“Imamat Harun,” Topik dan Pertanyaan (2023)
Penuntun Penelaahan Injil
Imamat Harun
Memegang kunci-kunci Injil pertobatan dan pembaptisan untuk pengampunan akan dosa-dosa
Dalam Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir, para pengikut Allah berusaha untuk membantu-Nya dalam pekerjaan keselamatan dan permuliaan. Imamat, atau kuasa dan wewenang kekal Allah, telah dipulihkan ke bumi untuk membantu anak-anak Allah kembali kepada-Nya dengan membuat dan menaati perjanjian-perjanjian sakral dengan-Nya.
Imamat diorganisasi ke dalam dua bagian, masing-masing dengan tanggung jawab atas aspek-aspek penting dari pengamalan Injil. Imamat Harun adalah imamat “persiapan” atau “lebih rendah.” Itu memegang kunci-kunci pelayanan para malaikat, Injil pertobatan, dan pembaptisan dengan pencelupan untuk pengampuan dosa (lihat Ajaran dan Perjanjian 13:1). Para pemegang Imamat Harun mempersiapkan, memberkati, dan menangani roti dan air sakramen. Mereka juga melayani dalam aspek-aspek duniawi Gereja, seperti mengawasi para anggotanya dan mengumpulkan persembahan puasa.
Bagian 1
Yohanes Pembaptis Memulihkan Imamat Harun kepada Nabi Joseph Smith dan Oliver Cowdery
Sejak zaman Adam hingga Musa, para nabi memegang Imamat Melkisedek. Tetapi kemudian selama pemberian pelayanan Musa, orang-orang Israel menolak berkat-berkat Yehova dan imamat yang lebih tinggi ini ditarik dari orang-orang secara umum. Para nabi terus memegang Imamat Melkisedek. Anggota pria dari suku Lewi, termasuk keturunan Harun, diberi Imamat Harun. (Lihat Ajaran dan Perjanjian 84:23–27).
Sebagai keturunan Harun dan seorang putra sulung, Yohanes Pembaptis memegang Imamat Harun (lihat Ajaran dan Perjanjian 68:16–18; 84:26–27). Setelah kematian Yesus dan para Rasul-Nya, orang-orang membuat perubahan yang tidak sah terhadap tata cara-tata cara imamat dan Gereja. Karena kemurtadan ini, Imamat Harun, bersama dengan imamat yang lebih tinggi yang dianugerahkan kepada Petrus, Yakobus, Yohanes, dan para murid Kristus lainnya (Lukas 9:1–2), diambil dari bumi. Pada tahun 1829, Yohanes Pembaptis yang telah bangkit menampakkan diri kepada Joseph Smith dan Oliver Cowdery dan menganugerahkan ke atas diri mereka Imamat Harun, memulihkan wewenang ini kembali ke bumi (lihat Ajaran dan Perjanjian 13:1; 27:7–8; Joseph Smith—Sejarah 1:68–72).
Hal-hal untuk dipikirkan
-
Kehidupan dan pelayanan Yohanes Pembaptis dapat menjadi sumber ilham bagi para pemegang Imamat Harun dewasa ini. Bacalah Matius 11:7–13 (termasuk terjemahan Joseph Smith dalam ayat 13, catatan kaki a); Lukas 7:24–30; dan Yohanes 5:32–35. Apa yang Anda pelajari dari ayat-ayat ini tentang bagaimana perasaan Juruselamat mengenai Yohanes Pembaptis? Menurut Anda mengapa Yesus menguraikan Yohanes dengan cara ini? Bagaimana para murid Yesus Kristus dewasa ini dapat mengikuti teladan Yohanes Pembaptis?
-
Dalam ceramahnya “The Aaronic Priesthood—a Gift from God,” Presiden Gordon B. Hinckley mengajarkan, “Adalah tanggung jawab [diaken, pengajar, dan imam] untuk mengawasi Gereja dan memastikan bahwa tidak ada kedurhakaan dan mengundang semua orang untuk datang kepada Kristus.” Di Gereja dewasa ini, banyak pemegang Imamat Harun adalah para remaja putra. Bagaimana kaum muda ini dapat memenuhi tugas-tugas ini secara bermakna di lingkungan dan cabang mereka dewasa ini?
Kegiatan untuk belajar dengan orang lain
-
Kisah Oliver Cowdery tentang pemulihan Imamat Harun menambah konteks dan detail terhadap pemahaman kita tentang apa yang terjadi hari itu. Bacalah kisahnya yang terdapat di bagian akhir Joseph Smith—Sejarah. Ajaklah anggota kelompok untuk membagikan detail mana yang secara khusus bermakna bagi mereka. Kemudian ajaklah anggota kelompok untuk membayangkan seperti apa rasanya berada bersama Joseph dan Oliver hari itu. Menurut Anda mengapa peristiwa ini penting bagi Pemulihan Injil?
Pelajari lebih lanjut
-
Thomas S. Monson, “Imamat—Sebuah Karunia Sakral,” Liahona, Mei 2015, 88–90
-
“The Restoration of the Priesthood Authority and Organization” (video), Gospel Library
-
Para Orang Suci: Kisah Gereja Yesus Kristus di Zaman Akhir, vol 1, Standar Kebenaran, 1815–1846 (2018), 65–75
-
Ajaran-Ajaran Presiden Gereja: Joseph Smith (2011), 79–87
Bagian 2
Imamat Harun Menyediakan Kunci-Kunci dan Pelayanan Penting
Imamat Harun terkadang dikenal sebagai imamat yang “lebih rendah” dan dirujuk dalam tulisan suci sebagai “tambahan terhadap” Imamat Melkisedek (Ajaran dan Perjanjian 107:14). Tetapi Imamat Harun memegang kuasa dan wewenang penting untuk menyediakan perjanjian dan tata cara sakral yang perlu bagi keselamatan dan permuliaan.
Imamat Harun mencakup kunci-kunci pelayanan para malaikat, dan Injil pertobatan, serta pembaptisan dengan pencelupan untuk pengampunan akan dosa-dosa (lihat Ajaran dan Perjanjian 13:1; 107:20).
Hal-hal untuk dipikirkan
-
Yohanes Pembaptis mempersiapkan jalan bagi dunia untuk menerima Yesus Kristus. Dia mengajarkan Injil pertobatan dan pembaptisan untuk pengampunan dosa, dan dia bahkan membaptiskan Juruselamat (lihat Markus 1:1–11; Yohanes 1:15–34). Menurut Anda mengapa asas-asas dan tata cara-tata cara ini dianggap persiapan penting bagi kedatangan Kristus? Bagaimana pertobatan dan pembaptisan mempersiapkan para murid Kristus dewasa ini untuk menerima tata cara-tata cara bait suci dan untuk membuat serta menaati perjanjian-perjanjian terkait?
-
Berbicara kepada para pemegang Imamat Harun mengenai Ajaran dan Perjanjian 13, Presiden Gordon B. Hinckley menasihati, “Saya mengimbau Anda untuk membuka Ajaran dan Perjanjian … serta membaca kata-kata ini dan menghafalkannya. Itu adalah piagam perjanjian imamat. Itu adalah bukti bahwa imamat ini adalah sah dan asli dalam setiap hal.” Bagaimana Ajaran dan Perjanjian 13 dapat mengarahkan fokus dan tindakan seorang pemegang imamat muda? Bagaimana pemahaman akan kebenaran-kebenaran ini tentang Imamat Harun dapat membantu semua anggota Gereja memahami nilai dari tata cara-tata cara seperti pembaptisan dan mengambil sakramen setiap minggu dan perjanjian-perjanjian yang berkaitan dengannya?
Kegiatan untuk belajar dengan orang lain
-
Adalah penting bagi semua anggota Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir untuk memahami tugas dan berkat Imamat Harun, tetapi banyak anggota Gereja tidak menyadari sebenarnya betapa pentingnya tata cara dan tanggung jawab Imamat Harun. Kelompok Anda dapat belajar tentang hak dan tanggung jawab Imamat Harun dengan menelaah sumber-sumber berikut, baik secara individu maupun dalam kelompok kecil:
-
Imamat Harun: Buku Pegangan Umum: Melayani dalam Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir, bab 10, Perpustakaan Injil; Ajaran dan Perjanjian 107:85–88
-
Kunci-kunci pelayanan para malaikat: Ajaran dan Perjanjian 13:1; 84:26; 107:20
-
Injil persiapan: Ajaran dan Perjanjian 13:1; 84:26–27; 107:20
-
Kuasa dalam melaksanakan tata cara-tata cara lahiriah: Ajaran dan Perjanjian 84:26–27; 107:20; Penuntun bagi Tulisan Suci, “Imamat Harun”
-
Setelah anggota kelompok membaca rujukan-rujukan di atas, ajaklah mereka untuk membagikan kepada seluruh kelompok apa yang mereka pelajari.
Pelajari lebih lanjut
-
Dallin H. Oaks, “The Aaronic Priesthood and the Sacrament,” Ensign, November 1998, 37–40
-
Dale G. Renlund, “Imamat dan Kuasa Pendamaian Juruselamat,” Liahona, November 2017, 64–67
-
“Keys of the Aaronic Priesthood” (video), ChurchofJesusChrist.org
Bagian 3
Imamat Harun adalah Imamat Persiapan
Selama banyak generasi, Imamat Harun mempersiapkan anak-anak Israel untuk hukum yang lebih tinggi yang akhirnya diberikan oleh Yesus Kristus. Misi Yohanes Pembaptis adalah untuk mempersiapkan dunia bagi kedatangan Kristus. Oleh karena itu, Imamat Harun menjadi dikenal sebagai “imamat persiapan.” Tulisan suci juga mengajarkan bahwa Imamat Harun memegang kunci-kunci Injil persiapan, yang mencakup pertobatan dan pembaptisan untuk pengampunan dosa (lihat Ajaran dan Perjanjian 84:26–27).
Dewasa ini, para pemegang Imamat Harun membantu mempersiapkan dunia bagi Kedatangan Kedua Yesus Kristus. Mereka membantu orang-orang bersiap untuk membuat dan menaati perjanjian-perjanjian serta menerima tata cara-tata cara dalam rumah Tuhan dengan bertobat dari dosa dan dibaptiskan. Dan memegang Imamat Harun juga mempersiapkan para pengikut Yesus Kristus untuk pelayanan seumur hidup dalam Imamat Melkisedek.
Hal-hal untuk dipikirkan
-
Tema kuorum Imamat Harun dapat membantu setiap remaja putra memahami identitas ilahinya dan tujuannya sebagai pemegang imamat. Bacalah tema ini, terdapat dalam Buku Pegangan Umum, 10.1.2. Menurut Anda bagaimana tema ini mengilhami para remaja putra untuk membuat pilihan-pilihan yang saleh? Aspek-aspek apa dari tema kuorum Imamat Harun yang dapat Anda gabungkan secara lebih baik ke dalam kemuridan Anda sendiri?
-
Tata cara dan perjanjian yang diterima melalui Imamat Harun mempersiapkan kita bagi perjanjian-perjanjian yang berhubungan dengan Imamat Melkisedek. Bagaimana pertobatan, pembaptisan dengan pencelupan untuk pengampunan dosa, sakramen, serta pengamalan perjanjian-perjanjian terkait mempersiapkan Anda untuk membuat serta menaati perjanjian dan menerima tata cara-tata cara rumah Tuhan?
Kegiatan untuk belajar dengan orang lain
-
Imamat Harun adalah bagian penting dari Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir secara keseluruhan, tetapi itu juga memberkati para pemegang imamat secara individu. Saksikan video “Let Every Man Learn His Duty: Aaronic Priesthood” (3:34). Menurut Anda bagaimana memegang imamat berpengaruh pada keputusan para remaja putra ini? Sewaktu kelompok Anda mendengarkan beberapa remaja putra membagikan apa arti kuasa dan wewenang imamat bagi mereka, mintalah anggota kelompok untuk membagikan kesan dan gagasan mereka.
Pelajari lebih lanjut
-
Henry B. Eyring, “Imamat Persiapan,” Liahona, November 2014, 59–62
-
Gary E. Stevenson, “Buku Pedoman Imamat Anda,” Liahona, Mei 2019, 47–50
-
“Aaronic Priesthood Shining Forth” (video), Gospel Library
-
Ajaran-Ajaran Presiden Gereja: Harold B. Lee (2011), 89-98