“Pelajaran 8 Materi Guru: Pengorganisasian Gereja Yesus Kristus,” Materi Guru Landasan Pemulihan (2019)
“Pelajaran 8 Materi Guru,” Materi Guru Landasan Pemulihan
Pelajaran 8 Materi Guru
Pengorganisasian Gereja Yesus Kristus
Melalui Nabi Joseph Smith, Tuhan mengorganisasi Gereja-Nya lagi di bumi. Pelajaran ini akan membantu siswa menjelaskan apa yang menjadikan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir sebagai “satu-satunya Gereja yang sejati dan hidup” (Ajaran dan Perjanjian 1:30). Siswa juga akan menentukan bagaimana mereka dapat lebih sepenuhnya berperan serta dalam Gereja Tuhan yang dipulihkan.
Saran untuk Pengajaran
Tuhan memulihkan Gereja-Nya melalui Nabi Joseph Smith.
Mintalah siswa untuk membayangkan bahwa ketika mereka mengundang seorang teman untuk pergi ke gereja, dia menjawab: “Gereja adalah baik, tetapi saya pikir saya bisa menjadi orang yang baik tanpa agama yang terorganisasi. Kita semua memiliki jalan pribadi kita sendiri kepada Allah, benar?”
-
Apa saja kesalahpahaman yang mungkin menghalangi teman Anda untuk memahami nilai Gereja Tuhan?
Izinkan siswa untuk berdiskusi selama beberapa menit dalam kelompok kecil bagaimana mereka dapat menjelaskan kepada teman ini mengapa Tuhan mendirikan sebuah gereja di bumi. (Imbaulah siswa untuk menggunakan apa yang mereka pelajari dari menelaah materi persiapan.)
Perlihatkan gambar-gambar yang menyertai rumah Peter Whitmer Sr. di Fayette, New York. Mintalah siswa untuk mengingat apa yang mereka pelajari di bagian 1 dari materi persiapan untuk menggambarkan apa yang terjadi di rumah Whitmer pada hari Gereja diorganisasi.
Sebagai kelas, bacalah Pasal-Pasal Kepercayaan 1:6, mencari apa yang Joseph Smith pernah tulis tentang organisasi Gereja Yesus Kristus. Jika perlu, Anda dapat menunjukkan bahwa “pemberita Injil” dapat merujuk pada bapa bangsa dan “gembala” kepada pejabat yang mengetuai, seperti uskup.
-
Apa kebenaran yang bisa kita pelajari dari pernyataan ini? (Satu kebenaran yang dapat kita pelajari adalah bahwa Gereja Tuhan di zaman akhir diorganisasi seperti di zaman Yesus.)
Mintalah seorang siswa untuk membacakan dengan lantang paragraf kedua pernyataan Brother Tad R. Callister di bagian 2 dari materi persiapan, yang dimulai dengan kata-kata “Jika seseorang mencocokkan cetak biru …”
Perlihatkan rujukan tulisan suci berikut. Mintalah siswa untuk memilih satu atau lebih dari rujukan tersebut untuk dibaca dalam hati, mencari apa yang diungkapkan tentang organisasi, praktik, dan ajaran Gereja Perjanjian Baru Juruselamat.
Catatan: Kegiatan ini tidak dimaksudkan untuk menyeluruh atau memakan waktu. Ini hanya untuk membantu siswa mengenali bagaimana Gereja Tuhan yang dipulihkan dibentuk sesuai dengan Gereja kuno-Nya.
-
Apa kesamaan yang Anda lihat antara Gereja asli Kristus dan Gereja di zaman kita? Mengapa penting untuk mengetahui bahwa Gereja Tuhan sekarang diorganisasi menurut pola Gereja kuno-Nya?
Jelaskan bahwa sekitar satu setengah tahun setelah Gereja diorganisasi, Tuhan mengajarkan tentang keunikan Gereja-Nya yang dipulihkan. Mintalah siswa untuk membaca Ajaran dan Perjanjian 1:30 dalam hati, mencari apa yang Tuhan nyatakan.
-
Bagaimana Tuhan menggambarkan Gereja-Nya di ayat 30? (Bantulah siswa mengidentifikasi pernyataan ajaran berikut: Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir adalah satu-satunya gereja yang sejati dan hidup di atas muka bumi.)
Untuk membantu memperdalam pemahaman siswa tentang kebenaran ini, Anda dapat meminta anggota kelas untuk membahas beberapa pertanyaan berikut. Imbaulah siswa untuk meninjau dan memikirkan tentang apa yang mereka pelajari dari bagian 2 dari materi persiapan selama diskusi.
-
Bagaimana Anda akan secara sensitif tetapi dengan berani menjelaskan kepada seseorang apa yang dimaksud dengan Gereja ini adalah “satu-satunya gereja yang sejati dan hidup di atas muka seluruh bumi”?
-
Apa yang menjadikan ini gereja yang “hidup”? (Mungkin membantu dengan memperlihatkan sesuatu yang hidup, seperti tanaman, dan meminta siswa untuk menggambarkan karakteristik makhluk hidup dibandingkan dengan sesuatu yang tidak hidup atau sudah mati.)
-
Menurut Anda mengapa penting untuk memahami bahwa sementara kebenaran kekal Injil Juruselamat tidak berubah, Gereja terus tumbuh dan beradaptasi melalui wahyu dari Tuhan?
-
Apa pengalaman yang telah membantu Anda mengetahui bahwa Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir adalah Gereja Juruselamat yang sejati dan hidup?
Gereja Tuhan membuat berkat-berkat Injil tersedia bagi semua orang.
Tunjukkan pernyataan berikut oleh Penatua D.Todd Christofferson dari Kuorum Dua Belas Rasul. Mintalah seorang siswa untuk membacakannya dengan lantang.
Adalah patut untuk berhenti sejenak untuk mempertimbangkan mengapa Yesus memilih menggunakan gereja, Gereja-Nya, … untuk melaksanakan pekerjaan-Nya dan pekerjaan Bapa-Nya. (“Mengapa Gereja Diperlukan,” Ensign atau Liahona, November 2015, 108)
-
Menurut Anda mengapa Yesus Kristus memilih untuk menggunakan gereja, Gereja-Nya, untuk melaksanakan pekerjaan-Nya dan pekerjaan Bapa-Nya?
Sebagai kelas, baca Moroni 6:3–6 dan Ajaran dan Perjanjian 43:8–9, mencari beberapa tujuan dan berkat yang datang melalui keanggotaan dan pelayanan di Gereja Tuhan. Mintalah siswa untuk membagikan apa yang mereka pelajari dari petikan-petikan ini.
Berilah siswa waktu sejenak untuk meninjau secara singkat pernyataan dari Penatua Christofferson dan Sister Bonnie L. Oscarson dari bagian 3 dari materi persiapan.
-
Ajaran mana dalam pernyataan ini yang sangat berarti bagi Anda? (Setelah siswa menanggapi, perlihatkan kebenaran berikut: Tuhan mengorganisasi Gereja-Nya untuk membantu kita datang kepada-Nya, menerima berkat-berkat penuh dari Injil-Nya, dan memiliki kesempatan untuk melayani orang lain.)
Mintalah siswa untuk memikirkan setiap elemen dari kebenaran ini. Mintalah siswa untuk membagikan bagaimana mereka telah melihat kebenaran ini digenapi dalam kehidupan mereka sendiri. Anda dapat mengajukan beberapa pertanyaan lanjutan seperti ini:
-
Apakah “berkat-berkat penuh” dari Injil Tuhan?
-
Apa peran yang dimainkan Gereja dalam membantu Anda menjadi lebih seperti Bapa Surgawi Anda?
Berilah siswa waktu untuk merenungkan dan mencatat pemikiran mereka tentang pertanyaan berikut:
-
Dengan cara apa saya dapat lebih aktif berperan serta dalam Gereja dan dalam membantu mencapai tujuannya?
Setelah waktu yang cukup, Anda dapat bertanya kepada siswa apa yang mereka pelajari hari ini yang dapat membantu mereka menjawab pertanyaan teman seperti yang diperkenalkan dalam skenario yang digambarkan di awal pelajaran. Anda dapat mengakhiri dengan bersaksi tentang kebenaran-kebenaran yang diajarkan dalam pelajaran ini.
Untuk Pelajaran Berikutnya
Jelaskan bahwa karena Pemulihan Injil, kita dapat memahami lebih banyak tentang karakter Juruselamat dan kurban pendamaian daripada yang dapat dilakukan siapa pun selama hampir 2.000 tahun. Mintalah siswa untuk memikirkan tentang berkat-berkat dari mendekat kepada Juruselamat mereka, Yesus Kristus. Mintalah mereka untuk memperdalam pemahaman dan iman mereka kepada-Nya dengan secara cermat menelaah materi persiapan untuk kelas berikutnya.