Misionaris Senior: Dibutuhkan, Diberkati, dan Dikasihi
Melayani sebagai misionaris pasangan suami-istri mungkin lebih fleksibel, tidak mahal, dan lebih menyenangkan daripada yang Anda kira.
“Bisakah Anda datang dan membantu?”
Itu adalah pertanyaan yang Gerald dan Lorna Malmrose dari Washington, AS, telah jawab sebelumnya. Mereka menjawab ya ketika mantan uskup mereka, saat itu presiden misi, menanyakan apakah mereka dapat melayani bersamanya di West Indies. Mereka menjawab ya lagi ketika presiden pasak mereka menelepon mereka untuk memenuhi sebuah misi pelayanan di kantor pusat Gereja di Salt Lake City, Utah, AS, bekerja dengan komputer dan sumber daya manusia.
Ketika mantan uskup dan presiden misi mereka, Reid Robison, menelepon lagi, kali ini sebagai presiden pusat pelatihan misionaris di Accra, Ghana, dia menanyakan apakah keluarga Malmrose mau membantu sekali lagi.
“Kami tahu kami dapat memercayai Tuhan,” Elder Malmrose bertutur. “Jadi kami memutuskan untuk memercayai-Nya lagi.” Mereka menjawab ya, melengkapi formulir rekomendasi mereka, menerima panggilan mereka, dan segera berada di Ghana.
Melayani Sebagai Pasangan Suami-Istri
Pengalaman keluarga Malmrose memperlihatkan beberapa asas mengenai pasangan senior yang melayani misi yang mungkin secara luas tidak dipahami:
-
Ada dua jenis misi. (1) Presiden Gereja memanggil pasangan-pasangan senior untuk melayani baik dari rumah mereka sendiri maupun jauh dari rumah mereka. (2) Presiden pasak memanggil pasangan misionaris layanan Gereja untuk memenuhi kebutuhan lokal atau regional secara paruh waktu, dari 8 hingga 32 jam per minggu. Mereka biasanya tinggal dan melayani secara lokal namun terkadang dapat melayani jauh dari rumah.
-
Presiden misi diimbau untuk menemukan pasangan suami-istri yang dapat memenuhi kebutuhan dalam misi mereka, dan pasangan-pasangan itu boleh menyebutkan preferensi mereka. “Kami tidak mengatakan bahwa pasangan suami-istri dapat mengambil dan memilih penugasan misionaris mereka sendiri,” Penatua Jeffrey R. Holland dari Kuorum Dua Belas Rasul menjelaskan. “Sebuah panggilan tetaplah panggilan … .[Tetapi] kami berbicara kepada para pasangan senior kami mengenai preferensi pelayanan mereka, dan setiap pertimbangan diberikan untuk mengizinkan mereka melayani di mana dan bagaimana mereka ingin melayani.”1
-
Presiden misi berembuk dengan pasangan-pasangan itu mengenai bagaimana paling baik menggunakan keterampilan dan kemampuan mereka. “Untuk memiliki pengalaman yang paling bermakna sebagai pasangan senior,” Presiden Robison menuturkan, “Anda perlu memiliki kesempatan untuk bekerja baik di area-area yang Anda minati dan di mana Anda memiliki tingkat keterampilan yang membuat Anda merasa Anda memiliki sesuatu untuk ditawarkan.”
Sebagai contoh, Presiden Robison tahu bahwa Elder Malmrose berbicara bahasa Prancis, bermanfaat karena banyak warga Afrika berbicara bahasa Prancis. “Saya telah membayangkan dia terlibat dalam perjalanan dan mengurus visa,” Presiden Robison menyatakan. “Namun ketika dia sampai di sini, saya merasa bahwa ini bukanlah minat sejatinya. Jadi kami mengundang dia untuk menggunakan keterampilan komputernya. Dia telah menyelamatkan kami selama berjam-jam.” Elder Malmrose juga membantu para misionaris, terutama misionaris yang berbicara bahasa Prancis, menyiapkan nama-nama dan melakukan pekerjaan bait suci bagi keluarga mereka. Sister Malmrose, seorang asisten medis bersertifikat, ditugasi untuk bekerja sama dengan misi dan perawat misi.
Dia Mempersiapkan Jalan
Seperti keluarga Malmrose, pasangan-pasangan lain menemukan bahwa ketika mereka memercayai Tuhan, Dia mempersiapkan jalan. Itulah yang terjadi dengan Alvin dan Corazon Rieta dari Kawit, Cavite, di Filipina.
“Dua tahun sebelum keputusan kami untuk melayani, kami mulai menata rencana-rencana yang pasti bagi bisnis keluarga kami,” Elder Rieta menjelaskan. “Putra dan putri kami telah lulus dari perguruan tinggi dan dapat mengambil alih bagi kami, namun kami bertanya-tanya siapa yang akan mengatasi masalah bisnis dan bagaimana klien-klien kami akan bereaksi terhadap rencana-rencana kami.”
Sister Rieta juga khawatir mengenai meninggalkan ibunya yang lansia. “Saya takut kami mungkin kehilangan dia sementara kami pergi jauh,” dia bertutur. “Saya juga merasa tidak memiliki kemampuan dalam menghadapi tantangan mengajarkan Injil.”
Mereka berembuk dengan uskup mereka dan dengan pasangan yang baru-baru ini telah melayani di Davao. “Mereka semua memberikan kesaksian yang kuat bahwa Tuhan akan membimbing setiap pasangan untuk mengetahui bagaimana menangani urusan-urusan mereka di rumah, keluarga mereka, dan dana untuk misi mereka,” Sister Rieta bertutur.
“Sewaktu kami mencari bimbingan,” Penatua Rieta menuturkan, “ketakutan kami teratasi—bisnis kami berjalan baik terlepas dari tantangan-tantangan, para klien kami mengungkapkan sukacita dan dukungan, dan keluarga kami semakin dekat bersama dalam merawat ibu kami yang sakit. Kami mulai memahami bahwa Tuhan benar-benar akan membantu kami.”
Keluarga Rieta sekarang melayani dalam dukungan anggota dan kepemimpinan di Misi Filipina Cagayan de Oro.
Banyak yang Dapat Anda Lakukan
Beberapa pasangan mempertanyakan mengenai keterbatasan fisik, namun tidak demikian dengan Keith dan Jennilyn Mauerman dari Utah, AS. Bertahun-tahun lalu, empat bulan setelah mereka menikah di Bait Suci Los Angeles Kalifornia, Keith melakukan wajib militer dan dikirim ke peperangan. Seorang pemimpin skuadron udara, dia berjalan di depan para prajurit lainnya ketika sebuah ranjau darat meledak. Dia kehilangan kedua kaki. Ketika dia tiba kembali di rumah, Jennilyn bergegas ke sisinya.
“Saya tahu saya tidak perlu khawatir,” Keith berkata, “karena kami memiliki pernikahan kekal. Istri saya telah mendukung saya selama ini. Dia masih mendukung saya setiap hari.”
Ketika Sister Mauerman pensiun, mereka memutuskan untuk melayani misi. Namun apakah kenyataan bahwa Elder Mauerman tidak memiliki kaki akan menyebabkan masalah? “Selalu ada hal-hal yang saya tidak dapat lakukan,” ujarnya, “namun ada begitu banyak hal yang saya dapat lakukan, kami tahu akan ada tempat bagi kami.”
Sementara melengkapi formulir rekomendasi mereka, dia mencentang kotak yang menyebutkan dia telah melayani dalam kemiliteran. Segera mereka menerima panggilan dari Hubungan Kemiliteran Gereja. “Saya memiliki kartu identitas yang akan mengizinkan kami untuk memasuki pangkalan militer, sehingga mereka meminta izin kami untuk merekomendasikan kami bagi misi hubungan kemiliteran.”
Keluarga Mauerman dipanggil untuk melayani di pangkalan militer di North Carolina, AS. Elder Mauerman mengenang: “Tanda pada pintu gerbang berbunyi ‘Fort Bragg, Home of the Airborne.’ Ketika penjaga menyapa kami dengan moto ‘All the Way! [Sepenuhnya]’ itulah pertama kalinya saya mendengar itu selama bertahun-tahun. Saya merasa kerasan, meskipun saya tidak pernah berada di Fort Bragg. Saya tahu panggilan misi kami sangatlah sesuai dan bahwa Tuhan peduli terhadap saya.”
“Kami mengajarkan pelajaran-pelajaran mengenai menjadi mandiri dan tangguh dan mengenai memperkuat pernikahan,” Sister Mauerman berkata. “Awalnya kami tidak ingin membagikan kisah kami, namun kami mendapati bahwa membagikannya memiliki pengaruh yang sangat penting. Prajurit dan pasangan mereka memandang kami dan berkata, ‘Jika Anda dapat melakukannya, kami pun dapat.’”
Keluarga Mauerman memiliki pengalaman yang sedemikian positif di North Carolina sehingga mereka meminta untuk melayani lagi. Saat ini mereka melakukan perjalanan 40 mil (64 km) dari rumah mereka di Orem ke Salt Lake City dua kali seminggu untuk melayani di kantor Hubungan Kemiliteran Gereja. Mereka juga mengajar pasangan-pasangan senior di pusat pelatihan misionaris di Provo, di mana mereka menemukan bahwa hampir di setiap kelompok terdapat seseorang yang telah mengatasi rintangan untuk melayani.
Bahasa Universal
Dipanggil di Misi Brazil Cuiabá, Randy dan Lou Ellen Romrell dari Utah merasa khawatir. Meskipun Elder Romrell telah melayani di Brasil sebagai misionaris muda, dia tidak lagi fasih berbahasa Portugis. Dan Sister Romrell tidak mengetahui bahasa Portugis. Tetapi, belajar dan upaya, membantu keterampilan bahasa Portugis Elder Romrell kembali dan Sister Romrell untuk tumbuh. Demikian juga ukulele.
“Saya sebenarnya tidak berencana untuk membawanya,” Sister Romrell berkata, “namun Elder Romrell diilhami, dan adalah luar biasa untuk mengetahui apa yang tuntas. Sewaktu kami mengajar simpatisan dan melakukan pengaktifan dan penemanan, adalah menyenangkan untuk menggunakannya untuk mengajak orang-orang menyanyikan nyanyian pujian. Kami belajar bahasa, dan nyanyian pujian mendatangkan roh yang kuat kepada mereka.”
Meskipun keterampilan bahasa Portugisnya masih berkembang, Sister Romrell sudah lancar dalam musik. “Musik menyatukan orang-orang,” dia berkata. “Bahkan kalaupun saya tidak dapat memahami segala sesuatu yang mereka katakan selama suatu kunjungan, ketika kami menyanyi, kami terhubung.” Diundang untuk berbicara di sekolah-sekolah mengenai hari libur Thanksgiving Amerika, keluarga Romrell menyanyikan nyanyian pujian rasa syukur—diiringi dengan ukulele. Dan Sister Romrell juga menggunakan alat yang lebih konvensional, piano, untuk mengiringi nyanyian-nyanyian pujian di gereja.
Dan bahasa Portugis? “Bahkan jika Anda tidak fasih, mempelajari hanya beberapa kata membantu,” dia bertutur. “Sekadar mengucapkan halo dan salam kepada orang-orang sudah cukup. Biarkan mereka tahu Anda tengah belajar. Jadikan itu sederhana dan bersandarlah kepada Roh.” Dan Roh, tentu saja, adalah bahasa lain yang semua orang dapat bagikan.
Melayani di Rumah
Paul dan Mar Jean Lewis dari Utah telah melayani tiga misi bersama (Bait Suci Palmyra New York; Bait Suci Hong Kong Cina; dan Kroasia, Serbia, serta Slovenia dengan seminari dan institut). Mereka bersiap untuk melayani yang lain ketika presiden pasak mereka menanyakan, “Bersediakah Anda untuk melayani di sini di pasak kita sendiri, menyokong misi di tempat kita tinggal?”
“Kami baru di sini, jadi ini merupakan kesempatan yang menakjubkan,” Sister Lewis mengatakan. “Kami melayani dengan elder dan sister muda, berhubungan erat dengan presiden misi, pergi ke pertemuan-pertemuan distrik dan zona, dan bekerja dengan pemimpin misi lingkungan.” Mereka juga mengunjungi para simpatisan dan mereka yang kurang aktif.
“Kami telah bertemu orang-orang luar biasa yang sebaliknya tidak akan pernah kami kenal sebaliknya,” kata Sister Lewis, “termasuk beberapa yang telah tidak aktif. Melihat mereka datang kembali, menerima tata cara-tata cara, dan pergi ke bait suci adalah berkat yang menakjubkan.”
“Banyak pasangan, ketika mereka memikirkan tentang melayani misi, khawatir mengenai apa yang akan mereka lakukan dengan rumah dan mobil mereka atau apa yang akan mereka rindukan bersama keluarga mereka,” Penatua Lewis bertutur. “Kami dapat tinggal di rumah kami sendiri dan mengendarai mobil kami sendiri. Kami diimbau untuk pergi ke kegiatan keluarga, sejauh kegiatan tersebut tidak mencampuri tanggung jawab misionaris. Dan kami bahkan di sini untuk kelahiran seorang cucu kami.”
Berkat-Berkat Keluarga
Di sisi lain, Jill dan Kent Sorensen, yang berasal dari pasak yang sama, mengatakan salah satu cara terbaik untuk memperkuat keluarga mereka adalah melayani jauh dari rumah. Sister Sorensen menuturkan, “Salah satu alasan utama yang pasangan-pasangan berikan untuk tidak pergi adalah cucu-cucu mereka, anak-anak yang telah menikah dengan pergumulan mereka, para putri yang tengah mengandung, orangtua yang lanjut usia—masih banyak lagi. Keluarga adalah sebuah prioritas, dan Anda merindukan mereka setiap hari. Namun pergi ke misi mengirimkan sebuah pesan kuat bahwa pekerjaan misionaris juga penting.”
Selain itu, Elder Sorensen mencatat, “ada begitu banyak cara untuk tetap berhubungan sekarang sehingga Anda dapat terhubung sepanjang waktu.”
Perjalanan misionaris keluarga Sorensen dimulai tiga tahun lalu, ketika uskup mereka meminta mereka untuk memandu api unggun bulanan bagi pasangan-pasangan yang tengah memikirkan pelayanan misionaris. “Setelah membahasnya secara terus-menerus,” Sister Sorensen mengatakan, “kami harus pergi sendiri!” Mereka menerima panggilan untuk melayani di Cook Islands, di mana kakek nenek Jill melayani 50 tahun lalu.
Saat ini, di sela-sela tugas-tugas lainnya, mereka diminta untuk mengajar kelas-kelas Alkitab di sekolah-sekolah.
“Kami membahas tentang Kristus sebagai batu karang,” Elder Malmrose bertutur. “Kami memberikan kepada siswa batu karang kecil dan mendorong mereka untuk tetap kuat dalam Kristus. Sekarang di mana pun kami pergi, orang mengatakan, ‘Karang yang kuat!’ sewaktu mereka bertemu kami.”
Datang dan Membantu
Jika Anda memikirkan sebuah misi penuh waktu atau misi layanan Gereja, semua pasangan ini akan mengajukan pertanyaan serupa yang Presiden Robison ajukan kepada Gerald dan Lorna Malmrose: “Bisakah Anda datang dan membantu?” Dan mereka akan memberi tahu Anda bahwa, terlepas bagaimana Anda berperan serta, janji ini adalah pasti: Anda dibutuhkan, Anda dapat berkontribusi, dan Anda akan diberkati serta dikasihi.