“Alma 7:14–27: ‘Jalan yang Menuntun ke Kerajaan Allah,’” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon (2024)
“Alma 7:14–27,” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon
Alma 7:14–27
“Jalan yang Menuntun ke Kerajaan Allah”
Para nabi sering merujuk pada “jalan yang sesak dan sempit” (2 Nefi 31:19), ‘jalan perjanjian,’ atau ‘jalan yang menuntun ke kerajaan Allah’ (Alma 7:19). Alma mengakui bahwa orang-orang Gideon berada di jalan ini dan mengajari mereka cara terus berada di atasnya dan menjadi lebih seperti Allah. Pelajaran ini dimaksudkan untuk membantu Anda dalam upaya Anda untuk memperoleh sifat-sifat seperti Kristus sewaktu Anda mengikuti jalan yang menuntun kembali kepada Allah.
Suatu jalan untuk diikuti
-
Apa saja keuntungan dari memiliki suatu jalan untuk diikuti?
Pertimbangkan untuk menyaksikan “Pemulihan Setiap Hari” dari kode waktu 1:40 hingga 3:25 untuk melihat Penatua Dieter F. Uchtdorf dari Kuorum Dua Belas Rasul menjelaskan apa yang terjadi kepada orang-orang yang bepergian tanpa jalan atau penanda yang dapat diandalkan. Video ini tersedia di ChurchofJesusChrist.org.
Setelah bernubuat kepada orang-orang Gideon mengenai kehidupan dan Pendamaian Yesus Kristus, Alma berbagi kata-kata pendorong semangat kepada mereka.
Bacalah Alma 7:19–20 untuk melihat apa yang Alma katakan tentang Allah, jalan-Nya, dan orang-orang Gideon.
Pertimbangkan untuk menandai frasa “jalan yang menuntun ke kerajaan Allah” dalam ayat 19. Hari ini Anda akan belajar lebih banyak tentang jalan ini.
-
Menurut Anda bagaimana Anda dapat mengetahui apakah Anda berada di jalan yang menuntun ke kerajaan Allah?
Jalan yang menuntun ke kerajaan Allah sering dirujuk sebagai jalan yang sesak dan sempit atau jalan perjanjian. Kita berada di jalan ini ketika kita mengikuti teladan dan ajaran-ajaran Yesus Kristus. Terus berada di jalan ini akan menuntun kita ke kehidupan kekal (lihat 2 Nefi 31:19–20).
Sewaktu Anda menelaah, renungkan apakah Anda melihat diri Anda sendiri berada di jalan yang menuntun ke kerajaan Allah. Carilah ajaran-ajaran yang membantu Anda lebih baik memahami jalan ini dan berkat-berkat yang Tuhan tawarkan kepada Anda sewaktu Anda mengikutinya.
“Jalan yang menuntun ke kerajaan Allah”
Alma menguraikan tindakan-tindakan yang dapat kita ambil yang akan menuntun kita kembali ke hadirat Allah.
Bacalah Alma 7:14–16, dan kemudian catatlah tindakan-tindakan ini pada atau di sebelah jalan dalam gambar Anda.
-
Apa yang ayat-ayat ini bantu Anda pahami mengenai apa artinya berada di jalan yang menuntun kepada Allah?
Satu kebenaran yang dapat kita pelajari dari ayat-ayat ini adalah bahwa sewaktu kita bertobat, membuat perjanjian dengan Allah, dan menerima tata cara-tata cara Injil Yesus Kristus, kita mengikuti jalan yang menuntun ke kerajaan Allah.
-
Bagaimana tindakan-tindakan ini membantu mempersiapkan kita kembali ke hadirat Allah?
-
Apa saja berkat yang dapat kita alami selama kehidupan ini dengan mengikuti jalan Allah?
Mengembangkan sifat-sifat seperti Kristus selagi menapaki jalan-Nya
Penatua Dale G. Renlund dari Kuorum Dua Belas Rasul menjelaskan bahwa satu berkat dari mengikuti jalan perjanjian Allah adalah bahwa itu “menuntun kita untuk menjadi seperti Dia” (“Pilihlah pada Hari Ini,” Liahona, November 2018, 104).
Lihatlah gambar-gambar Juruselamat berikut. Pikirkan tentang sifat-sifat yang Anda lihat Dia tunjukkan dalam setiap gambar.
-
Apa saja sifat yang paling Anda kagumi mengenai Yesus Kristus? Mengapa?
-
Dengan cara apa Anda ingin menjadi lebih seperti Juruselamat? Apa yang dapat menjadikannya sulit? Bagaimana kita dapat mengatasi kesulitan-kesulitan ini dengan pertolongan Tuhan?
-
Kapan Anda telah merasakan hasrat terbesar untuk menjadi seperti Dia? Apa yang terjadi dalam kehidupan Anda yang membuat Anda merasa demikian?
Alma mengidentifikasi beberapa dari sifat-sifat seperti Kristus yang hendaknya kita usahakan untuk peroleh sewaktu kita menapaki jalan yang menuntun ke kerajaan Allah.
Bacalah Alma 7:22–25 dan carilah sifat-sifat dan perilaku-perilaku seperti Kristus yang Anda lihat disebutkan atau diuraikan. Pertimbangkan untuk menandai ini dalam tulisan suci Anda. Anda juga dapat mempertimbangkan untuk membuat daftar sifat dan perilaku ini pada atau di dekat jalan dalam gambar Anda.
Dengan doa yang sungguh-sungguh, pilihlah sebuah sifat yang disebutkan dalam Alma 7:22–25 yang Anda rasa diinginkan oleh Bapa Surgawi untuk Anda kembangkan, dan kemudian selesaikan kegiatan berikut. Catatlah wawasan Anda di bagian bawah dari gambar Anda atau di tempat lain dalam jurnal penelaahan Anda.
-
Pelajari lebih lanjut tentang sifat ini. Pertimbangkan untuk menggunakan sumber daya tulisan suci seperti Penuntun bagi Tulisan Suci Topical Guide, atau Bible Dictionary untuk membantu perihal ini. Tulislah apa yang Anda pelajari.
-
Buatlah daftar tantangan dari mengembangkan sifat yang Anda pilih dan mengapa menurut Anda Allah mengizinkan Anda untuk mengalami tantangan-tantangan tersebut.
-
Buatlah daftar dua hingga tiga cara berbeda yang akan membuat kehidupan Anda menjadi lebih baik setelah memperoleh sifat ini.
-
Identifikasilah sebuah contoh dari kehidupan Juruselamat yang di dalamnya Dia meneladankan atribut ini. Sebagai alternatif, buatlah daftar sebuah contoh dari kehidupan seseorang yang Anda kenal di mana dia meneladankan sifat seperti Kristus ini.
-
Identifikasikan satu atau lebih tindakan yang dapat Anda ambil yang akan mengundang pertolongan Allah sewaktu Anda berusaha untuk mengembangkan sifat ini. Buatlah rencana tentang bagaimana menerapkan tindakan itu dalam kehidupan Anda. Satu cara Anda dapat berupaya untuk menerapkan tindakan ini adalah dengan berbicara kepada Bapa Surgawi dalam doa-doa harian Anda mengenai kemajuan Anda dan memohon pertolongan-Nya di mana Anda gagal.