“Memulai!” Pengembangan Pribadi: Buku Penuntun Remaja (2019)
“Memulai!” Pengembangan Pribadi: Buku Penuntun Remaja
Memulai!
Cobalah menggunakan pola Temukan, Rencanakan, Bertindak, dan Renungkan untuk membantu Anda mengikuti teladan Juruselamat sewaktu Anda bertumbuh. Pertimbangkan membuat gol di setiap empat bidang untuk menjaga keseimbangan hidup Anda. Anda dapat menggunakan halaman berikut untuk membimbing Anda. Atau Anda dapat menggunakan jurnal atau metode pembuatan gol lainnya yang berfungsi dengan baik untuk Anda.
Ingatlah, pertumbuhan Anda bergantung pada Anda, tetapi Anda tidak dimaksudkan untuk melakukannya sendirian. Bapa Surgawi Anda ingin membantu Anda, dan Anda dapat meminta bantuan orangtua, pemimpin, dan teman-teman Anda. Carilah kesempatan untuk membantu orang lain dalam pertumbuhan mereka juga. Bapa Surgawi ingin anak-anak-Nya saling mengasihi dan mendukung.
Temukan
Menurut Anda, apa yang hendaknya Anda pelajari atau tingkatkan? Tuliskan kesan dan gagasan sewaktu Anda memikirkan tentang pertanyaan seperti ini: Bagaimana saya dapat mengembangkan bakat saya? Apa yang saya senang lakukan? Apa tanggung jawab yang saya miliki sekarang? Bagaimana saya dapat mengenali Roh Kudus? Siapa yang dapat saya layani?
Rohani
Contoh: Menyimpan jurnal, berdoa setiap pagi, menelaah tulisan suci setiap hari, menguduskan hari Sabat
Sosial
Contoh: Melayani orang lain, menghindari gosip, mencari teman baru
Intelektual
Contoh: Mengembangkan hobi atau keterampilan, berlatih mengajar, belajar membuat anggaran
Jasmani
Contoh: Membuat dan mengonsumsi makanan sehat, berolahraga, membersihkan atau memperbaiki sekeliling Anda
Rencanakan
Gol saya:
Mengapa ini penting bagi saya?
Bagaimana ini akan membantu saya menjadi lebih seperti Yesus Kristus?
Bagaimana saya akan melakukannya:
Apa saja langkah atau tindakan yang lebih kecil yang dapat saya ambil untuk mencapai gol saya?
Tanggal/Seberapa Sering
Tanggal/Seberapa Sering
Tanggal/Seberapa Sering
Siapa yang dapat membantu saya?
Bertindak
-
Apa yang saya pelajari?
-
Apa penyesuaian yang perlu saya buat?
Renungkan
-
Apa yang telah saya pelajari?
-
Bagaimana saya menjadi lebih dekat dengan Juruselamat?
-
Bagaimana saya dapat menggunakan apa yang telah saya pelajari untuk melayani orang lain?
Tanggal selesai:
Saya akan merayakan pertumbuhan saya dengan:
Apakah yang akan saya lakukan selanjutnya?
Kembalilah ke formulir Temukan untuk gagasan.