2022
Kegiatan Ikutlah Aku
November 2022


Kegiatan Ikutlah Aku

Untuk malam keluarga, penelaahan tulisan suci, atau sekadar untuk bersenang-senang!

Daniel dan Gua Singa

Gambar
Spot illustrations. 1. Finger puppets from the biblical story of Daniel and the Lion's Den. Daniel, a couple of lions and an angel. 2. Photo of President Nelson at a pulpit. 3. Simple framed Old family photos. 4. Illustration of rock art of Daniel and whale.

Untuk Daniel 1–6

Kisah: Nabi Daniel berdoa setiap hari. Beberapa pria yang cemburu menipu raja untuk membuat hukum yang buruk. Siapa pun yang berdoa kepada Allah akan dilemparkan ke dalam gua singa! Daniel tetap berdoa. Dia dilemparkan ke dalam gua singa, tetapi Allah mengutus seorang malaikat untuk melindunginya. (Lihat Daniel 6).

Lagu: “Injil ‘Kan ‘Ku Hayati” (Buku Nyanyian Anak-Anak, 72)

Kegiatan: Guntinglah boneka jari di halaman 17 dan gunakan itu untuk menceritakan kisah tentang Daniel dan gua singa. Mengapa adalah baik untuk berdoa?

Yesus Dibangkitkan.

Gambar
Spot illustrations. 1. Finger puppets from the biblical story of Daniel and the Lion's Den. Daniel, a couple of lions and an angel. 2. Photo of President Nelson at a pulpit. 3. Simple framed Old family photos. 4. Illustration of rock art of Daniel and whale.

Untuk Hosea 1–6; 10–14; Yoel

Kisah: Hosea adalah seorang nabi. Dia mengajarkan bahwa Yesus Kristus akan mati dan dibangkitkan. Ini menjadikan kita dapat hidup lagi. (Lihat Hosea 13:14).

Lagu: “Benarkah Tuhan T’lah Bangkit?”(Buku Nyanyian Anak-Anak, 45)

Kegiatan: Karena Yesus Kristus dibangkitkan, kita semua akan hidup lagi kelak. Temukan gambar anggota keluarga yang telah meninggal. Bagikan kisah tentang mereka.

Apa yang Nabi Katakan?

Gambar
Spot illustrations. 1. Finger puppets from the biblical story of Daniel and the Lion's Den. Daniel, a couple of lions and an angel. 2. Photo of President Nelson at a pulpit. 3. Simple framed Old family photos. 4. Illustration of rock art of Daniel and whale.

Untuk Amos; Obaja

Kisah: Nabi Amos mengajarkan, “Sungguh, Tuhan Allah tidak berbuat sesuatu tanpa menyatakan keputusan-Nya kepada hamba-hamba-Nya, para nabi” (Amos 3:7). Itu berarti bahwa Yesus Kristus berbicara kepada para nabi-Nya dewasa ini.

Lagu: “Kami Bersyukur bagi Nabi,” (Nyanyian Rohani, no. 8)

Kegiatan: Bacalah apa yang nabi katakan dalam konferensi di halaman 2. Apa yang dia katakan kepada kita? Buatlah gambar yang memperlihatkan hal-hal yang dia ajarkan.

Yunus dan Ikan Besar

Gambar
Spot illustrations. 1. Finger puppets from the biblical story of Daniel and the Lion's Den. Daniel, a couple of lions and an angel. 2. Photo of President Nelson at a pulpit. 3. Simple framed Old family photos. 4. Illustration of rock art of Daniel and whale.

Untuk Yunus; Mikha

Kisah: Tuhan memanggil Yunus untuk mengajari orang-orang Niniwe. Namun Yunus takut. Dia melarikan diri. Seekor ikan besar menelannya! Setelah tiga hari, ikan itu memuntahkannya keluar. Yunus bertobat dan mengajar orang-orang. (Lihat Yunus 1–4).

Lagu “Patuhi Nabi” (Buku Nyanyian Anak-Anak, 58–59, ayat 7)

Kegiatan: Pergilah keluar dan temukan beberapa batu, dedaunan, atau stik. Gunakan itu untuk membuat gambar tentang Yunus dan ikan besar!

Ilustrasi oleh Katy Dockrill

Cetak