkinkan bagi Anda untuk tumbuh secara rohani dan mengembangkan potensi ilahi Anda. Inilah sebabnya Dia mengutus Yesus Kristus untuk menjadi Juruselamat Anda.

Bapa Anda di surga percaya kepada Anda. Dia telah memberi Anda berkat-berkat besar, termasuk kegenapan Injil serta tata cara-tata cara dan perjanjian-perjanjian sakral yang mengikat Anda kepada-Nya dan mendatangkan kuasa-Nya ke dalam kehidupan Anda. Bersama berkat-berkat itu datanglah tambahan tanggung jawab. Dia tahu Anda dapat membuat perbedaan di dunia, dan itu mengharuskan, dalam banyak hal, menjadi berbeda dari dunia. Upayakanlah bimbingan Bapa Surgawi Anda sewaktu Anda membuat pilihan. Dia akan memberkati Anda dengan ilham melalui Roh Kudus.

Tujuan dari Untuk Kekuatan Remaja bukanlah untuk memberi Anda “ya” atau “tidak” mengenai setiap kemungkinan pilihan yang bisa Anda hadapi. Alih-alih, Tuhan mengundang Anda untuk hidup dengan cara yang lebih tinggi dan lebih kudus—cara-Nya. Penuntun ini akan mengajari Anda tentang cara-Nya. Itu menjelaskan kebenaran-kebenaran yang telah Dia ungkapkan. Jadikan kebenaran-kebenaran ini sebagai penuntun Anda untuk membuat pilihan—pilihan besar, seperti membuat perjanjian di bait suci dan melayani misi, seperti juga pilihan sehari-hari, seperti cara memperlakukan orang atau cara meluangkan waktu Anda.

Sementara orang lain dapat membantu Anda, pertumbuhan rohani Anda bersifat pribadi. Itu adalah antara Anda dan Tuhan. Dia mengetahui hati Anda, dan hanya Dia yang dapat menjadi Hakim yang utama. Lakukan yang terbaik untuk memperbaiki diri setiap hari, menaati perintah-perintah Allah dan menghormati perjanjian-perjanjian Anda, serta membantu orang lain datang lebih dekat kepada Juruselamat.

Lihat Mosia 4:29–30 (cara-cara untuk berbuat dosa tak terbilang jumlahnya, maka kita harus menjaga diri kita sendiri); Helaman 5:12 (membangun landasan Anda di atas Kristus); Ajaran dan Perjanjian 45:57 (mengambil Roh Kudus untuk pembimbing Anda); 82:15 (mengikatkan diri Anda kepada Tuhan melalui perjanjian).

ikon orang menggunakan peta

ikon kompasBagaimana penuntun ini diatur

Setiap topik memiliki tiga bagian:

  1. Kebenaran kekal, atau doktrin Injil Yesus Kristus yang dipulihkan

  2. Undangan untuk menindaki kebenaran-kebenaran itu

  3. Berkat yang dijanjikan yang Tuhan tawarkan kepada mereka yang hidup menurut ajaran-ajaran-Nya