Seminari
Mormon 1–6: Ikhtisar


“Mormon 1–6: Ikhtisar,” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon (2024)

“Mormon 1–6,” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon

Mormon 1–6

Ikhtisar

Sewaktu Mormon memperhatikan kejahatan bangsanya, dia mengajarkan tentang siapa yang akan menghakimi kita dan bagaimana kita akan dihakimi dalam Penghakiman Akhir. Berbicara tentang orang-orang di sekitarnya, dia berkata, “Aku telah memimpin mereka … dan telah mengasihi mereka … dengan segenap hatiku” (Mormon 3:12). Namun, dia khawatir dan berduka nestapa bagi bangsanya sewaktu mereka bergerak menuju kehancuran karena mereka menolak untuk berpaling kepada Allah untuk mendapatkan pertolongan. Pada akhirnya, bangsa Nefi dihancurkan oleh orang-orang Laman.

Bersiap untuk Mengajar

Informasi berikut memberi para guru gagasan mengenai apa yang mungkin perlu disiapkan sebelumnya untuk setiap pelajaran.

Mormon 1–2

Tujuan pelajaran: Pelajaran ini dapat membantu para siswa memahami dari teladan Mormon bagaimana mengikuti Kristus terlepas dari tindakan yang dipilih orang lain.

  • Persiapan siswa: Ajaklah para siswa untuk datang dengan siap membagikan pengalaman ketika mereka memilih untuk menjadi berbeda dari orang lain demi mengikuti Yesus Kristus dan mengapa itu layak dilakukan.

  • Gambar untuk ditampilkan: Gambar sesuatu yang jelas berbeda dengan benda-benda di sekitarnya; gambar Mormon mengerjakan lempengan-lempengan emas

  • Selebaran:Bersungguh-sungguh” dan “Cepat Mengamati

  • Saran pengajaran konferensi video: Jika Anda meminta para siswa untuk mempersiapkan profil media sosial bagi Nabi Mormon selama pelajaran, tempatkan mereka di ruang-ruang terpisah [breakout room] agar mereka dapat mempresentasikan apa yang telah mereka persiapkan kepada beberapa siswa lainnya.

Mormon 3

Tujuan pelajaran: Pelajaran ini dapat membantu mempersiapkan para siswa untuk berdiri dengan keyakinan dan sukacita di hadapan Yesus Kristus pada Penghakiman Akhir.

  • Persiapan siswa: Ajaklah para siswa untuk datang dengan siap membagikan pertanyaan-pertanyaan yang mereka miliki mengenai Penghakiman Akhir. Pertimbangkan untuk menggunakan fitur jajak pendapat anonim agar para siswa dapat mengirimkan pertanyaan-pertanyaan mereka sebelum pelajaran. Pertanyaan-pertanyaan mereka dapat Anda jadikan acuan dalam mempersiapkan pelajaran untuk memenuhi kebutuhan mereka.

  • Konten untuk ditampilkan: Petunjuk yang seolah-olah mengisyaratkan bahwa akan ada ujian atau asesmen akhir dadakan selama pelajaran ini; bagan pertanyaan dan jawaban mengenai Penghakiman Akhir

  • Video:Rencana Besar” (16:03; saksikan dari kode waktu 14:06 hingga 14:50); “Divine Love in the Father’s Plan” (14:46; saksikan dari kode waktu 1:44 hingga 3:31); “Dibersihkan melalui Pertobatan” (15:27; saksikan dari kode waktu 8:09 hingga 12:03)

  • Saran pengajaran konferensi video: Pertimbangkan untuk menempatkan para siswa di ruang-ruang terpisah [breakout room] selama beberapa menit untuk membuat daftar pertanyaan yang mereka miliki mengenai Penghakiman Akhir. Kumpulkan mereka kembali di ruang utama, dan gunakan fitur papan tulis agar mereka dapat menuliskan atau mengetik pertanyaan-pertanyaan mereka. Ajaklah para siswa untuk mengambil tangkapan layar dari semua pertanyaan, kemudian tampilkan sejumlah sumber daya tempat mereka dapat menemukan jawaban. Berilah mereka waktu untuk menemukan jawaban dengan menggunakan sumber daya yang disediakan atau sumber-sumber lain yang ditetapkan secara ilahi sejauh yang mereka ketahui.

Mormon 3–6

Tujuan pelajaran: Pelajaran ini dapat membantu para siswa merasakan pentingnya berpaling kepada Bapa Surgawi dan Juruselamat dalam kehidupan mereka.

  • Persiapan siswa: Ajaklah para siswa untuk mencoba mengingat suatu masa ketika Allah menolong mereka melalui suatu pergumulan karena mereka memohon pertolongan-Nya.

  • Gambar untuk ditampilkan: Gambar Mormon dan Moroni mengamati kehancuran orang-orang Nefi

  • Video:Peringatan Para Nabi” (1:24; saksikan dari kode waktu 0:00 hingga 0:58)

Lakukan Asesmen Pemelajaran Anda 8

Tujuan pelajaran: Pelajaran ini dimaksudkan untuk membantu para siswa mengevaluasi tujuan yang telah mereka tetapkan dan pertumbuhan yang telah mereka alami selama penelaahan mereka baru-baru ini atas 3 Nefi 8 hingga Mormon 6.

  • Persiapan siswa: Ajaklah para siswa untuk datang dengan siap membagikan apa yang telah mereka pelajari atau pertumbuhan rohani mereka dalam beberapa minggu terakhir. Mungkin akan membantu untuk meminta para siswa meninjau jurnal penelaahan atau catatan mereka dalam tulisan suci mereka.

Tinjauan Penguasaan Doktrin 22

Tujuan pelajaran: Pelajaran ini akan memberi para siswa kesempatan untuk menerapkan petikan penguasaan doktrin Kitab Mormon dalam situasi kehidupan nyata.

  • Persiapan siswa: Ajaklah para siswa untuk merenungkan dan datang dengan siap membagikan kebenaran atau ajaran mana pun dari petikan-petikan penguasaan doktrin yang telah mereka terapkan dalam kehidupan mereka.

  • Konten untuk ditampilkan: Skenario melengkapi bagian kosong; pernyataan oleh Penatua Craig C. Christensen; bagan frasa tulisan suci kunci dari Alma hingga Moroni

  • Materi untuk siswa: Secarik kertas untuk setiap siswa

  • Saran pengajaran konferensi video: Pertimbangkan untuk menempatkan para siswa ke dalam kelompok-kelompok yang beranggotakan empat orang di ruang-ruang terpisah [breakout room] untuk menyelesaikan kegiatan di bawah judul “Menerapkan tulisan suci.” Gunakan fitur pesan untuk menyediakan petunjuk kepada setiap kelompok.