Ikutlah Aku
5–11 Agustus. Roma 1–6: ‘Kekuatan Allah yang Menyelamatkan’


“5–11 Agustus. Roma 1–6: ‘Kekuatan Allah yang Menyelamatkan’” Ikutlah Aku—Untuk Pratama: Perjanjian Baru 2019 (2019)

“5–11 Agustus. Roma 1–6,” Ikutlah Aku—Untuk Pratama: Perjanjian Baru 2019

Gambar
Paulus menulis sepucuk surat

5–11 Agustus

Roma 1–6

“Kekuatan Allah yang Menyelamatkan”

Apa bisikan yang Anda terima sewaktu Anda membaca Roma 1–6? Bisikan ini dapat menolong Anda memilih dari gagasan-gagasan mengajar berikut.

Catat Kesan Anda

Gambar
ikon berbagi

Ajak Berbagi

Ajaklah anak-anak untuk berbagi apa yang mereka lakukan dalam menanggapi ajakan apa pun yang Anda berikan kepada mereka dalam pelajaran minggu lalu. Misalnya, sudahkah mereka berbicara kepada keluarga mereka tentang kapal kandas yang diuraikan dalam Kisah Para Rasul 27 dan mengenai mengikuti nabi?

Gambar
ikon mengajar

Ajarkan Doktrin

Anak yang Lebih Kecil

Roma 1:16–17

Saya dapat menunjukkan iman kepada Yesus Kristus dengan mengikuti Dia.

Paulus mengajarkan bahwa Injil memiliki kuasa untuk mendatangkan keselamatan kepada setiap orang yang hidup dengan iman kepada Yesus Kristus. Bagaimana Anda dapat membantu anak-anak memperlihatkan iman mereka kepada Yesus Kristus dengan mengikuti-Nya?

Kemungkinan Kegiatan

  • Bantulah anak-anak menemukan Roma pada peta. Jelaskan bahwa kitab Roma berisi surat yang Paulus tulis kepada Orang-Orang Suci di Roma untuk menolong mereka memahami asas-asas Injil seperti iman.

  • Bacakan Roma 1:17 kepada anak-anak, dan bantulah mereka menghafalkan frasa “orang benar akan hidup oleh iman.” Anda dapat menugasi setiap anak satu kata dalam frasa dan mintalah mereka untuk mengucapkan kata itu ketika Anda menunjuk mereka. Jelaskan bahwa frasa ini berarti bahwa kita hendaknya hidup setiap hari dengan iman kepada Yesus Kristus. Apakah anak-anak mengetahui arti iman? Perlihatkan gambar Yesus Kristus dan jelaskan bahwa kita percaya Dia adalah nyata meski kita belum melihat Dia. Inilah iman—memercayai sesuatu meski kita tidak melihatnya.

  • Jelaskan bahwa kita menunjukkan iman kita kepada Yesus Kristus dengan mematuhi-Nya. Sembunyikan gambar-gambar di sekitar ruangan tentang orang-orang yang melakukan apa yang Yesus telah minta kepada kita untuk lakukan. Biarkan anak-anak bergiliran menemukan dan menjelaskan gambar-gambar itu. Apa yang dapat kita lakukan untuk mengikuti Yesus?

  • Tutuplah mata salah satu anak dan bimbinglah dia melintasi ruangan menuju sebuah gambar Yesus. Biarkan setiap anak mendapat giliran. Bantulah anak-anak memahami bahwa mereka hendaknya mengikuti ajaran Yesus sama seperti mereka mengikuti bimbingan Anda.

Roma 6:1–11

Dibaptiskan adalah seperti menjadi manusia baru.

Anak-anak yang Anda ajar sedang bersiap untuk pembaptisan. Apa yang dapat mereka pelajari tentang pembaptisan dari petunjuk Paulus untuk “hidup dalam hidup yang baru”?

Kemungkinan Kegiatan

  • Ajaklah anak-anak untuk mengulangi frasa “Hidup dalam hidup yang baru” (Roma 6:4). Jelaskan bahwa ketika kita dibaptiskan, kita diampuni dari dosa-dosa kita. Kita memiliki peluang untuk maju terus dengan membuat pilihan-pilihan yang baik, bertobat ketika kita membuat kesalahan, dan berupaya untuk menjadi lebih seperti Yesus. Gunakan halaman kegiatan minggu ini untuk mengajar anak-anak bahwa pembaptisan menolong kita menjadi orang baru.

  • Beri tahukan kepada anak-anak bagaimana perasaan Anda ketika Anda dibaptiskan, dan ajaklah mereka untuk membagikan pengalaman ketika mereka telah menghadiri sebuah pembaptisan. Ajaklah mereka untuk membuat gambar tentang diri mereka sendiri di hari pembaptisan mereka nanti dan bagikan apa yang dapat mereka lakukan untuk bersiap bagi pembaptisan mereka.

  • Nyanyikan bersama anak-anak sebuah lagu tentang pembaptisan, misalnya “Waktu Aku Dibaptis” (Buku Nyanyian Anak-Anak, 53). Apa yang kita pelajari tentang pembaptisan dari lagu ini?

Gambar
anak lelaki dibaptis

Baptisan melambangkan awal kehidupan baru sebagai murid Kristus.

Gambar
ikon mengajar

Ajarkan Doktrin

Anak yang Lebih Besar

Roma 1:16–17

Saya dapat menunjukkan iman saya kepada Yesus Kristus dengan mengikuti Dia.

Paulus mengajarkan bahwa Injil memiliki kuasa untuk mendatangkan keselamatan kepada setiap orang yang hidup dengan iman kepada Yesus Kristus. Iman adalah asas pertama Injil. Itu memotivasi kita untuk mematuhi perintah-perintah. Bagaimana Anda dapat menolong anak-anak memahami iman dengan lebih baik?

Kemungkinan Kegiatan

  • Mintalah seorang anak menemukan Roma pada peta. Bantulah anak-anak memahami bahwa selama beberapa minggu ke depan, mereka akan belajar dari surat-surat yang Paulus tuliskan kepada para anggota Gereja di berbagai tempat, dimulai dengan suratnya kepada orang-orang Roma.

  • Tuliskan teks dari Roma 1:16 di papan tulis, kosongkan beberapa kata. Mintalah anak-anak untuk mencari di tulisan suci dan mengisi bidang-bidang kosong itu. Tandaskan frasa “Aku mempunyai keyakinan yang kukuh dalam Injil,” dan ajaklah anak-anak untuk membagikan apa arti frasa ini bagi mereka.

  • Mintalah seorang anak untuk membacakan dengan lantang Roma 1:17, dan mintalah anak-anak lain untuk mendengarkan satu kata yang diulang-ulang. Apa artinya “hidup oleh iman”? Bantulah anak-anak untuk menemukan definisi iman dalam sebuah sumber seperti Penuntun bagi Tulisan Suci, “Iman,” scriptures.lds.org. Bagaimana kehidupan kita akan berbeda jika kita tidak memiliki iman kepada Yesus Kristus?

  • Perlihatkan kepada anak-anak sebuah tanaman dan benih, dan tanyakan bagaimana kita menolong sebuah benih menjadi tanaman. Jelaskan bahwa ketika kita menanam dan menyirami benih, kita menunjukkan bahwa kita memiliki iman bahwa itu akan tumbuh. Bagaimana kita menunjukkan bahwa kita memiliki iman kepada Yesus Kristus? Pertimbangkan untuk menyanyikan lagu tentang iman, misalnya “Iman” (Buku Nyanyian Anak-Anak, 50), sebagai bagian dari kegiatan ini.

Roma 3:23–24

Kita semua membutuhkan Yesus Kristus agar diampuni dari dosa-dosa kita.

Paulus menginginkan orang-orang Roma memahami bahwa keselamatan datang hanya melalui Yesus Kristus dan kasih karunia-Nya. Renungkan bagaimana Anda dapat mengajarkan kebenaran ini kepada anak-anak.

Kemungkinan Kegiatan

  • Ajaklah seorang anak untuk membaca Roma 3:23–24. Menurut anak-anak apa yang ayat-ayat ini ajarkan kepada kita? Jelaskan bahwa “kasih karunia” dalam ayat 24 berarti karunia Juruselamat akan kasih dan belas kasihan, yang memungkinkan kita untuk menerima pengampunan atas dosa-dosa kita.

  • Gantunglah sebuah benda atau gambar tinggi di dinding atau tempat lain yang anak-anak tidak dapat meraihnya sendiri. Biarkan mereka mencoba meraihnya, dan bandingkan ini dengan apa yang Paulus ajarkan dalam Roma 3:23. Kemudian bantulah mereka meraihnya. Apa yang Juruselamat telah lakukan bagi kita yang kita tidak dapat lakukan bagi diri kita sendiri? Ajaklah anak-anak untuk berbagi bagaimana perasaan mereka tentang Juruselamat ketika mereka memikirkan tentang apa yang telah Dia lakukan bagi mereka.

Roma 6:1–11

Dibaptiskan adalah seperti menjadi manusia baru.

Paulus mengajarkan bahwa pembaptisan melambangkan kematian dan Kebangkitan Kristus. Itu juga melambangkan “kematian” dari diri kita yang penuh dosa dan dibangkitkan untuk “hidup dalam hidup yang baru” (Roma 6:4). Kita memperbarui perjanjian kita untuk hidup dalam hidup yang baru setiap kali kita mengambil sakramen.

Kemungkinan Kegiatan

  • Ajaklah seorang anak untuk membaca Roma 6:3–6. Menurut Paulus pembaptisan adalah “sama dengan” apa?

  • Bahaslah bagaimana pembaptisan melambangkan kematian dan kebangkitan. Pertimbangkan untuk menayangkan video “The Baptism of Jesus” (LDS.org). Mengapa kematian dan kebangkitan adalah lambang yang baik dari apa yang terjadi ketika kita dibaptiskan?

  • Bacalah bersama doa-doa sakramen (lihat A&P 20:77, 79). Ingatkan anak-anak bahwa ketika kita mengambil sakramen, kita memperbarui perjanjian yang kita buat ketika kita dibaptiskan untuk mengikuti Yesus Kristus. Bagaimana sakramen menolong kita “hidup dalam hidup yang baru”?

  • Ajaklah anak-anak untuk membuat poster yang menunjukkan apa artinya bagi mereka “hidup dalam hidup yang baru.” Anak-anak dapat menggantung ini di kamar mereka untuk menolong mereka mengingat untuk membuat pilihan yang benar.

Gambar
ikon belajar

Imbau Pembelajaran di Rumah

Imbaulah anak-anak untuk meminta anggota keluarga memberi tahu mereka kapan mereka melihat anak-anak melakukan sesuatu yang menunjukkan iman.

Meningkatkan Pengajaran Kita

Bangunlah kepercayaan anak-anak. Untuk menolong anak-anak membangun kepercayaan bahwa mereka dapat belajar Injil sendiri, pujilah mereka ketika mereka berperan serta dalam kelas.

Cetak