Ikutlah Aku
17–23 Juni: “Yesus Kristus Akan Datang untuk Menebus Umat-Nya.” Alma 8–12


“17–23 Juni: ‘Yesus Kristus Akan Datang untuk Menebus Umat-Nya.’ Alma 8–12,” Ikutlah Aku—Untuk di Rumah dan di Gereja: Kitab Mormon 2024 (2024)

“17–23 Juni. Alma 8–12,” Ikutlah Aku—Untuk di Rumah dan di Gereja: 2024 (2024)

Alma berkhotbah

Teaching True Doctrine [Mengajarkan Doktrin Sejati], oleh Michael T. Malm

17–23 Juni: Yesus Kristus Akan Datang untuk Menebus Umat-Nya

Alma 8–12

Pekerjaan Allah tidak akan gagal. Tetapi upaya kita untuk membantu pekerjaan-Nya terkadang tampak gagal—setidaknya, kita mungkin tidak segera melihat hasil yang kita harapkan. Kita mungkin merasa sedikit seperti Alma ketika mengkhotbahkan Injil di Amoniha—ditolak, diludahi, dan diusir. Namun ketika seorang malaikat memerintahkan dia untuk kembali dan berusaha lagi, Alma dengan gagah berani “kembali selekasnya” (Alma 8:18), dan Allah mempersiapkan jalan di hadapannya. Dia tidak saja menyediakan bagi Alma makanan untuk dimakan dan tempat untuk tinggal, namun Dia juga mempersiapkan Amulek, yang menjadi sesama pekerja, pembela Injil yang tangguh, dan teman yang setia. Ketika kita menghadapi kesulitan dan kekecewaan sewaktu kita melayani dalam kerajaan Tuhan, kita dapat mengingat bagaimana Allah menyokong dan menuntun Alma, dan kita dapat menaruh kepercayaan bahwa Allah akan menyokong dan memimpin kita juga, bahkan dalam keadaan-keadaan yang sulit.

Gagasan untuk Pemelajaran di Rumah dan di Gereja

Alma 8

ikon seminari
Upaya saya untuk membagikan Injil Yesus Kristus memerlukan kesabaran.

Pernahkah Anda mencoba membagikan Injil Yesus Kristus kepada seseorang, tetapi undangan Anda ditolak? Alma mengalami itu juga. Apa yang Anda pelajari darinya dalam Alma 8:13–16 tentang membagikan Injil terlepas dari tantangan dan penentangan? Lanjutkan membaca dalam ayat 17–32, dan carilah kalimat-kalimat yang mengilhami Anda untuk terus membagikan Injil, bahkan ketika Anda tampaknya tidak berhasil.

Para nabi dan rasul adalah saksi khusus bagi Kristus, jadi mereka memiliki banyak nasihat yang diilhami untuk dibagikan mengenai bersaksi tentang Dia. Lihat apa yang Penatua Dieter F. Uchtdorf katakan dalam “Tetapi Bagaimana Jika Itu Sulit?” (sebuah bagian dalam “Pekerjaan Misionaris: Membagikan Apa yang Ada di Hati Anda,” Liahona, Mei 2019, 18) atau apa yang Penatua Gary E. Stevenson bagikan dalam “Mengasihi, Berbagi, Mengundang,” (Liahona, Mei 2022, 84–87). Apa yang Anda temukan di sana yang dapat membantu seseorang yang mulai merasa putus asa dalam membagikan Injil?

Bagaimana Anda akan merangkum semua yang telah Anda telaah di sini menjadi satu atau dua pernyataan yang membesarkan hati mengenai membagikan Injil? Pertimbangkan untuk membuat poster atau meme yang dapat mengilhami Anda (dan orang lain) untuk terus mencoba.

Lihat juga “Tolong ‘Ku untuk Mengajar,” Nyanyian Rohani, no. 131; “Alma Is Commanded by an Angel to Return to Ammonihah” (video), Gospel Library; Gospel Topics, “Inviting All to Receive the Gospel of Jesus Christ,” Gospel Library.

Alma 9:14–23

Berkat-berkat Allah datang dengan tanggung jawab besar.

Ketika membaca tentang cara orang-orang Nefi di Amoniha memperlakukan para hamba Tuhan, adalah mudah untuk melupakan bahwa mereka pernah mengamalkan Injil dan menjadi “umat yang sangat berkenan bagi Tuhan” (Alma 9:20). Saat Anda membaca mengenai berkat-berkat besar yang Allah berikan kepada orang-orang Nefi (lihat terutama Alma 9:14–23), renungkan berkat-berkat besar yang telah Dia berikan kepada Anda. Apa tanggung jawab yang datang dengan berkat-berkat ini? Apa yang Anda lakukan untuk tetap setia pada tanggung jawab ini?

Lihat juga Ajaran dan Perjanjian 50:24; 82:3; 93:39.

Alma 11–12

Rencana Allah adalah rencana penebusan.

Dalam Alma 11–12, Alma dan Amulek merujuk pada rencana Allah sebagai rencana penebusan. Saat Anda membaca pasal-pasal ini, renungkan mengapa kata penebusan digunakan untuk menjelaskan rencana Allah. Pertimbangkan untuk menulis rangkuman singkat tentang apa yang Alma dan Amulek ajarkan mengenai aspek-aspek berikut dari rencana tersebut:

  • Kejatuhan

  • Penebus

  • Pertobatan

  • Kematian

  • Kebangkitan

  • Penghakiman

Perhatikan dampak yang kata-kata Amulek miliki pada orang-orang tersebut (lihat Alma 11:46). Bagaimana pengetahuan tentang rencana Allah memengaruhi Anda?

Lihat juga Dallin H. Oaks, “Rencana Besar,” Liahona, Mei 2020, 93–96; “Amulek Testifies of Jesus Christ” (video), Gospel Library.

Alma 12:8–18

Jika saya tidak mengeraskan hati saya, saya dapat menerima lebih banyak dari firman Allah.

Beberapa orang mungkin mempertanyakan mengapa Bapa Surgawi tidak mengungkapkan segala sesuatu kepada kita. Dalam Alma 12:9–14, Alma menjelaskan satu kemungkinan alasan. Pertanyaan-pertanyaan ini dapat menolong Anda merenungkan apa yang dia ajarkan:

  • Apa artinya mengeraskan hati Anda? Apa akibat dari memiliki hati yang keras? (lihat juga Alma 8:9–11; 9:5, 30–31; dan 10:6, 25).

  • Apa yang dapat Anda lakukan untuk memalingkan hati Anda kepada Allah? (lihat Yeremia 24:7; Alma 16:16; Helaman 3:35).

  • Apa yang dapat Anda lakukan untuk memastikan bahwa firman Allah “didapati dalam diri [Anda]”? (Alma 12:13). Saat Anda memiliki firman Allah dalam diri Anda, apa dampak yang dimilikinya terhadap “perkataan,” “pekerjaan,” dan “pikiran” Anda? (Alma 12:14).

Apa yang diajarkan dari pengalaman Amulek kepada Anda mengenai berkat-berkat dari memiliki hati yang lembut? (lihat Alma 10:1–11).

Lihat juga “Alma Warns Zeezrom” (video), Gospel Library.

Untuk gagasan lebih lanjut, lihat majalah Liahona dan Untuk Kekuatan Remaja terbitan bulan ini.

Gagasan untuk Mengajar Anak-Anak

Alma 8–10

Saya dapat membagikan Injil Yesus Kristus.

  • Halaman kegiatan minggu ini dapat membantu Anda merangkum peristiwa-peristiwa dalam Alma 8–10 untuk anak-anak Anda. Anda mungkin ingin membantu mereka menemukan asas-asas yang menjadikan Alma dan Amulek misionaris yang baik. Sebagai contoh, mereka tidak menyerah (lihat Alma 8:8–13), mereka bersaksi tentang Kristus (lihat Alma 9:26–27), dan mereka bekerja bersama (lihat Alma 10:12).

  • Sebuah lagu tentang pekerjaan misionaris, seperti “Ku Ingin Jadi Misi Sekarang” (Buku Nyanyian Anak-Anak, 90) dapat memberi anak-anak Anda gagasan tentang cara-cara untuk membagikan Injil kepada teman-teman mereka. Mintalah mereka untuk membuat daftar gagasan yang mereka temukan serta orang-orang yang kepadanya mereka dapat membagikan Injil. Anda bahkan dapat membiarkan mereka bermain peran tentang apa yang mungkin mereka katakan atau lakukan.

Imbau partisipasi. Sewaktu Anda bersiap untuk mengajar, daripada merencanakan hal-hal untuk dikatakan, tanyakan kepada diri Anda, “Apa yang akan anak-anak lakukan untuk belajar?” Anak-anak akan belajar secara lebih baik dan mengingat lebih lama ketika mereka berperan serta secara aktif.

Alma 11–12

Rencana Allah adalah rencana penebusan.

  • Barangkali anak-anak Anda dapat membuat gambar yang mewakili asas-asas rencana penebusan, seperti Kejatuhan Adam dan Hawa, Pendamaian Yesus Kristus, pertobatan, kematian, kebangkitan, dan penghakiman. Kemudian Anda dapat membantu mereka mencocokkan gambar mereka dengan ayat-ayat dalam Alma 11–12 yang mengajarkan tentang asas-asas ini.

Alma 8:18–22

Saya dapat menjadi teman yang baik.

  • Anda dapat meminta seorang anak untuk berpura-pura menjadi Amulek dan anak lainnya berpura-pura menjadi Alma sewaktu Anda menceritakan kisah dalam Alma 8:18–22. Bagaimana Amulek adalah teman yang baik bagi Alma? Kemudian anak-anak Anda dapat membagikan bagaimana seseorang telah menjadi teman bagi mereka dan bagaimana perasaan mereka karena pengalaman itu.

  • Mungkin Anda dapat membuat teka-teki pertemanan: temukan atau buatlah gambar yang mewakili pertemanan dan guntinglah menjadi potongan-potongan teka-teki. Di bagian belakang setiap potongan, tuliskan sesuatu yang dapat kita lakukan untuk menjadi teman yang baik, termasuk hal-hal yang Alma dan Amulek lakukan. Anak-anak Anda dapat bergantian memilih satu potongan dan menambahkannya pada teka-teki sewaktu Anda membaca apa yang tertulis di bagian belakangnya. Siapa yang memerlukan pertemanan kita?

dua anak perempuan sedang tertawa

Kita dapat menjadi teman yang baik bagi orang lain.

Alma 11:43–44

Karena Yesus Kristus, saya akan dibangkitkan.

  • Pertimbangkan pelajaran dengan alat peraga seperti yang satu ini untuk mengajarkan tentang Kebangkitan: tangan Anda dapat mewakili roh Anda, dan sarung tangan dapat mewakili tubuh Anda. Keluarkan tangan Anda dari sarung tangan untuk memperlihatkan bahwa roh dan tubuh kita akan dipisahkan saat kematian. Kemudian masukkan kembali tangan Anda ke dalam sarung tangan untuk memperlihatkan bahwa roh dan tubuh kita akan disatukan kembali saat Kebangkitan. Biarkan anak-anak bergantian mengenakan sarung tangan dan melepaskannya sewaktu Anda membacakan Alma 11:43 kepada mereka. Perlihatkan gambar Juruselamat yang telah bangkit (lihat Buku Seni Injil, no. 59), dan bersaksilah bahwa Yesus Kristus menjadikan mungkin bagi setiap orang untuk dibangkitkan.

Untuk gagasan lebih lanjut, lihat majalah Kawanku terbitan bulan ini.

Alma makan bersama Amulek

Ilustrasi tentang Alma makan bersama Amulek, oleh Dan Burr