“Waktu untuk Menari,” Untuk Kekuatan Remaja, September 2023.
Waktu untuk Menari
Para remaja ini menemukan sukacita melalui mengatasi rasa takut dan berbagi bakat mereka kepada orang lain.
Remaja berusia empat belas tahun Emo’onahe Y. dan Jax C. mempunyai setidaknya satu kesamaan: mereka berdua menampilkan rutinitas menari di ragam pertunjukan konferensi UKR di Provo, Utah.
Menari sendirian di depan ribuan remaja tidaklah mudah bagi siapa pun antara mereka berdua. Tetapi sewaktu mereka berupaya untuk mengembangkan dan membagikan bakat mereka, mereka telah menerima wahyu dan mampu untuk tumbuh melalui cara-cara yang telah membantu mereka “menjadi lebih seperti Yesus Kristus, dan menjadikan diri [mereka], orang lain, dan bahkan dunia lebih baik” (Pengembangan Pribadi: Buku Penuntun Remaja [2019], 1).
Menari Tari Lingkaran bersama Emo’onahe
Emo’onahe (eh-moh-oh-nah) memutuskan untuk membagikan bakatnya dalam tari lingkaran, yang merupakan bagian dari budaya penduduk asli Amerikanya. “Salah seorang teman saya yang mengikuti UKR sebelum saya memberi tahu saya bahwa mereka mengadakan pertunjukan bakat ini dan bahwa saya hendaknya tampil,” ujarnya.
“Saya sedikit gugup, jadi saya berusaha untuk tidak berfokus pada keramaian penonton.” Tetapi agak sulit untuk tidak berfokus! “Saya dapat mendengar semua orang menggila,” ujarnya. “Mereka sangat riuh sehingga saya hampir tidak dapat mendengar musiknya, jadi saya hampir tidak sanggup untuk mengikuti iramanya!”
Emo’onahe telah bekerja keras untuk menjadi mahir dalam hal menari tari lingkaran. Dia menuturkan, “Pastilah ada kurva pemelajaran.” Namun semakin banyak dia berlatih, semakin banyak dia belajar tentang dirinya sendiri.
Penuturan Cerita Berbakat
Tari lingkaran adalah bentuk dari penuturan kisah pribadi. “Anda mulai dengan satu lingkaran yang mewakili awal cerita Anda, dan kemudian Anda terus menambahkan lingkaran untuk mempertunjukkan lebih banyak hal tentang kehidupan Anda. Dalam penampilan saya, Anda dapat melihat kupu-kupu, burung elang, dan koboi,” Emo’onahe berujar. “Ketika saya menceritakan kisah saya, saya merasa seolah saya menceritakan kisah tentang mereka yang darinya saya telah belajar dan pengalaman yang telah saya miliki.”
Emo’onahe berasal dari suku Cheyenne dan Arapahoe di Oklahoma, dan juga Fort Peck Sioux dan Assiniboine. Dia menuturkan, “Saya biasanya merasa sangat berbeda dari orang lain,” dan terkadang “itu membuat saya tidak nyaman.” Tetapi tari lingkaran merangkul individualitas. Masing-masing penari menciptakan koreografi mereka sendiri, dan “itulah yang membuatnya begitu unik dan pribadi bagi Anda,” ujarnya.
Talenta Dapat Memperkuat
Emo’onahe merasa lebih dekat kepada Allah sewaktu dia berdoa, membaca tulisan suci, dan berusaha untuk mengikuti Yesus Kristus. Dia juga merasa lebih dekat kepada Allah sewaktu dia berusaha untuk meningkatkan diri dalam bakat-bakatnya. “Ketika saya mengambil lingkaran dan tarian saya, saya dapat merasakan sukacita.” Dia merekomendasikan: “Temukan hal-hal yang Anda sukai dan temukan orang-orang baik yang akan membantu Anda agar Anda dapat menggunakan bakat Anda untuk memperkuat diri Anda sendiri dan orang lain. Melayani orang lain juga dapat menolong Anda memperkuat kesaksian Anda tentang Yesus Kristus.”
Menari Tarian Irlandia bersama Jax
Jax sangat gugup dalam hal mempertunjukkan bakatnya, tarian Irlandia, di ragam pertunjukan UKR. “Saya benar-benar, sangat ketakutan. Rasanya seperti saya di dalam lubang ular ketakutan,” ujarnya. “Saya mengucapkan sedikit doa sebelum saya berdiri di sana. Saya masih ketakutan, namun kemudian musiknya mulai. Saya menganggap tidak ada satu orang pun di sana. Dan saya mulai saja menari.”
Jax melompat dan menggerakkan kakinya dengan pakaian tradisional Irlandia. Tetapi melihat wajah ceria Jax, kebanyakan orang mungkin tidak akan mengira bahwa itu bagaikan perjalanan yang lumayan jauh untuk sampai ke sana.
Mengembangkan Bakat untuk Membantu Mengatasi Stres
“Pada tahun 2020 saya benar-benar stres dan bahkan hampir bunuh diri,” ujar Jax. “Saya berada di rumah sakit kesehatan mental selama sebulan.” Saya mendapati bahwa saya mengalami radang otak anak-anak dan mengetahui bahwa saya autis. Itu benar-benar sulit.”
Setelah Jax telah menerima beberapa perawatan untuk kesehatan mentalnya, ibunya mendorong dia untuk menemukan suatu kegiatan fisik untuk membantu mengatasi stresnya. Dia memutuskan untuk mencari wahyu pribadi mengenai apa yang dapat dia lakukan.
“Saya berdoa mengenainya dan memohon bantuan,” ujarnya. “Dan saya teringat bahwa bibi saya mengajar tarian Irlandia. Jadi saya memulai kelas tepat sebelum pertunjukan Natal besar kami. Saya harus belajar sekitar lima tarian dalam dua minggu, jadi itu menyenangkan,” Jax bergurau. Segera, tarian Irlandia menjadi berkat besar dalam kehidupannya. “Itu sungguh membantu dalam hal tingkat stres dan perasaan kelam saya,” ujarnya.
Membagikan Bakatnya
Di UKR, kelompok Jax menanyakan kepadanya apakah dia memiliki bakat yang dapat dia bagikan dalam ragam pertunjukan. Jadi dia menari di tepi jalan untuk mereka. Ketika mereka mengatakan kepadanya bahwa dia harus tampil, pemikiran pertama Jax adalah, “Oh, tidak.” Tetapi dia memutuskan untuk membagikan bakatnya meskipun dia takut.
Sekarang karena Jax telah melihat video-video dirinya yang tampil di UKR, dia tidak tahan untuk tertawa. “Saya memasang wajah yang benar-benar datar pada bagian pertama,” ujarnya. “Tetapi kemudian orang-orang mulai bersorak, dan saya mulai tersenyum.”
Bagi remaja yang sedang bergumul, Jax memberikan nasihat ini: “Adalah lebih baik membicarakannya dengan seseorang daripada menyembunyikannya seperti yang saya lakukan. Tuhan mengenal siapa Anda, dan Dia akan ada di sana untuk Anda. Tuhan ingin membantu Anda.”
Secara keseluruhan, Jax merasa bahwa mempelajari tarian Irlandia telah menjadi berkat dari Bapa Surgawi.
Anda Adalah Unik
Anda tidak pernah tahu—sewaktu Anda berpaling kepada Tuhan, mungkin Anda akan diilhami untuk mengembangkan bakat baru juga.
Sama seperti Emo’onahe dan Jax, Roh Kudus dapat membantu Anda mengenali bakat-bakat. Sewaktu Anda mengembangkan bakat-bakat ini dan membagikannya, Anda dapat menemukan bantuan sewaktu Anda berusaha untuk menjadi lebih seperti Juruselamat.
Bakat-bakat apa yang dapat Anda kembangkan dan bagikan?