Bagaimana Joseph Smith menerjemahkan Kitab Mormon?
Sebelum menyembunyikan lempengan-lempengan emas, Moroni, Nabi terakhir Kitab Mormon, menulis di halaman judul kitab bahwa kitab itu akan diterjemahkan “melalui karunia dan kuasa Allah.” Ini tetap merupakan deskripsi terbaik dari terjemahan Kitab Mormon.
Joseph Smith mendiktekan kata-kata terjemahan kepada para juru tulis, sebagian besar adalah Oliver Cowdery. Karena Joseph menerjemahkan bahasa yang sama sekali tidak dikenal, dia perlu mengandalkan Tuhan. Salah satu cara Tuhan membantu adalah menyediakan alat fisik untuk membantu Joseph menerjemahkan. Para saksi mata mengatakan Joseph melihat ke alat itu dan kata-kata itu muncul kepadanya dalam bahasa Inggris. Alat-alat terjemahan termasuk “penafsir” atau “Urim dan Tumim”—dua batu bening diikat di tepi logam sehingga Joseph dapat melihat melaluinya. Ini telah diberikan kepada Joseph bersama lempengan-lempengan. Alat lain yang digunakan Joseph adalah “batu pelihat” yang akan dilihatnya, sering kali dengan meletakkannya di topi. Joseph telah menemukan batu ini sebelumnya dan telah menggunakannya untuk menemukan barang-barang yang tersembunyi atau hilang. Dia menggunakan kedua penafsir dan batu pelihat saat dia menerjemahkan, selalu mengandalkan ilham dari surga.
Terjemahan Kitab Mormon benar-benar ajaib dan dilakukan “melalui karunia dan kuasa Allah.”