2 Petrus 1
Menjadi seperti Yesus Kristus
Petrus menulis kepada para murid Yesus Kristus yang kuat dalam iman mereka. Sewaktu dia mendekati akhir hayatnya, Petrus ingin membantu para Orang Suci ini mengingat berkat-berkat besar yang dijanjikan kepada yang setia. Dia mengimbau para Orang Suci untuk mengembangkan sifat-sifat Yesus Kristus. Pelajaran ini dimaksudkan untuk membantu Anda mengambil langkah-langkah untuk menjadi lebih seperti Yesus Kristus.
Kemungkinan Kegiatan Pemelajaran
Pencapaian langkah demi langkah
-
Apa gol bermakna yang ingin Anda capai?
-
Apa yang Anda lakukan untuk mencapai gol ini?
Penatua Scott D. Whiting dari Tujuh Puluh berbagi sebuah pelajaran yang dia dan istrinya pelajari selama pengalaman yang mereka miliki ketika mendaki Gunung Fuji di Jepang. Pelajaran yang mereka pelajari dapat membantu Anda berhasil mencapai gol-gol Anda.Anda mungkin ingin menyaksikan video “Menjadi seperti Dia,” tersedia di ChurchofJesusChrist.org, dari kode waktu 02.35 hingga 03.09 atau membaca pernyataan berikut.
Beberapa tahun lalu, istri saya dan saya berdiri di ujung jalan setapak gunung tertinggi di Jepang, Gunung Fuji. Saat kami memulai pendakian, kami melihat ke puncak yang teramat jauh dan bertanya-tanya apakah kami bisa sampai ke sana.
Saat kami bergerak maju, kelelahan, nyeri otot, dan efek ketinggian mulai terasa. Secara mental, menjadi penting bagi kami untuk berfokus hanya pada langkah selanjutnya. Kami akan berkata, “Saya mungkin tidak akan segera mencapai puncak, tetapi saya dapat melakukan langkah berikutnya sekarang.” Seiring waktu, tugas yang berat itu akhirnya bisa dicapai—langkah demi langkah.
(Scott D. Whiting, “Menjadi seperti Dia,” Ensign atau Liahona, November 2020, 12)
-
Contoh ini dapat diterapkan pada mencapai banyak gol yang berbeda-beda. Itu dapat membantu kita memahami apa tentang gol untuk menjadi seperti Yesus Kristus?
Luangkan waktu sejenak untuk merenungkan apa yang telah Anda lakukan dan sedang lakukan untuk menjadi seperti Yesus Kristus.
-
Apa yang sulit mengenai berusaha untuk menjadi lebih seperti Yesus Kristus?
-
Apa yang telah membantu Anda membuat kemajuan dalam menjadi lebih seperti Yesus Kristus?
Ingatlah bahwa adalah penting untuk memandang kemajuan Anda dalam menjadi lebih seperti Yesus Kristus sebagai proses langkah demi langkah yang bertahap. Sewaktu Anda menelaah pelajaran ini, carilah apa yang dapat Anda lakukan dengan pertolongan Juruselamat untuk mengambil langkah berikutnya.
Kodrat ilahi
Dalam sepucuk surat kepada para anggota Gereja yang telah memiliki iman kepada Yesus Kristus, Rasul Petrus mengungkapkan hasratnya bagi mereka untuk menerima berkat-berkat dari mengenal Bapa Surgawi dan Yesus Kristus serta kodrat ilahi Mereka.
Bacalah 2 Petrus 1:2–4 , mencari berkat-berkat yang dapat datang kepada kita melalui pengetahuan ini.
-
Menurut Anda apa artinya “mengambil bagian dalam kodrat ilahi”? ( 2 Petrus 1:4).
Kita masing-masing memiliki kodrat ilahi karena kita masing-masing adalah “putra atau putri roh terkasih dari orangtua surgawi” (“ Keluarga: Maklumat kepada Dunia ,” ChurchofJesusChrist.org). Yesus Kristus dapat menolong kita mengembangkan dan memurnikan atribut-atribut seperti Kristus sewaktu kita berusaha untuk mengikuti teladan sempurna-Nya dan bersandar kepada-Nya untuk menolong kita berubah.
Dalam jurnal penelaahan Anda, gambarlah sebuah garis bentuk sederhana dari Gunung Fuji atau gunung lain pilihan Anda. Di gunung Anda, tulislah beberapa atribut Yesus Kristus.
-
Manakah dari atribut-atribut Yesus Kristus yang paling Anda kagumi? Mengapa?
Bacalah 2 Petrus 1:5–7 , mencari atribut-atribut seperti Kristus yang didaftar oleh Petrus. Tambahkan atribut-atribut ini pada yang Anda tuliskan di gambar gunung Anda, dalam jurnal Anda.
Luangkan waktu sejenak untuk memikirkan apa yang mungkin Petrus maksudkan dengan frasa “dengan sungguh-sungguh berusaha” ( ayat 5).
-
Bagaimana Anda dapat mengilustrasikan ini dalam diagram Anda?
Bacalah 2 Petrus 1:8–11 , mencari apa yang Petrus katakan kepada para Orang Suci akan terjadi jika mereka mengembangkan atribut-atribut ini.
-
Apa kebenaran yang Anda pelajari dari ayat-ayat ini?
Pikirkan apa yang dapat Anda tambahkan pada diagram Anda karena apa yang sedang Anda pelajari. Anda mungkin ingin menambahkan judul di atas gunung Anda yang merangkum sebuah kebenaran penting yang Anda pelajari tentang menjadi mengenal Yesus Kristus.
-
Apa yang dapat kita lakukan untuk mengembangkan atribut-atribut seperti Kristus?
-
Menurut Anda bagaimana mengembangkan atribut-atribut ilahi membantu kita mengenal Yesus Kristus dan menjadi lebih seperti Dia?
Mengembangkan atribut-atribut seperti Kristus
Perjalanan mengembangkan atribut-atribut seperti Kristus dapat dimulai dengan langkah pertama yang sederhana dengan memilih satu dan belajar lebih banyak mengenainya. Mulailah perjalanan ini hari ini dengan memilih salah satu atribut yang tertera dalam 2 Petrus 1:5–7 dan tertulis pada diagram gunung Anda.
Satu cara Anda dapat belajar lebih lanjut mengenai atribut yang Anda pilih adalah dengan menggunakan Penuntun bagi Tulisan Suci, Penuntun Topik [Topical Guide], atau fungsi pencarian di Perpustakaan Injil untuk menemukan tulisan suci atau pernyataan yang berkaitan dengan atribut itu.
Buatlah catatan dalam jurnal penelaahan Anda, dan pertimbangkan untuk menandai frasa-frasa penting dalam tulisan suci yang Anda baca.
-
Anda memilih untuk berfokus pada atribut apa?
-
Apa yang Anda pelajari tentang Yesus Kristus dan atribut ini dari penelaahan Anda?
-
Bagaimana kehidupan Anda dapat ditingkatkan dengan mengembangkan atribut seperti Kristus ini?
-
Apa upaya yang bersedia Anda lakukan untuk menjadi lebih seperti Juruselamat dengan mengembangkan atribut ini?
Ulasan dan Informasi Latar Belakang
Apa yang diperlukan bagi saya untuk mengembangkan atribut-atribut seperti Kristus?
Penatua Scott D. Whiting dari Tujuh Puluh menjelaskan:
Untuk bisa melihat kemajuan nyata, Anda akan perlu melakukan upaya yang terdukung. Sama seperti mendaki gunung membutuhkan persiapan sebelumnya, dan ketahanan serta kegigihan selama pendakian, demikian pula perjalanan ini akan membutuhkan upaya dan pengorbanan yang nyata. Kekristenan sejati, di mana kita berusaha untuk menjadi seperti Tuan kita, selalu membutuhkan upaya terbaik kita. …
Saya tahu bahwa menjadi seperti Dia melalui pertolongan dan kekuatan ilahi-Nya dapatlah dicapai langkah demi langkah. Jika tidak demikian, Dia tidak akan memberi kita perintah ini [lihat 1 Nefi 3:7].
(Scott D. Whiting, “Menjadi seperti Dia,” Ensign atau Liahona, November 2020, 14)
Apa yang terjadi sewaktu saya mencoba memperoleh sifat-sifat seperti Kristus?
Penatua Robert D. Hales (1932–2017) dari Kuorum Dua Belas Rasul menjelaskan:
Atribut-atribut Juruselamat, sebagaimana kita mengenalinya, bukanlah naskah yang harus diikuti atau daftar untuk dicentang. Itu adalah jalinan sifat-sifat, ditambahkan satu pada yang lainnya, yang berkembang dalam diri kita dalam cara-cara interaktif. Dengan kata lain, kita tidak dapat memperoleh satu sifat seperti Kristus tanpa juga memperoleh dan memengaruhi yang lainnya. Sewaktu satu sifat menjadi kuat, demikian juga banyak lagi yang lainnya.
(Robert D. Hales, “Menjadi Murid Tuhan Kita Yesus Kristus,” Ensign atau Liahona, Mei 2017, 46)
Penatua David A. Bednar dari Kuorum Dua Belas Rasul mengajarkan:
Pertolongan dari Juruselamat tersedia untuk seluruh perjalanan kefanaan—dari yang buruk ke yang baik ke yang lebih baik dan untuk mengubah sifat alami kita.
(David A. Bednar, “Pendamaian dan Perjalanan Kefanaan,” Ensign, April 2012, 42; Liahona, April 2012, 14)