Evaluasi Pembelajaran Anda 1
Matius 1–2; Lukas 1–2; Yohanes 1
Ini adalah yang pertama dari beberapa pelajaran evaluasi periodik yang akan Anda ikuti selama penelaahan Anda akan Perjanjian Baru. Pelajaran ini dimaksudkan untuk membantu -Anda mengevaluasi gol, pembelajaran, dan pertumbuhan pribadi Anda.
Tujuan pelajaran evaluasi
Buatlah gambar sederhana dari sebuah tanaman dalam berbagai tahap perkembangannya. Gambar yang ditampilkan itu dapat membantu Anda. Saat menggambar, pertimbangkan bagaimana Anda akan menjawab pertanyaan berikut. Ketika Anda selesai menggambar, tuliskan jawaban Anda atas pertanyaan tersebut di kertas yang sama.
-
Bagaimana pertumbuhan rohani Anda menyerupai pertumbuhan tanaman?
Presiden M. Russell Ballard, Penjabat Presiden Kuorum Dua Belas Rasul, menjelaskan beberapa tindakan yang dapat kita ambil untuk meningkatkan pertumbuhan rohani kita dan berfokus pada gol-gol kekal kita:
Selama bertahun-tahun, saya telah mengamati bahwa mereka yang paling berprestasi di dunia ini adalah mereka yang memiliki visi bagi kehidupan mereka, dengan gol untuk menjaga diri mereka terfokus pada visi mereka dan rencana-rencana taktis bagaimana mencapainya. Mengetahui ke mana Anda pergi dan bagaimana Anda berharap untuk sampai ke sana dapat memberi makna, tujuan, dan pencapaian dalam kehidupan .…
Untuk kembali ke hadirat [Allah] dan untuk menerima berkat-berkat kekal yang datang dari membuat dan menepati perjanjian adalah gol-gol paling penting yang dapat kita tentukan .…
Saya telah menemukan bahwa untuk tetap fokus pada kembali dan menerima berkat-berkat yang dijanjikan, saya perlu untuk secara rutin meluangkan waktu untuk bertanya kepada diri sendiri, “Bagaimana keadaan saya?”
Itu seperti memiliki wawancara personal, pribadi dengan diri Anda sendiri. Dan jika itu terdengar tidak lazim, pikirkan itu: siapa di dunia ini yang mengenal Anda lebih baik daripada Anda mengenal diri Anda sendiri? Anda mengetahui pikiran-pikiran Anda, tindakan-tindakan pribadi Anda, hasrat Anda; dan mimpi Anda, gol-gol, dan rencana Anda. Dan Anda mengetahui lebih baik daripada siapa pun bagaimana Anda maju di sepanjang jalan untuk kembali dan menerima.
(M. Russell Ballard, “Kembali dan Menerima,” Ensign atau Liahona, Mei 2017, 62–64)
-
Apa yang Anda pelajari dari Presiden Ballard mengenai mengukur pertumbuhan rohani secara periodik?
Untuk membantu Anda mengukur pertumbuhan rohani secara rutin, beberapa pelajaran Anda akan berfungsi sebagai evaluasi pembelajaran. Pelajaran-pelajaran ini dapat dilihat sebagai kesempatan untuk merenungkan dan merayakan apa yang telah Anda pelajari dan perbaiki. Pelajaran ini juga dapat menjadi kesempatan untuk mengidentifikasi hal-hal yang masih perlu Anda pelajari atau cara-cara Anda masih dapat memperbaiki diri.
Datang kepada Yesus Kristus dan menjadi murid-Nya
Salah satu tujuan utama seminari adalah membantu Anda lebih sepenuhnya datang kepada Yesus Kristus dan menjadi murid-Nya, atau pengikut-Nya. Mendengarkan firman Juruselamat melalui penelaahan tulisan suci dan wahyu pribadi kita adalah komponen penting dalam mengikuti Yesus Kristus.
Luangkan waktu beberapa menit untuk mengevaluasi penelaahan tulisan suci pribadi dan upaya Anda untuk menerima wahyu pribadi. Catatlah pemikiran Anda dalam jurnal penelaahan Anda. Berikut adalah beberapa pertanyaan untuk membantu Anda mengevaluasinya:
-
Bagaimana penelaahan tulisan suci pribadi Anda sejauh ini? Apa perbaikan yang telah Anda buat dalam kemampuan Anda untuk menelaah dan menerapkan firman Tuhan dalam hidup Anda? Apa aspek dari penelaahan tulisan suci Anda yang terasa sulit atau tidak berjalan baik yang masih ingin Anda diperbaiki?
-
Bagaimana Anda telah merasakan Roh Kudus mengajari dan mendorong Anda tahun ini? Apa pertanyaan yang Anda miliki mengenai menerima wahyu pribadi? Apa yang dapat Anda lakukan untuk mengupayakan lebih banyak kesempatan merasakan suara Roh?
Peragakan pembelajaran Anda
Pilih untuk melakukan satu atau kedua kegiatan berikut untuk menunjukkan apa yang telah Anda pelajari tentang Yesus Kristus dan peranan-Nya dari penelaahan Anda atas Matius 1 – 2 ; Lukas 1 – 2 ; dan Yohanes 1 . Anda dapat meninjau jurnal penelaahan Anda untuk mengingatkan Anda tentang kebenaran-kebenaran yang telah Anda pelajari.
Pilihan A: Suatu kreasi yang mengajak orang lain untuk “[melihat] Anak Domba Allah”
Dalam Yohanes 1, kita membaca ajakan Yohanes Pembaptis kepada para pengikutnya: “Lihatlah Anak Domba Allah” ( Yohanes 1:36). Salah satu arti dari kata lihat adalah memandang, mengamati, atau memperhatikan dengan saksama sesuatu atau seseorang.
Untuk kegiatan ini, buatlah sesuatu yang dapat membantu orang untuk “[melihat] Anak Domba Allah,” atau berhenti sejenak dan merenungkan tentang Dia dan peranan yang Dia mainkan dalam hidup kita. Mulailah dengan memikirkan atribut, peranan, dan nama-nama Kristus yang telah Anda pelajari. Temukan petikan-petikan tulisan suci di mana Anda telah mempelajari kebenaran-kebenaran tentang Yesus Kristus ini. Pertimbangkan untuk menggunakan tulisan suci sebagai tema untuk apa yang Anda buat. Untuk kegiatan ini, Anda dapat melakukan salah satu dari proyek-proyek berikut:
-
Buatlah gambaran artistik dari atribut, peranan, nama, atau sebutan Kristus yang secara khusus bermakna bagi Anda, dan berikan penjelasan tentang apa yang Anda buat.
-
Tuliskan pengalaman pribadi yang membantu Anda memperdalam pemahaman Anda akan Juruselamat.
-
Mintalah teman sekelas, teman-teman lain, atau anggota keluarga untuk berbagi apa yang telah mereka lihat tentang Kristus. Manfaatkan pemikiran mereka dalam apa yang Anda buat. Beberapa contoh mungkin adalah tulisan di jurnal, penggambaran artistik, atau video editan tentang apa yang mereka bagikan.
Pilihan B: Pengenalan akan Yesus Kristus
Buatlah daftar berisi tiga sebutan Juruselamat yang akan Anda gunakan untuk memperkenalkan seseorang kepada Yesus Kristus. Identifikasi dan kutip petikan tulisan suci tempat Anda menemukan sebutan itu. Sertakan penjelasan singkat tentang arti setiap sebutan dan bagaimana hidup seseorang dapat jadi berbeda jika mereka mengetahui signifikansi dari sebutan-sebutan ini.
Sertakan kisah tulisan suci atau pengalaman pribadi ketika Juruselamat memperlihatkan tiap sebutan yang Anda pilih. Contohnya, Anda dapat mencantumkan sebutan “Imanuel,” yang berarti “Allah menyertai kita” ( Matius 1:23). Anda dapat mengidentifikasi contoh-contoh dari hidup Anda atau hidup orang lain ketika Juruselamat “menyertai” diri Anda atau mereka.
Kegiatan ini dapat dilakukan dalam bentuk penggambaran artistik (seperti gambar, lukisan, atau patung) atau dalam bentuk tulisan saja. Pertimbangkan untuk mencari cara-cara untuk terus menemukan sebutan Juruselamat sewaktu Anda menelaah Perjanjian Baru tahun ini.
1. Bagikan penjelasan tentang apa yang Anda buat. Jelaskan apa yang Anda lakukan dan mengapa. Atau, Anda dapat mengirimkan gambar kepada guru atau teman sekelas Anda melalui posel atau berbagi video dengan mereka saat berikutnya Anda bertemu bersama.