2022
Bersiap bagi Bait Suci!
November 2022


Bersiap ke Bait Suci!

Kami bertanya kepada anak-anak bagaimana mereka bersiap untuk pergi ke bait suci dan apa yang diharapkan. Inilah yang mereka katakan!

Portrait of Alivia Woodbury.

“Saya menelaah pertanyaan wawancara bait suci untuk siap pergi ke bait suci. Saya memiliki kesaksian kuat.”

Alivia W., usia 9, Utah, AS

Picture of Luke Freeman.

“Saya bersemangat untuk pergi ke bait suci kelak untuk melakukan pembaptisan. Saya belajar banyak tentang bait suci dengan menelaah tulisan suci. Saya bersemangat karena bahkan ketika saya berada di pelataran bait suci, saya dapat merasakan Roh dengan begitu kuatnya. Saya yakin Roh bahkan lebih kuat di dalamnya.”

Luke F., usia 10, Idaho, AS

Picture of Mark Yeromin sitting on the couch holding a kitten.

“Anda dapat bersiap untuk bait suci sedikit setiap hari. Saya menaati perintah-perintah. Saya membaca tulisan suci bersama saudara lelaki dan ibu saya setiap pagi sebelum sekolah. Saya berusaha untuk menjadi teladan bagi teman-teman. Saya berusaha memilih yang benar seperti yang dinyatakan dalam nyanyian pujian ‘Hal yang Benar’ (Nyanyian Rohani, no. 114). Kami menyanyikannya di pagi hari untuk menentukan suasana hati yang tepat!”

Mark Y., usia 10, Poltava, Ukraina

Picture of Daniel Denshchykov.

“Saya berdoa setiap hari dan bertanya kepada orangtua saya mengenai tata cara-tata cara bait suci. Saya juga bersiap untuk wawancara saya dengan uskup. Saya bersemangat untuk pergi ke bait suci.”

Daniel D., usia 11, Kyiv, Ukraina

Picture of Antonella Igor.

“Saya suka pertama kalinya saya pergi ke bait suci. Sebelum tiba giliran saya untuk pembaptisan, saya harus melayani sebagai saksi. Saya melihat orang lain dibaptiskan dan memastikan mereka masuk ke dalam air. Ketika tiba giliran saya untuk dibaptiskan, airnya hangat. Saya merasakan kedamaian dan kebahagiaan. Saya mengasihi bait suci dan senang membantu dalam pekerjaan besar ini.”

Antonella A., usia 12, British Columbia, Kanada