Pasal 11
Nefi membujuk Tuhan untuk menggantikan perang mereka dengan bencana kelaparan—Banyak orang binasa—Mereka bertobat, dan Nefi memohon dengan segenap hati kepada Tuhan untuk hujan—Nefi dan Lehi menerima banyak wahyu—Para perampok Gadianton memperkuat diri mereka di negeri itu. Kira-kira tahun 20–6 SM.
1 Dan sekarang, terjadilah dalam tahun ketujuh puluh dan dua masa pemerintahan para hakim bahwa perselisihan bertambah, sedemikian rupa sehingga terjadi peperangan di seluruh negeri di antara semua orang Nefi.
2 Dan gerombolan rahasia perampok inilah yang meneruskan pekerjaan penghancuran dan kejahatan ini. Dan perang ini berlangsung sepanjang tahun itu; dan pada tahun ketujuh puluh dan tiga itu juga berlangsung.
3 Dan terjadilah bahwa pada tahun ini Nefi berseru kepada Tuhan, mengatakan:
4 Ya Tuhan, jangan biarkan bahwa orang-orang ini akan dihancurkan oleh pedang; tetapi ya Tuhan, sebaliknya biarlah ada suatu bencana kelaparan di negeri ini, untuk menggugah mereka sebagai ingatan akan Tuhan Allah mereka, dan barangkali mereka akan bertobat dan berpaling kepada-Mu.
5 Dan demikianlah itu terjadi, menurut perkataan Nefi. Dan ada suatu bencana kelaparan yang hebat di negeri itu, di antara semua orang Nefi. Dan demikianlah pada tahun ketujuh puluh dan empat bencana kelaparan berlanjut, dan pekerjaan penghancuran berhenti oleh pedang tetapi menjadi parah karena bencana kelaparan.
6 Dan pekerjaan penghancuran ini juga berlanjut pada tahun ketujuh puluh dan lima. Karena bumi dihantam sehingga kering, dan tidak menghasilkan biji-bijian pada musim biji-bijian; dan seluruh bumi dihantam, bahkan di antara orang-orang Laman seperti juga di antara orang-orang Nefi, sehingga mereka dihantam sampai mereka binasa dalam jumlah ribuan di bagian-bagian negeri yang lebih jahat.
7 Dan terjadilah bahwa orang-orang melihat bahwa mereka hampir binasa karena bencana kelaparan, dan mereka mulai mengingat Tuhan Allah mereka; dan mereka mulai mengingat perkataan Nefi.
8 Dan orang-orang mulai memohon kepada para hakim kepala mereka dan para pemimpin mereka, agar mereka akan berkata kepada Nefi: Lihatlah, kami tahu bahwa engkau adalah orangnya Allah, dan oleh karena itu berserulah kepada Tuhan Allah kita agar Dia memalingkan dari kita bencana kelaparan ini, agar jangan semua perkataan yang telah engkau ucapkan mengenai kehancuran kami tergenapi.
9 Dan terjadilah bahwa para hakim berkata kepada Nefi, menurut perkataan yang telah dihasratkan. Dan terjadilah bahwa ketika Nefi melihat bahwa orang-orang telah bertobat dan merendahkan hati mereka dalam pakaian berkabung, dia berseru lagi kepada Tuhan, mengatakan:
10 Ya Tuhan, lihatlah orang-orang ini bertobat; dan mereka telah menyapu bersih gerombolan Gadianton dari antara mereka sedemikian rupa sehingga mereka telah menjadi punah, dan mereka telah menyembunyikan rencana rahasia mereka di dalam tanah.
11 Sekarang, ya Tuhan, karena kerendahhatian mereka ini maukah Engkau memalingkan amarah-Mu, dan biarlah amarah-Mu reda dengan kehancuran orang-orang jahat itu yang telah Engkau hancurkan.
12 Ya Tuhan, maukah Engkau memalingkan amarah-Mu, ya, amarah dahsyat-Mu, dan menyebabkan agar bencana kelaparan ini boleh berhenti di tanah ini.
13 Ya Tuhan, maukah Engkau menyimakku, dan menyebabkan agar boleh terjadi menurut perkataanku, dan mengirimkan hujan ke atas muka bumi, agar dia boleh menghasilkan buahnya, dan biji-bijian pada musim biji-bijian.
14 Ya Tuhan, Engkau menyimak perkataanku ketika aku berkata, Biarlah ada suatu bencana kelaparan, agar sampar oleh pedang boleh berhenti; dan aku tahu bahwa Engkau akan, bahkan pada waktu ini, menyimak perkataanku, karena Engkau berfirman bahwa: Jika orang-orang ini bertobat Aku akan membiarkan mereka hidup.
15 Ya, ya Tuhan, dan Engkau melihat bahwa mereka telah bertobat, karena bencana kelaparan dan sampar dan kehancuran yang telah datang kepada mereka.
16 Dan sekarang, ya Tuhan, maukah Engkau memalingkan amarah-Mu, dan menguji lagi apakah mereka akan melayani Engkau? Dan jika demikian, ya Tuhan, Engkau dapat memberkati mereka menurut firman-Mu yang telah Engkau firmankan.
17 Dan terjadilah bahwa pada tahun ketujuh puluh dan enam Tuhan memalingkan amarah-Nya dari orang-orang itu, dan menyebabkan agar hujan hendaknya jatuh ke atas bumi, sedemikian rupa sehingga itu menghasilkan buahnya pada musim buahnya. Dan terjadilah bahwa itu menghasilkan biji-bijiannya pada musim biji-bijiannya.
18 Dan lihatlah, orang-orang bersukacita dan memuliakan Allah, dan seluruh permukaan negeri dipenuhi dengan kesukacitaan; dan mereka tidak lagi berupaya untuk menghancurkan Nefi, tetapi mereka menjunjung tinggi dirinya sebagai nabi yang besar, dan orangnya Allah, memiliki kuasa dan wewenang besar yang diberikan kepadanya dari Allah.
19 Dan lihatlah, Lehi, adiknya, tak sedikit pun tertinggal darinya sehubungan dengan apa yang berkaitan dengan kebenaran.
20 Dan demikianlah terjadilah bahwa orang-orang Nefi mulai makmur kembali di negeri itu, dan mulai membangun tempat-tempat tandus mereka, dan mulai bertambah banyak dan menyebar, bahkan sampai mereka menutupi seluruh permukaan negeri, baik di sebelah utara maupun di sebelah selatan, dari laut barat ke laut timur.
21 Dan terjadilah bahwa tahun ketujuh puluh dan enam berakhir dalam kedamaian. Dan tahun ketujuh puluh dan tujuh dimulai dalam kedamaian; dan gereja menyebar ke seluruh permukaan negeri; dan bagian yang lebih banyak dari orang-orang itu, baik orang Nefi maupun orang Laman, termasuk di dalam gereja; dan mereka memiliki kedamaian yang amat besar di negeri itu; dan demikianlah berakhir tahun ketujuh puluh dan tujuh.
22 Dan juga mereka memiliki kedamaian pada tahun ketujuh puluh dan delapan, kecuali ada beberapa perselisihan mengenai pokok-pokok doktrin yang telah diletakkan oleh para nabi.
23 Dan pada tahun ketujuh puluh dan sembilan mulai ada banyak pertikaian. Tetapi terjadilah bahwa Nefi dan Lehi, dan banyak dari saudara mereka yang tahu mengenai pokok-pokok doktrin yang benar, yang memperoleh banyak wahyu setiap hari, oleh karena itu mereka berkhotbah kepada orang-orang, sedemikian rupa sehingga mereka mengakhiri pertikaian mereka dalam tahun yang sama itu.
24 Dan terjadilah bahwa pada tahun kedelapan puluh masa pemerintahan para hakim atas orang-orang Nefi, ada sejumlah tertentu pembelot dari orang-orang Nefi, yang beberapa tahun sebelumnya telah membelot kepada orang-orang Laman, dan telah mengambil ke atas diri mereka nama orang Laman, dan juga sejumlah tertentu yang adalah keturunan sebenarnya orang-orang Laman, yang dihasut pada amarah oleh mereka, atau oleh para pembelot itu, oleh karena itu mereka memulai perang melawan saudara-saudara mereka.
25 Dan mereka melakukan pembunuhan dan penjarahan; dan kemudian mereka akan mundur kembali ke gunung-gunung, dan ke padang belantara dan tempat-tempat rahasia, menyembunyikan diri mereka sehingga mereka tidak dapat ditemukan, menerima setiap hari tambahan pada jumlah mereka, karena ada pembelot yang pergi kepada mereka.
26 Dan demikianlah pada waktunya, ya, bahkan dalam kurun waktu tidak sampai bertahun-tahun, mereka menjadi suatu gerombolan perampok yang amat besar; dan mereka menyelidiki segala rencana rahasia Gadianton; dan demikianlah mereka menjadi para perampok Gadianton.
27 Sekarang, lihatlah, para perampok ini membuat kerusakan hebat, ya, bahkan kehancuran besar di antara orang-orang Nefi, dan juga di antara orang-orang Laman.
28 Dan terjadilah bahwa adalah perlu bahwa hendaknya ada penghentian terhadap pekerjaan penghancuran ini; oleh karena itu mereka mengirim sepasukan orang-orang kuat ke padang belantara dan ke atas gunung-gunung untuk mencari gerombolan perampok ini, dan untuk menghancurkan mereka.
29 Tetapi lihatlah, terjadilah bahwa pada tahun yang sama itu mereka dihalau mundur bahkan sampai ke negeri mereka sendiri. Dan demikianlah berakhir tahun kedelapan puluh masa pemerintahan para hakim atas orang-orang Nefi.
30 Dan terjadilah pada permulaan tahun kedelapan puluh dan satu mereka pergi lagi melawan gerombolan perampok ini, dan menghancurkan banyak orang; dan mereka juga dikunjungi oleh banyak kehancuran.
31 Dan mereka terpaksa lagi kembali keluar dari padang belantara dan keluar dari gunung-gunung ke negeri mereka sendiri, karena amat besarnya jumlah para perampok itu yang mendiami gunung-gunung dan padang belantara.
32 Dan terjadilah bahwa demikianlah berakhir tahun ini. Dan para perampok masih meningkat dan menjadi kuat, sedemikian rupa sehingga mereka menantang seluruh pasukan orang Nefi, dan juga orang-orang Laman; dan mereka menyebabkan rasa takut yang besar kepada orang-orang di seluruh permukaan negeri.
33 Ya, karena mereka mengunjungi banyak bagian dari negeri itu, dan melakukan penghancuran yang besar kepada mereka; ya, membunuh banyak orang, dan membawa pergi yang lain tertawan ke padang belantara, ya, lebih khusus wanita mereka dan anak mereka.
34 Sekarang, kejahatan besar ini, yang datang pada orang-orang karena kedurhakaan mereka, menggugah mereka kembali sebagai ingatan akan Tuhan Allah mereka.
35 Dan demikianlah berakhir tahun kedelapan puluh dan satu masa pemerintahan para hakim.
36 Dan pada tahun kedelapan puluh dan dua mereka mulai lagi melupakan Tuhan Allah mereka. Dan pada tahun kedelapan puluh dan tiga mereka mulai menjadi kuat dalam kedurhakaan. Dan pada tahun kedelapan puluh dan empat mereka tidak memperbaiki jalan mereka.
37 Dan terjadilah pada tahun kedelapan puluh dan lima mereka menjadi semakin dan semakin kuat dalam kesombongan mereka, dan dalam kejahatan mereka; dan demikianlah mereka sedang menjadi matang lagi untuk kehancuran.
38 Dan demikianlah berakhir tahun kedelapan puluh dan lima.