2013
Dua Rumah Tempat Joseph Smith Tinggal
Januari 2013


Mengikuti Jejak

2 Rumah Tempat Joseph Smith Tinggal

Mari jelajahi sebuah tempat penting dalam sejarah Gereja!

Palmyra, New York, adalah tempat Pemulihan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir dimulai 193 tahun silam. Luke, Rachel, dan Julia S. mengunjungi tempat khusus ini untuk belajar lebih banyak lagi mengenai di mana Nabi Joseph tinggal dan bagaimana dia membantu memulihkan Gereja ke bumi.

Rumah Kayu Gelondong

Rumah kayu gelondong ini dibangun agar mirip dengan rumah di mana Joseph tinggal dari usia 12 hingga 19 tahun.

1.Joseph memiliki lima saudara lelaki dan tiga saudara perempuan. Itu adalah sebuah rumah yang kecil untuk 11 orang!

2.Keluarga sering berkumpul di sekeliling meja dapur untuk membaca Alkitab. Ketika dia berusia 14 tahun, Joseph membaca Yakobus 1:5: “Tetapi apabila di antara kamu ada yang kekurangan hikmat, hendaklah ia memintakannya kepada Allah.” Dia memiliki sebuah pertanyaan penting untuk ditanyakan kepada Allah.

3. Di suatu hari pada awal musim semi tahun 1820, Joseph berjalan ke sebuah hutan yang dipenuhi pepohonan dekat rumah kayu gelondongnya dan berdoa mengenai gereja mana yang hendaknya dia ikuti. Bapa Surgawi dan Yesus Kristus menampakkan diri dan mengatakan kepadanya untuk tidak bergabung dengan gereja mana pun. Yesus mengatakan bahwa Joseph akan membantu membawa Gereja Tuhan kembali ke bumi.

4.Kesemua enam anak lelaki dalam keluarga tidur di sebuah kamar atas. Suatu malam ketika Joseph berusia 17 tahun, malaikat Moroni menampakkan diri tiga kali dan memberi tahu dia mengenai lempengan-lempengan emas yang akan Joseph terjemahkan dan terbitkan sebagai Kitab Mormon. Joseph mendapatkan lempengan-lempengan tersebut empat tahun kemudian.

Rumah dari Rangka Kayu

Ketika Joseph berusia 19 tahun, keluarganya pindah ke rumah baru. Dia tinggal di sana ketika dia mendapatkan lempengan-lempengan emas dari Bukit Cumorah.

5.Beberapa orang datang untuk mencoba mencuri lempengan-lempengan emas itu. Joseph menyembunyikannya di bawah batu-batu bata di depan tungku api ini.

6.Saudara perempuan Joseph, Sophronia dan Katherine, tidur di kamar tidur yang kecil ini. Suatu malam Joseph membungkus lempengan-lempengan itu dalam kain dan menyembunyikannya di antara kedua gadis di tempat tidur mereka.

Foto oleh Brent Walton; Malaikat Moroni Menampakkan Diri pada Joseph Smith, oleh Tom Lovell © 2003 IRI