Hanya Digital
5 Cara Anda Dapat Membantu Uskup Anda Membantu Anda
Dia melakukan upaya terbaik, tetapi terkadang dia memerlukan bantuan.
Dia menyapa Anda dengan jabatan tangan yang erat setiap kali Anda bertemu, dia duduk di tempat yang ditentukan di mimbar selama pertemuan sakramen, dan dia berkorban begitu banyak dari waktunya untuk melayani Anda dan Tuhan.
Dia adalah uskup Anda: seorang pemimpin imamat yang dipanggil oleh Allah untuk mengetuai lingkungan Anda. Daftar hal yang harus dia lakukan tidak pernah sepenuhnya diselesaikan, dia menasihati para anggota di kantornya bahkan setelah harinya yang panjang di tempat kerja, dan dia tetap berada di gedung pertemuan berjam-jam setelah Gereja berakhir untuk memenuhi tugas-tugasnya.
Uskup Anda mungkin tampak seperti memiliki energi tak terbatas, tetapi memimpin seluruh lingkungan dapatlah sangat melelahkan! Dia melakukan upaya terbaiknya, tetapi terkadang dia memerlukan bantuan. Inilah lima cara Anda dapat membantu Uskup Anda membantu Anda:
-
Berdoalah untuk dia. Pemanggilan uskup dapat menguji batas kekuatan mental, spiritual, dan jasmaninya. Dia memerlukan kekuatan yang hanya Allah dapat berikan tetapi yang dapat datang karena iman dan doa Anda (lihat Yakobus 5:16).
-
Milikilah iman pada jabatan itu. Anda mendukung dia sebagai uskup Anda, tetapi iman Anda bukanlah kepada orang itu; tetapi kepada jabatan atau pemanggilan uskup dan kepada Allah yang memanggil serta mendukung dia. Bagaimana Anda dapat memperlihatkan iman Anda? Bersedialah untuk memenuhi pemanggilan dan penugasan. Ketika Anda bertemu dengan uskup Anda, pergilah dalam keadaan siap—berdoa, berpuasa jika perlu, dan berbusana yang pantas untuk menunjukkan rasa hormat Anda kepada Tuhan. Pikirkan nasihatnya secara saksama. Dia mewakili Tuhan.
-
Kenali dia. Buatlah upaya untuk mengenal dia. Tanyakan kepadanya tentang kehidupannya, latar belakangnya, dan pengalamannya. Beri tahu dia bahwa Anda menghargai pelayanannya dan bahwa Anda memiliki iman kepada kemampuan dia untuk memenuhi pemanggilannya. (Lihat 1 Tesalonika 5:12–13.)
-
Jangan membuat dia kewalahan. Uskup Anda ingin membantu Anda, tetapi jika Anda memiliki masalah yang dapat ditangani oleh pengajar ke rumah Anda, salah seorang penasihat uskup, atau presiden Lembaga Pertolongan atau kuorum penatua Anda, pergilah kepada mereka terlebih dahulu. Pemanggilan mereka ada untuk satu alasan! Mereka ada untuk membantu Anda dan juga untuk memungkinkan uskup Anda berfokus pada hal-hal yang hanya dia yang dapat melakukan.
-
Biarkan dia menjadi manusia biasa. Meski mungkin tampaknya uskup Anda sangat cocok untuk pemanggilannya, dia tidaklah sempurna. Dia meragukan kemampuannya sendiri, dan dia membuat kesalahan-kesalahan. Namun dia sungguh mengasihi Anda dan memberi segala yang dia miliki untuk pemanggilannya. Terbukalah dengan dia. Semakin banyak dia tahu tentang Anda dan situasi Anda, semakin banyak dia akan dapat membantu Anda.