Perjanjian Lama 2022
15–21 Agustus. Mazmur 49–51; 61–66; 69–72; 77–78; 85–86: “Aku Hendak Menceritakan Apa yang Dilakukan-Nya terhadap Diriku”


“15–21 Agustus. Mazmur 49–51; 61–66; 69–72; 77–78; 85–86: ‘Aku Hendak Menceritakan Apa yang Dilakukan-Nya terhadap Diriku,’” Ikutlah Aku—Untuk Individu dan Keluarga: 2022 (2021)

“15–21 Agustus. Mazmur 49–51; 61–66; 69–72; 77–78; 85–86,” Ikutlah Aku—Untuk Individu dan Keluarga: 2022

Gambar
Yesus memegang lentera

Saving That Which Was Lost [Menyelamatkan Yang Tersesat], oleh Michael T. Malm

15–21 Agustus

Mazmur 49–51; 61–66; 69–72; 77–78; 85–86

“Aku Hendak Menceritakan Apa yang Dilakukan-Nya terhadap Diriku”

Garis besar ini mengidentifikasi beberapa topik doktrin yang dibahas dalam mazmur-mazmur ini. Saat Anda menelaah, kata tertentu, gambar, atau gagasan mungkin menonjol bagi Anda. Apa yang Anda rasa Tuhan coba ajarkan kepada Anda?

Catat Kesan Anda

Para penulis Kitab Mazmur berbagi perasaan pribadi yang mendalam di dalam puisi mereka. Mereka menulis mengenai perasaan hilang semangat, takut, dan menyesal. Terkadang, mereka bahkan tampak merasa ditinggalkan oleh Allah, dan beberapa mazmur mengusung nada frustrasi atau putus asa. Jika Anda pernah memiliki perasaan seperti ini, membaca Mazmur dapat membantu Anda tahu bahwa Anda tidak sendirian. Tetapi Anda juga akan mendapati mazmur yang dapat menyemangati Anda ketika Anda memiliki perasaan semacam itu, karena penulis mazmur juga memuji Tuhan karena kebaikan-Nya, takjub akan kuasa-Nya, dan bersukacita dalam belas kasihan-Nya. Mereka tahu bahwa dunia dibebani oleh kejahatan dan dosa tetapi Tuhan adalah “baik dan suka mengampuni” (Mazmur 86:5). Mereka memahami bahwa beriman kepada Tuhan bukan berarti Anda tidak akan pernah bergumul dengan keresahan, dosa, atau rasa takut. Itu berarti bahwa Anda tahu kepada Siapa dapat berpaling ketika Anda mengalaminya.

Gambar
ikon penelaahan pribadi

Gagasan untuk Penelaahan Tulisan Suci Pribadi

Mazmur 49; 62:6–13

Penebusan datang hanya melalui Yesus Kristus.

Mazmur 49 memiliki pesan bagi “baik yang hina maupun yang mulia, baik yang kaya maupun yang miskin bersama-sama” (ayat 3). Apa yang akan Anda katakan tentang pesan ini? Apa yang Anda rasa Mazmur 62:6–13 tambahkan pada pesan itu?

Membaca mazmur-mazmur ini dapat mendorong Anda untuk merenungkan cara-cara sejumlah orang menempatkan kepercayaan mereka pada sesuatu selain Allah untuk penebusan (lihat Mazmur 49:6–7). Bagaimana kehidupan Anda dipengaruhi oleh kesaksian Anda bahwa “Allah akan membebaskan nyawa [Anda] dari cengkeraman dunia orang mati”? (ayat 16).

Lihat juga Amsal 28:6; Alma 34:8–17.

Mazmur 51; 85–86

Karena belas kasihan Yesus Kristus, saya dapat diampuni dari dosa-dosa saya.

Permohonan akan belas kasihan di Mazmur 51 dikaitkan dengan Raja Daud, yang bersalah karena perzinaan dan pembunuhan (lihat 2 Samuel 11). Bahkan ketika dosa kita tidak seserius itu, kita dapat memahami kebutuhan akan belas kasihan yang dinyatakan dalam mazmur ini. Kita juga dapat belajar sesuatu mengenai apa artinya bertobat. Misalnya, apa kata atau frasa dalam Mazmur 51 ajari Anda tentang sikap yang kita butuhkan untuk bertobat? Apa yang Anda pelajari tentang dampak yang Pendamaian Juruselamat dapat miliki dalam kehidupan Anda?

Anda dapat mengajukan pertanyaan yang sama sewaktu Anda membaca Mazmur 85–86. Anda juga dapat mencari frasa yang mendeskripsikan Tuhan. Bagaimana frasa-frasa ini memperkuat iman Anda bahwa Dia akan mengampuni Anda? (lihat, misalnya, Mazmur 86:5, 13, 15).

Lihat juga Alma 36; Russell M. Nelson, “Kita Dapat Melakukan Lebih Baik dan Menjadi Lebih Baik,” Liahona, Mei 2019, 67–69; Carole M. Stephens, “Sang Penyembuh,” Liahona, November 2016, 9–12.

Mazmur 51:15–17; 66:16–17; 71:15–24

Kesaksian saya akan Yesus Kristus dapat membantu orang lain datang kepada-Nya.

Renungkan bagaimana Anda memperoleh kesaksian akan Yesus Kristus dan kuasa pendamaian-Nya. Kemudian, saat Anda menelaah Mazmur 51:15–17; 66:16–17; 71:15–24, pikirkan bagaimana Anda dapat mengajak orang lain untuk “[pergi] dan [lihat] pekerjaan-pekerjaan Allah” (Mazmur 66:5). Apa artinya bagi Anda untuk “menyebut-nyebut keadilan-[Nya] sepanjang hari”? (Mazmur 71:24). Bagaimana Anda akan memberi tahu orang lain “apa yang dilakukan-Nya terhadap diri [Anda]”? (Mazmur 66:16).

Lihat juga Mosia 28:1–4; Alma 26.

Gambar
dua pemuda berbincang bersama

Kita dapat berbagi dengan orang lain kesaksian kita mengenai apa yang telah Tuhan lakukan bagi kita.

Mazmur 63; 69; 77–78

Tuhan akan membantu saya di saat ada kebutuhan mendesak.

Beberapa mazmur menguraikan, dalam bahasa yang jelas, seperti apa rasanya merasa jauh dari Allah dan amat sangat membutuhkan pertolongan-Nya. Anda dapat mempertimbangkan untuk mencari uraian semacam itu dalam Mazmur 63:2, 9; 69:2–9, 19–22; 77:2–9. Apa yang Anda temukan dalam Mazmur 63; 69; 77–78 yang memberi para pemazmur ini keyakinan?

Ketika Anda tertekan, bagaimana itu akan membantu Anda untuk “mengingat perbuatan-perbuatan Tuhan” dan “keajaiban-keajaiban-[Nya] dari zaman purbakala”? (Mazmur 77:12). Beberapa dari keajaiban-keajaiban ini diuraikan dalam Mazmur 78. Saat Anda membaca mengenainya, renungkan apa yang membantu Anda “menaruh kepercayaan [Anda] kepada Allah” (ayat 7). Apa pengalaman dari sejarah keluarga Anda yang mengilhami Anda?

Gambar
ikon penelaahan keluarga

Gagasan untuk Penelaahan Tulisan Suci Keluarga dan Malam Keluarga

Mazmur 51:19.Pertimbangkan bagaimana Anda dapat mengajari keluarga Anda apa artinya memiliki hati yang remuk. Misalnya, anggota keluarga dapat bergiliran membuka sesuatu yang memiliki kulit/cangkang yang keras, seperti telur atau kelapa. Apakah hati kita terkadang seperti kulit/cangkang keras itu? Bagaimana kita dapat membuka hati kita kepada Tuhan? Membaca Mazmur 51 bersama-sama dapat memberikan beberapa gagasan.

Mazmur 61:3–4.Anggota keluarga mungkin senang membuat gambar dari simbol-simbol di ayat-ayat ini dan membahas bagaimana Yesus Kristus adalah bagaikan “gunung batu” yang tinggi, “tempat perlindungan [kita],” dan “menara yang kuat.”

Mazmur 71:17; 78:5–7Apa yang Tuhan inginkan agar Anda “memperkenalkannya kepada anak-anak [Anda]”? (Mazmur 78:5). Mungkin setiap anggota keluarga dapat berbagi contoh dari “perbuatan [Tuhan] yang ajaib,” seperti kisah tulisan suci, pengalaman, atau kesaksian pribadi, yang membantu mereka “menaruh kepercayaan kepada Allah” (Mazmur 71:17; 78:7).

Mazmur 72.Mazmur 72 ditulis oleh Daud mengenai putranya, Salomo, tetapi banyak darinya juga dapat diterapkan kepada Yesus Kristus. Saat keluarga Anda membaca mazmur ini, mereka dapat mengangkat gambar Juruselamat ketika mereka menemukan ayat yang mengingatkan mereka kepada Yesus Kristus. Bagaimana kita dapat membantu memenuhi hasrat agar “kemuliaan-Nya memenuhi seluruh bumi”? (Mazmur 72:19; lihat juga Ajaran dan Perjanjian 65:2).

Mazmur 85:12.Ayat ini dapat mengilhami pembahasan mengenai peristiwa-peristiwa Pemulihan Injil—bagaimana Kitab Mormon adalah kebenaran yang “tumbuh dari bumi” dan bagaimana para utusan surgawi datang “dari langit” (lihat juga Musa 7:62). Video “Preparation of Joseph Smith: Tutored by Heaven” (ChurchofJesusChrist.org) menggambarkan beberapa di antara peristiwa-peristiwa ini.

Untuk gagasan lebih lanjut untuk mengajar anak-anak, lihat garis besar minggu ini dalam Ikutlah Aku—Untuk Pratama.

Lagu yang disarankan: “Ku Membutuhkan-Mu Tiap Saat,” Nyanyian Rohani, nomor 36.

Meningkatkan Pengajaran Kita

Gunakan variasi. “Carilah cara-cara Anda dapat menambahkan keragaman pada upaya untuk mengajarkan Injil. Melakukannya akan menambah kekayaan dan keindahan pada pengalaman [tersebut] …. Pertimbangkanlah bagaimana menggunakan musik, kisah, gambar, dan bentuk seni lainnya dapat mengundang Roh” (Mengajar dengan Cara Juruselamat, 22).

Gambar
pria berlutut di hadapan Yesus

Doubt Not, Thomas [Janganlah Ragu, Thomas], oleh J. Kirk Richards

Cetak