Temporal Preparedness Resources
Kiat untuk Menemukan Kekuatan Pribadi dan Membantu Orang Lain


“Kiat untuk Menemukan Kekuatan Pribadi dan Membantu Orang Lain,” Kesiapsiagaan Darurat (2023)

Kiat untuk Menemukan Kekuatan Pribadi dan Membantu Orang Lain

Prakata

Ketika menghadapi tantangan, adalah lazim untuk mengalami banyak perasaan, termasuk stres, kecemasan, depresi, dan kesepian. Bagi sebagian orang, perasaan-perasaan ini akan singkat dan situasional, tetapi bagi orang lain, perasaan-perasaan ini dapat bersifat jangka panjang dan berlangsung lama. Jika Anda sering menghadapi kesulitan kesehatan sosial atau emosi yang membebani, Anda dapat mempertimbangkan untuk berbicara dengan seorang profesional. Terlepas dari seberapa sering Anda menghadapi tantangan yang sulit, ada beberapa strategi sederhana yang dapat membantu dalam hal perawatan emosi.

Bagaimana Saya Dapat Menemukan Kekuatan di Saat-Saat Sulit?

  • Terhubunglah dengan seseorang yang Anda percayai.

  • Perbarui rohani Anda melalui doa, meditasi, kepedulian, serta perawatan yang penuh belas kasih bagi diri sendiri dan orang lain.

  • Berfokuslah pada hal-hal dalam kehidupan Anda yang berjalan dengan baik dan yang dapat Anda kendalikan.

  • Bercerminlah pada apa yang bermakna bagi Anda.

  • Teruslah menggunakan strategi yang sehat yang Anda temukan bermanfaat.

Apa yang Dapat Saya Lakukan Untuk Mengurangi Stres?

Ketika Anda mengalami perasaan stres, kegiatan seperti berolahraga, bersosialisasi, mendapatkan tidur yang cukup, dan makan makanan yang sehat dapat membantu. Pertimbangkan gagasan berikut:

  • Bernapas dan meregangkan badan.

  • Lakukan kegiatan yang merelaksasi, seperti yoga atau taici.

  • Luangkan waktu sejenak untuk tidur siang, beristirahat, atau memulihkan tenaga.

  • Baca atau dengarkan media yang meneguhkan.

  • Minumlah banyak air dan makanlah makanan yang sehat.

  • Lakukan kegiatan rekreasi bersama orang lain.

  • Dengarkan, mainkan, atau nyanyikan musik yang mengilhami.

  • Luangkan waktu untuk menjauh dari media dan berita.

  • Pergilah berjalan kaki atau lakukanlah bentuk olahraga lainnya.

  • Tulislah hal yang Anda syukuri.

  • Temukan cara-cara untuk membantu dan melayani orang lain (lihat JustServe.org).

  • Temukan lebih banyak gagasan dan sumber daya di HowRightNow.org.

tiga pria tersenyum

Bagaimana Saya Dapat Menolong Orang Lain yang Menghadapi Saat-Saat Sulit?

  • Tunjukkan belas kasih: Perlihatkan bahwa Anda peduli. Sekadar berada di sana dapat membantu.

  • Dengarkan: Perkenankan ekspresi pemikiran dan perasaan.

  • Tunjukkan empati: Perlihatkan bahwa Anda berusaha untuk mengerti, dan membantu mereka bahwa tidak apa-apa untuk merasa tidak baik-baik saja sekarang ini.

  • Bahaslah cara-cara untuk menanggulangi: Bicarakan tentang rutinitas yang sehat, termasuk gizi yang tepat, hidrasi, kebersihan, olahraga, tidur, serta obat-obatan yang diresepkan.

  • Tawarkan harapan: Bagikan dorongan, dukungan, serta sumber daya.

Apa yang Dapat Saya Katakan kepada Seseorang yang Bergumul secara Emosi?

Beberapa orang takut mereka akan mengatakan hal keliru kepada seseorang yang sedang mengalami tantangan. Mereka mungkin khawatir bahwa mereka bahkan dapat berkontribusi pada pikiran tentang depresi atau bunuh diri. Adalah penting agar Anda memastikan individu yang sedang bergumul tahu Anda berada di sana untuk mereka. Terhubung dengan penuh kasih dapat menuntun pada pembicaraan yang efektif dan bermanfaat.

Beberapa hal yang dapat Anda katakan adalah:

  • Saya mengasihi dan peduli kepada Anda.

  • Saya tidak sepenuhnya mengerti, namun saya peduli.

  • Saya berada di sini untuk Anda, dan saya dapat mendengarkan.

  • Apa strategi penanggulangan Anda?

  • Apa kekhawatiran yang Anda miliki saat ini?

  • Apa yang telah membantu Anda di masa lalu?

  • Apa kekhawatiran Anda tentang masa depan?

  • Saya di sini bersama Anda dan untuk Anda.

  • Tidak apa-apa merasakan apa yang sedang Anda rasakan.

  • Saya kenal orang-orang yang dapat membantu.

Sumber Daya Tambahan

Penuntun Pembahasan: Bagaimana Saya Dapat Memberi Pelayanan kepada Orang Lain Selama Krisis?

Sumber Daya Konseling,” dalam Sumber Daya Konseling, Perpustakaan Injil