2012
Penjaga Keluarga
Februari 2012


Pesan Pengajaran Berkunjung, Februari 2012

Penjaga Keluarga

Pelajarilah materi ini dan, apabila pantas, bahaslah bersama para sister yang Anda kunjungi. Gunakan pertanyaan untuk menolong Anda memperkuat para sister dan menjadikan Lembaga Pertolongan sebuah bagian yang aktif dalam kehidupan Anda.

Iman, Keluarga, Bantuan

“Anda adalah penjaga keluarga,” tutur Presiden Gordon B. Hinckley (1910–2008) sewaktu dia memperkenalkan “Keluarga: Pernyataan kepada Dunia” dalam pertemuan umum Lembaga Pertolongan tahun 1995. “Anda adalah yang melahirkan anak-anak. Anda adalah mereka yang mengasuh dan membentuk dalam diri mereka kebiasaan hidup mereka. Tidak ada pekerjaan lain yang sedemikian erat dengan keilahian seperti mengasuh para putra dan putri Allah.”1

Selama hampir 17 tahun sekarang pernyataan itu telah menegaskan bahwa tanggung jawab kita yang paling penting berpusat dalam memperkuat keluarga dan rumah tangga—tidak menjadi soal mengenai keadaan kita terkini. Barbara Thompson, saat ini penasihat kedua presidensi umum Lembaga Pertolongan, berada di Tabernakel Salt Lake ketika Presiden Hinckley pertama kali membaca pernyataan tersebut. “Itu adalah peristiwa besar,” dia mengenang. “Saya merasakan arti pentingnya pesan itu. Saya juga menemukan diri saya berpikir. ‘Ini adalah penuntun yang hebat bagi orang tua. Itu juga menjadi tanggung jawab besar bagi orang tua.’ Saya berpikir sejenak bahwa itu tidak terlalu berkaitan dengan saya karena saya belum menikah dan belum punya anak. Tetapi hampir secepat itu pula saya berpikir, ‘Tetapi itu tetap berkaitan dengan saya. Saya anggota dari sebuah keluarga. Saya seorang anak perempuan, saudara perempuan, bibi, sepupu, keponakan, dan cucu. Saya memiliki tanggung jawab—dan berkat-berkat—karena saya anggota kelurga. Bahkan jika saya satu-satunya anggota yang hidup dalam keluarga saya, saya tetap anggota keluarga Allah, dan saya memiliki tanggung jawab untuk membantu memperkuat keluarga lainnya.’”

Untungnya, kita tidak ditinggalkan sendirian dalam usaha kita. “Bantuan terbesar,” kata Sister Thompson, “yang akan kita miliki dalam memperkuat keluarga adalah mengetahui dan mengikuti ajaran-ajaran Kristus dan mengandalkan Dia untuk membantu kita.”2

Dari Tulisan Suci

Amsal 22:6; 1 Nefi 1:1; 2 Nefi 25:26; Alma 56:46–48; Ajaran dan Perjanjian 93:40

Dari Sejarah Kita

“Ketika Sister Bathsheba W. Smith melayani sebagai presiden umum keempat Lembaga Pertolongan [dari 1901 sampai 1910], dia melihat perlunya untuk memperkuat keluarga, dan kemudian dia membentuk pelajaran pendidikan ibu bagi para sister Lembaga Pertolongan. Pelajaran-pelajaran itu meliputi nasihat tentang pernikahan, perawatan prakelahiran, dan melahirkan anak. Pelajaran ini didukung oleh ajaran Presiden Joseph F. Smith mengenai Lembaga Pertolongan yang membantu para wanita dalam peranan mereka di rumah.

“‘Di mana pun terdapat ketidaktahuan atau setidaknya kekurangan pemahaman mengenai keluarga, tugas-tugas keluarga, mengenai tanggung jawab yang hendaknya ada dan yang secara sah ada antara suami dan istri serta antara orang tua dan anak, di situlah organisasi ini ada atau berada dekat, dan melalui pemberkahan alami dan ilham yang ada dalam organisasi itu mereka dipersiapkan dan siap untuk memberikan petunjuk berkenaan dengan tugas-tugas penting itu.’”3

Catatan

  1. Gordon B. Hinckley, “Berdirilah Kukuh Menentang Tipu Muslihat Dunia,” Liahona, Januari 1996, 73.

  2. Barbara Thompson, “Aku Akan Meneguhkan, Bahkan Akan Menolong Engkau,” Liahona dan Ensign, November 2007, 115.

  3. Daughters in My Kingdom: The History and Work of Relief Society (2011), 153.

Apa yang Dapat Saya Lakukan?

  1. Bagaimana saya dapat membantu para sister yang saya awasi untuk memperkuat keluarga?

  2. Bagaimana saya dapat menjadi pengaruh yang saleh dalam keluarga saya?

Cetak