2013
Di Mana Gereja Diorganisasi
April 2013


Mengikuti Jejak

Di Mana Gereja Diorganisasi

Mari bergabung dengan kami untuk menjelajahi sebuah tempat penting dalam sejarah Gereja!

Jika Maggie dan Lily E. ingin melihat di mana Gereja pertama kali diorganisasi, mereka tidak perlu pergi jauh. Itu tepat berada di samping gedung gereja di Fayette, New York, di mana mereka pergi ke gereja setiap Minggu!

Gereja tidak diorganisasi dalam sebuah bangunan gereja, melainkan di sebuah rumah kayu gelondong. Nabi Joseph Smith telah datang untuk tinggal di sana bersama keluarga Whitmer tahun 1829. Rumah aslinya tidak lagi berdiri, namun kabin kayu gelondong ini berada di tempat yang sama.

Gedung gereja di mana Maggie dan Lily pergi ke gereja memiliki pusat pengunjung dengan etalase mengenai rumah keluarga Whitmer dan hal-hal khusus yang terjadi di sana.

1. Joseph Smith menyelesaikan penerjemahan Kitab Mormon di sini.

2. Di luar, tidak jauh dari rumah, tiga pria melihat malaikat Moroni dan lempengan-lempengan emas. Mereka disebut Tiga Saksi karena mereka menyaksikan, atau melihat, lempengan-lempengan itu. Anda dapat menemukan kesaksian mereka di bagian depan Kitab Mormon.

3. Pada 6 April 1830, sekitar 60 orang datang ke pertemuan khusus. Joseph Smith secara resmi mengorganisasi Gereja, dan sakramen diberkati serta diedarkan. Ini merupakan pertemuan sakramen yang pertama!

4. Tepat setelah pertemuan itu, orang tua Joseph Smith dan sejumlah orang lainnya dibaptiskan di luar.

Foto oleh Brent Walton; ilustrasi oleh Robert T. Barrett © IRI; Pengorganisasian Gereja, oleh Robert T. Barrett, dilarang mengopi