Salah satu perintah paling mendasar yang kita miliki adalah berdoa kepada Bapa Surgawi. Tetapi banyak hal dapat menghalangi kita untuk berdoa. Nefi mengingatkan orang-orang tentang pentingnya doa dan berkat-berkat yang datang dari komunikasi teratur dengan Bapa Surgawi kita. Pelajaran ini dapat menolong Anda meningkatkan hasrat Anda untuk berkomunikasi dengan Bapa Surgawi Anda melalui doa.
Kapan Anda berdoa?
Pikirkan beberapa cara Anda dapat secara akurat melengkapi pernyataan berikut: Saya berdoa ketika …
Jika mungkin, saksikan video “I Pray When … [Saya Berdoa Ketika …]” (1:56) untuk melihat bagaimana beberapa orang melengkapi pernyataan tersebut. Video ini tersedia di ChurchofJesusChrist.org.
2:3
Luangkan waktu sejenak untuk merenungkan seberapa sering Anda berdoa kepada Bapa Surgawi dan mengapa Anda berdoa. Sewaktu Anda melanjutkan penelaahan Anda, renungkan bagaimana Bapa Surgawi telah memberkati Anda karena doa-doa Anda, juga cara-cara apa pun yang Anda rasakan Dia ingin Anda perbaiki dalam komunikasi Anda dengan-Nya.
Ajaran-ajaran Nefi mengenai doa
Setelah Nefi mengajari bangsanya untuk tetap berada di jalan yang sesak dan sempit menuntun kepada kehidupan kekal dan mengenyangkan diri dengan firman Kristus (lihat 2 Nefi 31:19–20; 32:1–3), dia mengajarkan bagaimana mereka dapat mengetahui kebenaran firman-Nya.
Apa saja yang beberapa orang-orang Nefi tidak bersedia lakukan?
Menurut Anda mengapa ini melemahkan semangat Nefi?
Nefi kemudian melanjutkan untuk mengajarkan tentang pentingnya doa.
Bacalah 2 Nefi 32:8–9, untuk mencari apa yang Nefi ajarkan mengenai doa.
Apa kebenaran-kebenaran yang Anda temukan?
Beberapa kebenaran yang Nefi ajarkan mencakup:
Jika kita berdoa selalu, Bapa Surgawi akan mempersucikan upaya kita bagi kesejahteraan jiwa kita.
Bapa Surgawi ingin kita berdoa.
Setan tidak ingin kita berdoa.
Kita mesti berdoa selalu.
Berkomunikasi dengan Bapa Surgawi
Apa yang ingin saya ingat
Renungkan apa yang Anda pelajari hari ini. Pertimbangkan untuk menuliskan apa yang ingin Anda ingat atau lakukan sebagai hasilnya. Misalnya, Anda mungkin ingin meningkatkan seberapa sering Anda berdoa, berusahalah untuk mengenali bagaimana Tuhan akan memberkati Anda sewaktu Anda berdoa dan bertindak, atau berusaha untuk mengatasi godaan apa pun yang Anda rasakan mendorong untuk tidak berdoa.