Ikutlah Aku
Gagasan Pembelajaran dan Pengajaran


Gagasan Pembelajaran dan Pengajaran

Juruselamat menggunakan tulisan suci untuk mengajar dan bersaksi tentang misi-Nya. Dia mengajarkan kepada orang-orang untuk merenungkan tulisan suci dan menggunakannya untuk menolong menjawab pertanyaan. Dia membantu mereka menemukan pelajaran Injil dalam pengalaman mereka sendiri dan di dunia di sekitar mereka dengan menggunakan contoh-contoh yang dapat mereka kaitkan dengan kehidupan mereka. Dia mengundang mereka untuk menjadi para saksi dari ajaran-ajaran-Nya dengan mengajar dan bersaksi kepada orang lain dan dengan cara ini memperdalam pemahaman mereka tentang ajaran.

Sebagian dari tanggung jawab Anda sebagai guru remaja adalah untuk mempersiapkan kegiatan belajar yang mengikuti asas-asas yang diteladankan oleh Juruselamat ini. Klik tautan di sebelah kiri untuk melihat gagasan-gagasan yang dapat Anda gunakan untuk menolong remaja mencari perkataan para nabi, melihat contoh asas-asas yang sedang Anda ajarkan, dan membagikan Injil kepada orang lain. Anda dapat menyesuaikan gagasan-gagasan ini dengan topik pelajaran apa pun.

Sewaktu Anda merencanakan kegiatan, ingatlah bahwa salah satu tujuan utama Anda dalam mengajar remaja adalah mengimbau mereka untuk membagikan apa yang mereka pelajari. Sewaktu remaja mengungkapkan kebenaran-kebenaran Injil, kebenaran-kebenaran ini diteguhkan dalam hati dan pikiran mereka oleh kuasa Roh Kudus. Membagikan Injil kepada orang lain juga memungkinkan remaja untuk memperkuat satu sama lain—mendengar kebenaran Injil dari teman sebaya terkadang lebih kuat daripada mendengarnya dari seorang pemimpin atau guru.