Seminari
Unit 19: Hari 3, Alma 37


Unit 19: Hari 3

Alma 37

Pendahuluan

Seperti yang tercatat dalam Alma 37, Alma melanjutkan nasihatnya kepada putranya, Helaman dan memberi dia tanggung jawab atas catatan-catatan sakral. Dia mengingatkan Helaman bahwa tulisan suci itu telah menjadi sarana dalam membawa ribuan orang Laman kepada Tuhan, dan dia bernubuat bahwa Tuhan memiliki tujuan besar lain untuk catatan-catatan itu pada waktu mendatang. Alma memberi putranya petunjuk dengan apa dia hendaknya mengajar orang-orang, dan dia mengajar Helaman tentang pentingnya mengurus firman Yesus Kristus untuk mendapatkan bimbingan dengan membandingkan firman Juruselamat dengan Liahona.

Alma 37

Alma memercayakan catatan-catatan itu kepada Helaman, menasihati dia untuk menaati perintah-perintah, dan mengingatkan dia bagaimana Liahona bekerja menurut iman

Perhatikan diagram berikut:

Gambar
anak panah

Pikirkan tentang dua atau tiga hal yang kecil dan sederhana yang telah merevolusi dunia, misalnya bola lampu. Pikirkan tentang beberapa hal kecil yang telah membuat perbedaan besar untuk kebaikan dalam kehidupan Anda. Tulislah dua dari apa yang kecil ini pada sisi kiri dari diagram di atas. Pada sisi kanan, tulislah beberapa kata yang menguraikan dampak besar yang telah disebabkan oleh apa yang kecil pada kehidupan Anda.

Seperti yang tercatat dalam Alma 37, Alma mempersiapkan putranya, Helaman, untuk menjadi penyimpan catatan sakral berikutnya. Alma mengajarkan kepada Helaman sebuah asas tentang peran dari apa yang kecil dan sederhana dalam rencana Tuhan. Bacalah Alma 37:6–7, dan kemudian lengkapi asas berikutnya: Untuk melaksanakan tujuan kekal-Nya, Tuhan bekerja melalui .

Bacalah Alma 37:1–7, dan carilah apa yang Alma uraikan sebagai apa yang kecil dan sederhana. Selidiki juga Alma 37:8–10, mencari cara lempengan-lempengan kuningan (yang memuat tulisan suci) menuntun pada apa yang besar bagi orang-orang dalam Kitab Mormon. Sewaktu Anda membaca, tandai dalam tulisan suci Anda yang mana dari berkat-berkat ini juga telah Anda terima melalui penelaahan tulisan suci Anda sendiri.

  1. Jawablah pertanyaan berikut dalam jurnal penelaahan tulisan suci Anda: Dua atau tiga cara apakah yang tulisan suci telah menyebabkan apa yang besar terjadi dalam kehidupan Anda?

Alma 37:13–16 mencatat nasihat yang Alma berikan kepada Helaman sewaktu dia memberikan tanggung jawab atas catatan-catatan itu kepada putranya. Telaahlah ayat-ayat ini, dan carilah asas-asas yang Alma ajarkan. Salah satu asas ini adalah: Jika kita mematuhi perintah-perintah Tuhan, kita akan makmur. Renungkan bagaimana asas ini berkaitan dengan diagram pada awal pelajaran ini.

Seperti yang tercatat dalam Alma 37:35–47, Alma memberi Helaman petunjuk untuk mengajar orang-orang mengatasi kejahatan dan godaan melalui iman kepada Tuhan Yesus Kristus. Di bawah ini adalah dua garis besar pelajaran yang mencakup ajaran-ajaran ini. Telaahlah masing-masing pelajaran dan tulisan suci yang ada bersamanya. Kemudian persiapkan untuk mengajarkan salah satu pelajaran kepada seorang anggota keluarga, seluruh keluarga Anda (barangkali sebagai bagian dari pelajaran malam keluarga), atau seorang teman. Anda mungkin ingin membuat beberapa penyesuaian pada pelajaran itu bergantung pada kepada siapa dan di mana Anda mengajar. Jadwalkan waktu, dan ajarkan pelajaran pada hari yang ditetapkan. Juga, bawalah garis besar pelajaran Anda ke kelas belajar di rumah Anda berikutnya dan bersiaplah, jika diminta, untuk mengajarkan pelajaran Anda kepada kelas.

Pelajaran 1—Alma 37:35–37

Jelaskan kepada mereka yang Anda ajar bahwa adalah umum bagi mereka yang menanam pohon untuk mengikat atau mengebat pohon yang masih muda pada sebuah pasak dan memindahkan penopang itu kemudian ketika pohon itu telah dewasa. Tanya: Mengapa menurut Anda sebatang pohon memerlukan sebuah pasak untuk penopang saat masih muda dan tumbuh?

Bacalah pengalaman berikut dari kehidupan Presiden Gordon B. Hinckley:

Gambar
pohon yang miring

Presiden Gordon B. Hinckley menanam sebatang pohon muda di dekat rumahnya segera setelah dia menikah. Dia sedikit memberi perhatian padanya sewaktu tahun-tahun berlalu. Suatu hari dia memerhatikan pohon itu cacat dan condong ke arah barat karena angin dari arah timur telah melengkungkannya saat masih muda dan lentur. Dia pergi keluar dan berusaha untuk menekannya tegak lurus, tetapi batang pohonnya terlalu tebal. Dia berusaha menggunakan tali dan kerekan untuk meluruskannya, tetapi itu tidak mau melengkung. Akhirnya, dia mengambil gergajinya dan memotong cabangnya yang berat di sisi barat, yang meninggalkan parut yang jelek. Belakangan dia mengatakan tentang pohon itu:

Gambar
pohon yang dipangkas

“Lebih dari setengah abad telah berlalu sejak saya menanam pohon itu. Putri saya dan keluarganya tinggal di sana sekarang. Baru-baru ini saya melihat pohon itu lagi. Itu besar. Bentuknya lebih baik. Itu adalah aset berharga bagi rumah tersebut. Tetapi betapa seriusnya trauma di masa mudanya dan betapa brutalnya perlakuan yang saya gunakan untuk meluruskannya.

Gambar
pohon dengan batangnya yang berparut

Ketika pertama kali ditanam, seutas tali seharusnya menahan pohon itu di tempatnya untuk melawan kekuatan angin. Saya dapat dan seharusnya bisa menyediakan tali itu dengan upaya yang amat kecil. Tetapi saya tidak melakukannya, dan itu menjadi melengkung pada kekuatan yang datang terhadapnya” (“Bring up a Child in the Way He Should Go,” Ensign, November 1993, 59).

Gambar
pohon muda dengan penopang

Mintalah seseorang membaca nasihat Alma kepada Helaman dalam Alma 37:35, dan bahaslah bagaimana ayat ini berkaitan dengan pengalaman Presiden Hinckley dengan pohon itu. (Alma 37:35 adalah petikan penguasaan tulisan suci. Anda mungkin ingin menandainya dengan cara yang khusus sehingga Anda dapat menemukannya pada waktu mendatang).

Undanglah mereka yang Anda ajar untuk menyatakan sebuah asas yang meringkas Alma 37:35. (Itu dapat sesuatu seperti yang berikut: Kita hendaknya belajar pada masa muda kita untuk menaati perintah-perintah Allah). Anda mungkin ingin mengajukan satu atau lebih dari pertanyaan-pertanyaan berikut:

  • Menurut Anda perbedaan apakah yang dapat dibuat dalam kehidupan orang-orang jika mereka belajar menaati perintah-perintah Allah saat mereka masih muda?

  • Bagaimana menaati perintah-perintah pada masa muda Anda telah membuat perbedaan bagi Anda?

  • Dapatkah Anda memikirkan tentang seseorang yang diberkati selama sisa hidupnya karena telah belajar untuk mematuhi perintah-perintah saat masih muda? Bagaimana orang ini diberkati?

Mintalah seseorang untuk membaca Alma 37:36–37 dengan keras dan carilah nasihat khusus yang dapat menolong seseorang menaati perintah-perintah. Ajukan pertanyaan-pertanyaan seperti berikut:

  • Bagaimana mengikuti nasihat ini setiap hari dapat menolong Anda untuk menaati perintah-perintah?

  • Dalam cara apakah Anda berusaha untuk menempatkan Tuhan terlebih dahulu dalam pikiran dan tindakan Anda? Bagaimana Anda dapat meningkat?

  • Apa janji-janji yang diberikan kepada mereka yang berdoa dengan sungguh-sungguh?

Bagikan kesaksian Anda tentang bagaimana berunding dengan Tuhan telah menolong Anda menaati perintah-perintah. Undanglah mereka yang Anda ajar untuk mengikuti perkataan Alma tentang berunding dengan Tuhan.

Pelajaran 2—Alma 37:38–45

Gambar
Liahona

Tanyakan kepada mereka yang Anda ajar apakah mereka tahu nama kompas yang Tuhan berikan kepada keluarga Lehi yang menolong mereka melakukan perjalanan ke tanah terjanjikan. Kemudian mintalah seseorang untuk membaca Alma 37:38. Jelaskan bahwa Alma merujuk pada Liahona untuk mengajarkan sebuah asas penting kepada Helaman tentang bagaimana Tuhan membimbing anak-anak-Nya.

Mintalah mereka yang Anda ajar menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut dengan membaca ayat-ayat yang disebutkan dan mencari jawabannya:

Gambar
Liahona

Jelaskan bahwa kata bayangan dan perlambang (Alma 37:43, 45) berarti bahwa sesuatu digunakan sebagai simbol dari sebuah gagasan yang lebih besar. Sebagai contoh, kepatuhan atau ketidakpatuhan keluarga Lehi pada arahan Liahona adalah simbol dari pilihan-pilihan kita untuk mematuhi atau tidak mematuhi firman Kristus. Sama seperti keluarga Lehi sampai di tanah terjanjikan dengan mengikuti Liahona, kita akan menerima kehidupan kekal sewaktu kita mengikuti firman Kristus.

Mintalah seseorang untuk menjelaskan di mana kita dapat menemukan firman Kristus dalam kehidupan kita. (Beberapa jawaban yang mungkin adalah tulisan suci, perkataan para nabi modern, berkat bapa bangsa, dan dorongan Roh).

Tanya: Apa asas-asas yang Alma ajarkan kepada Helaman dengan menggunakan contoh Liahona? (Jawaban mungkin adalah sesuatu seperti asas berikut: Jika kita mengindahkan firman Yesus Kristus, itu akan mengarahkan kita untuk menerima kehidupan kekal). Anda mungkin ingin membagikan kesaksian Anda bahwa mendengarkan dan mematuhi firman Tuhan akan mendatangkan berkat-berkat besar ke dalam kehidupan kita.

  1. Dalam jurnal penelaahan tulisan suci Anda, tulislah beberapa kalimat yang menguraikan apa yang Anda pelajari dari penelaahan pelajaran yang Anda pilih untuk diajarkan.

  2. Tulislah yang berikut dalam jurnal penelaahan tulisan suci Anda: Saya telah memutuskan untuk mengajarkan pelajaran saya tentang Alma 37: (tulislah ayat-ayat mana yang akan Anda ajarkan). Saya akan mengajar (tulislah siapa yang telah Anda pilih untuk diajar) pada (tulislah tanggal yang telah Anda jadwalkan untuk mengajarkan pelajaran ini).

Gambar
ikon penguasaan tulisan suci
Penguasaan Tulisan Suci—Alma 37:35

Tandai Alma 37:35. Berusahalah untuk menghafalkan ayat ini. Kemudian lafalkan atau bacakan itu kepada orangtua atau orang dewasa lainnya yang dapat dipercaya. Ajukan pertanyaan-pertanyaan berikut kepada orang ini:

  • Bagaimana kepatuhan pada perintah-perintah Allah telah menolong Anda dalam kehidupan Anda?

  • Apa nasihat yang Anda miliki bagi saya yang dapat menolong saya menjadi lebih bijak pada masa muda saya?

  1. Tulislah dalam jurnal penelaahan tulisan suci Anda apa yang Anda pelajari dari orang yang Anda berbicara dengannya tentang Alma 37:35.

  2. Tulislah yang berikut di bawah tugas hari ini dalam jurnal penelaahan tulisan suci Anda:

    Saya telah belajar Alma 37 dan menuntaskan pelajaran ini pada (tanggal).

    Pertanyaan, pemikiran, dan wawasan tambahan yang ingin saya bagikan kepada guru saya:

Cetak