Ikutlah Aku
Apa yang terjadi di kehidupan prafana?


Apa yang terjadi di kehidupan prafana?

Sebelum kita lahir, kita tinggal dengan Bapa Surgawi sebagai anak-anak roh-Nya. Dalam Sidang di Surga, Bapa menyajikan kepada kita rencana keselamatan-Nya, dan Yesus Kristus dipilih untuk menjadi Juruselamat kita. Setan berusaha untuk mengubah rencana itu, dengan merampas hak pilihan kita, dan dia beserta para pengikutnya diusir. Kita menerima rencana Bapa dan memilih untuk mengikuti Yesus Kristus.

Persiapkanlah diri Anda secara rohani

Pikirkan mengenai pilihan-pilihan yang telah Anda buat dalam kehidupan. Apa pengaruh yang pengetahuan Anda tentang kehidupan prafana miliki pada pilihan-pilihan tersebut? Bagaimana pilihan Anda memengaruhi tujuan kekal Anda?

Apa pilihan yang remaja putra buat saat ini yang akan memberkati kehidupan mereka dalam kekekalan? Apa pilihan yang secara berlawanan dapat memengaruhi tujuan kekal mereka?

Dengan doa yang sungguh-sungguh telaahlah tulisan suci dan sumber-sumber berikut. Apa yang Anda merasa terkesan untuk Anda bagikan kepada kuorum?

Yeremia 1:5; Alma 13:3 (Pemegang imamat dipanggil dan dipilih sebelum dunia dimulai)

Wahyu 12:9–11; Musa 4:1–4 (Setan berusaha untuk menghancurkan hak pilihan manusia dan diusir)

Abraham 3:22–26 (Pilihan-pilihan kita di kehidupan prafana memungkinkan kita untuk datang ke bumi)

“Rencana Keselamatan,” Teguh pada Iman (2004), 188–189

Video: “The Plan of Salvation”

4:22

Mengajarkan dengan Cara Juruselamat

Juruselamat membagikan kisah, perumpamaan, dan contoh kehidupan nyata yang sederhana yang menjadikan masuk akal bagi para murid-Nya. Pelajaran ini menyediakan kesempatan besar bagi Anda untuk membagikan contoh tentang pilihan-pilihan yang Anda buat yang mengubah hidup Anda. Apa pengalaman yang remaja putra dapat bagikan?

Biarkan remaja putra memimpin

Seorang anggota presidensi kuorum mempimpin pertemuan kuorum. Dia memimpin remaja putra dalam berembuk bersama mengenai urusan kuorum, mengajar mereka tugas-tugas keimamatan mereka (dari tulisan suci dan buku Tugas kepada Allah ), serta meminta seorang pembimbing atau anggota kuorum lainnya untuk mengajarkan sebuah pelajaran Injil. Dia dapat bersiap dengan mengisi agenda pertemuan kuorum selama pertemuan presidensi.

Memulai pengalaman belajar

Pilihlah dari gagasan berikut atau pikirkanlah gagasan Anda sendiri untuk mengkaji ulang pelajaran minggu lalu dan memperkenalkan pelajaran minggu ini:

  • Undanglah remaja putra untuk membagikan sebuah tulisan suci yang mereka ingat dari pertemuan kuorum minggu lalu. Mintalah mereka untuk membicarakan apa yang mereka pelajari darinya.

  • Mintalah remaja putra untuk memikirkan mengenai dan membagikan pilihan saleh apa pun yang telah mereka buat di masa lalu dan bagaimana keputusan itu telah memberkati kehidupan mereka. Kemudian mintalah mereka untuk menyebutkan sebuah pilihan yang mereka buat sebelum mereka lahir. Bagaimana pilihan ini memengaruhi hidup mereka?

Belajar bersama

Setiap kegiatan berikut akan membantu anggota kuorum belajar mengenai kehidupan prafana. Dengan mengikuti ilham dari Roh, pilihlah satu atau lebih yang akan paling baik bermanfaat bagi kuorum Anda:

  • Mintalah setiap remaja putra untuk membaca salah satu dari yang berikut: Yeremia 1:5; Alma 13:3; Abraham 3:22–23. Undanglah remaja putra untuk mencari kebenaran yang mereka pelajari dari tulisan suci ini mengenai kehidupan prafana. Bagaimana kebenaran-kebenaran ini mengenai kehidupan prafana memengaruhi cara kita memandang kehidupan fana kita?

  • Mintalah remaja putra membuat sebuah daftar tentang beberapa tantangan yang orang-orang hadapi selama kehidupan fana. Undanglah mereka untuk membaca mengenai kehidupan prafana dalam Teguh pada Iman (halaman 190–191), dengan mencari kebenaran-kebenaran yang dapat membantu orang-orang menghadapi tantangan-tantangan ini. Undanglah mereka untuk membagikan apa yang mereka temukan. Mintalah remaja putra untuk memikirkan mengenai seseorang yang mungkin perlu mengetahui kebenaran ini, dan imbaulah mereka untuk memikirkan cara-cara mereka dapat membagikan kesaksian mereka tentang rencana keselamatan.

  • Mintalah remaja putra untuk membaca Musa 4:1–2 dan mencari hal-hal yang mereka pelajari mengenai Juruselamat dan Setan dalam Sidang di Surga. Apa yang kita pelajari mengenai hasil dari tindakan Setan dari ayat 3–4? Bagaimana konflik ini terus belanjut di bumi dewasa ini? Apa peranan Juruselamat dalam konflik ini? Apa peranan kita? Undanglah remaja putra untuk mengungkapkan perasaan mereka mengenai Juruselamat dan kesediaan-Nya untuk mengikuti rencana Bapa-Nya?

Mintalah remaja putra untuk membagikan apa yang mereka pelajari hari ini. Apakah mereka memahami kehidupan prafana dengan lebih baik? Apa perasaan atau kesan yang mereka miliki? Apakah mereka memiliki pertanyaan tambahan apa pun? Akankah bermanfaat untuk meluangkan lebih banyak waktu mengenai ajaran ini?

Kiat mengajar

“Berhati-hatilah untuk tidak mengajukan pertanyaan yang memicu argumentasi atau menyoroti isu-isu sensasional. Jangan mengajukan pertanyaan yang menciptakan keraguan atau yang menuntun pada pembahasan sehingga gagal untuk meneguhkan. Pastikan bahwa pertanyaan Anda menggerakkan pembelajar ke arah persatuan iman dan kasih” (Mengajar, Tiada Pemanggilan yang Lebih Mulia [1999], 69).

Mengundang untuk bertindak

Anggota presidensi kuorum yang memimpin menyimpulkan pertemuan. Dia dapat:

  • Undanglah anggota kuorum untuk membagikan gagasan atau perasaan yang mereka miliki selama pelajaran. Apa yang mereka diilhami untuk lakukan yang akan memberkati keluarga atau kuorum mereka?

  • Bagikan kesaksiannya mengenai apa yang diajarkan.