Seminari
Evaluasi Pemelajaran Anda 5


Evaluasi Pemelajaran Anda 5

Matius 21–26; Markus 11–14; Lukas 19–21; Yohanes 12–13

Young woman sitting on a bed reading scriptures.

Pelajaran ini dimaksudkan untuk membantu Anda mengevaluasi gol-gol yang telah Anda tetapkan serta pertumbuhan pribadi yang Anda alami selama penelaahan Anda tentang Perjanjian Baru.

Apa yang telah Anda pelajari?

Luangkan waktu sejenak untuk merenungkan apa yang baru-baru ini Anda pelajari dari penelaahan Anda tentang Perjanjian Baru. Gambar-gambar berikut mungkin dapat membantu Anda: Mungkin juga berguna untuk merujuk pada catatan Anda baru-baru ini dalam jurnal penelaahan Anda. Kegiatan berikut dapat membantu Anda menilai pertumbuhan Anda sebagai hasil dari apa yang Anda pelajari.

Jesus turning over a table of a money changer in the temple. Outtakes include images of Christ alone and with the crowd of merchants and buyers fleeing, people buying goods, and people looking.
Jesus washing Peter’s feet. Outtakes show similar scenes.
The resurrected Jesus Christ (wearing white robes with a magenta sash) standing above a large gathering of clouds. Christ has His arms partially extended. The wounds in the hands of Christ are visible. Numerous angels (each blowing a trumpet) are gathered on both sides of Christ. A desert landscape is visible below the clouds. The painting depicts the Second coming of Christ. (Acts 1:11)

Writing on a piece of paper with a pen or pencil. 1. Renungkan dan tanggapi pertanyaan-pertanyaan berikut dalam jurnal penelaahan Anda:

  • Apa yang baru-baru ini Anda pelajari mengenai Yesus Kristus yang paling bermakna bagi Anda? Apa kisah-kisah tulisan suci yang membantu Anda sampai pada pemahaman ini mengenai Dia?

  • Apa tindakan yang telah Anda ambil untuk menjadi murid Yesus Kristus yang lebih berbakti?

  • Apa langkah(-langkah) berikutnya yang dapat Anda ambil untuk memperbaiki diri sebagai pengikut Juruselamat?

Kasihilah Allah dan kasihilah sesama Anda

Anda baru-baru ini menelaah ajaran Yesus bahwa dua perintah yang terutama adalah mengasihi Allah dengan sepenuh hati, jiwa, dan pikiran kita serta untuk mengasihi sesama kita seperti diri kita sendiri (lihat Matius 22:36–39).

Jika Anda memiliki kesempatan untuk berbicara dengan seseorang di dekat anda, mintalah mereka untuk menanggapi pertanyaan berikut agar Anda dapat memperoleh wawasan tambahan. Jika Anda berada sendirian, pikirkan bagaimana Anda akan menjawab pertanyaan tersebut:

  • Menurut Anda mengapa ini adalah perintah-perintah yang terutama?

Anda juga baru-baru ini belajar tentang Yesus membasuh kaki para murid-Nya dan memberi mereka perintah baru untuk saling mengasihi seperti Dia mengasihi mereka (lihat Yohanes 13).

Dalam kedua pengalaman pemelajaran ini, Anda mungkin telah diminta untuk membuat rencana untuk menindaki ajaran-ajaran Juruselamat dan mengikuti teladan-Nya.

Writing on a piece of paper with a pen or pencil. 2. Jawablah setidaknya dua dari pertanyaan berikut dalam jurnal penelaahan Anda:

  • Bagaimana pengalaman Anda menindaki ajaran-ajaran Juruselamat?

  • Apa yang Anda rasakan mengenai kasih Yesus Kristus bagi Anda dan bagi orang lain sewaktu Anda menanggapi ajakan yang diberikan di kelas?

  • Apa yang ingin Anda lakukan atau terus lakukan sebagai hasil dari ajaran-ajaran Juruselamat?

Kedatangan Kedua Yesus Kristus

Cara bagus untuk menyederhanakan ajaran-ajaran Injil adalah dengan menjelaskannya pada tingkat pemahaman seorang anak. Untuk membantu Anda menjelaskan aspek-aspek penting dari Kedatangan Kedua Juruselamat dengan kata-kata Anda sendiri, tulislah ringkasan seolah-olah Anda menuliskannya untuk seorang anak.

Tujuan dari ringkasan Anda adalah untuk menjawab dua pertanyaan:

  • Apa yang dapat kita lakukan agar siap bagi Kedatangan Kedua Yesus Kristus?

  • Mengapa Kedatangan Kedua Juruselamat akanlah agung? (Ingatlah bahwa dalam pelajaran sebelumnya, Anda mungkin telah membaca undangan Penatua Neil L. Andersen untuk membayangkan dan menceritakan kembali peristiwa-peristiwa agung seputar Kedatangan Kedua [lihat “Datanglah Kerajaan-Mu,” Ensign atau Liahona, Mei 2015, 122].)

Sumber-sumber daya berikut dapat membantu Anda meninjau apa yang telah Anda pelajari.

Writing on a piece of paper with a pen or pencil. 3. Catatlah ringkasan Anda dalam jurnal penelaahan Anda. Pastikan bahwa ringkasan Anda menjawab dua pertanyaan yang tertera di awal kegiatan ini.