Perjanjian Lama 2022
22–28 Agustus. Mazmur 102–103; 110; 116–119; 127–128; 135–139; 146–150: “Biarlah Segala yang Bernafas Memuji Tuhan”


“22–28 Agustus. Mazmur 102–103; 110; 116–119; 127–128; 135–139; 146–150: ‘Biarlah Segala yang Bernafas Memuji Tuhan,’” Ikutlah Aku—Untuk Individu dan Keluarga: Perjanjian Lama 2022 (2021)

“22–28 Agustus. Mazmur 102–103; 110; 116–119; 127–128; 135–139; 146–150,” Ikutlah Aku—Untuk Individu dan Keluarga: 2022

Gambar
Kristus dengan jubah merah dikelilingi orang-orang yang berlutut

Every Knee Shall Bow [Setiap Lutut Akan Bertekuk], oleh J. Kirk Richards

22–28 Agustus

Mazmur 102–103; 110; 116–119; 127–128; 135–139; 146–150

“Biarlah Segala Yang Bernafas Memuji Tuhan”

Mazmur 119:105 mengajarkan bahwa firman Allah adalah “terang bagi jalan [Anda].” Saat Anda membaca Mazmur, catat ungkapan dan gagasan yang mengilhami Anda serta membantu menerangi jalan Anda kembali kepada Bapa Surgawi.

Catat Kesan Anda

Nama Kitab Mazmur dalam tradisi Yahudi adalah sebuah kata Ibrani yang berarti “pujian.” Kata itu, Tehillim, juga berhubungan dengan seruan “haleluya” (artinya “pujilah Yehova” atau “pujilah Tuhan”). Jika Anda harus memilih satu kata untuk merangkum pesan utama dari Mazmur, “pujian” adalah pilihan yang bagus. Beberapa Mazmur memuat ajakan langsung “pujilah Tuhan” (lihat khususnya Mazmur 146–150), dan semuanya dapat mengilhami perasaan bagi ibadat dan pujian. Mazmur mengajak kita untuk merenungkan kuasa Tuhan, belas kasihan-Nya, dan hal-hal besar yang telah Dia lakukan. Kita tidak pernah dapat membalas budi untuk semua ini, tetapi kita dapat memuji Dia untuknya. Pujian itu dapat mengambil bentuk yang berbeda bagi orang yang berbeda—dapat melibatkan bernyanyi, berdoa, atau memberikan kesaksian. Itu sering kali menuntun pada komitmen mendalam kepada Tuhan dan pada mengikuti ajaran-ajaran-Nya. Apa pun artinya “pujilah Tuhan” dalam kehidupan Anda, Anda dapat menemukan lebih banyak ilham untuk melakukannya sewaktu Anda membaca dan merenungkan Mazmur.

Gambar
ikon penelaahan pribadi

Gagasan untuk Penelaahan Tulisan Suci Pribadi

Mazmur 102–103116

Tuhan dapat menghibur saya dalam penderitaan saya.

Cermati bagaimana Mazmur 102:1–11 menggambarkan perasaan resah dan terkucilkan yang seringkali datang selama mengalami kesengsaraan. Mungkin Anda pernah mengalami perasaan semacam itu, dan uraian ini membantu Anda memahami pengalaman Anda dengan lebih baik. Atau ayat-ayat ini dapat membantu Anda memahami perasaan orang lain yang sedang menderita.

Saat Anda membaca Mazmur 102:13–29; 103116, carilah frasa-frasa yang memberi Anda keyakinan bahwa Anda dapat “menyerukan nama Tuhan” dalam pencobaan-pencobaan Anda (Mazmur 116:13). Anda mungkin ingin menandai, menghafalkan, atau berbagi dengan orang lain frasa-frasa yang memberi Anda harapan dalam Dia.

Lihat juga Yesaya 25:8; 2 Korintus 1:3–7; Ibrani 2:17–18; Alma 7:11–13; Evan A. Schmutz, “Allah Akan Menghapus Segala Air Mata,” Liahona, November 2016, 116–118.

Gambar
Yesus menyembuhkan

Healing [Penyembuhan], oleh J. Kirk Richards

Mazmur 110118

Mazmur dapat mengarahkan saya kepada Juruselamat.

Mazmur memuat petikan-petikan yang mengarah pada kehidupan dan pelayanan Yesus Kristus. Berikut adalah beberapa contohnya:

Apa kebenaran-kebenaran yang ayat-ayat ini ajarkan kepada Anda mengenai Yesus Kristus? Bagaimana mengetahui kebenaran-kebenaran ini memberkati Anda?

Sewaktu Anda membaca Mazmur minggu ini, teruslah membuat catatan dari petikan-petikan lain yang mengajari Anda tentang Juruselamat. Anda juga dapat membaca atau mendengarkan beberapa nyanyian pujian favorit Anda yang membantu Anda berpikir mengenai Dia.

Mazmur 119

Firman Allah akan menjaga saya tetap di jalan-Nya.

Mazmur ini memuat banyak frasa yang membandingkan kehidupan kita dengan perjalanan kembali kepada Bapa Surgawi. Saat Anda membaca, carilah kata-kata seperti jalan-jalan, jalan, kaki dan menyimpang. Renungkan perjalanan kehidupan Anda sendiri—pernah berada di mana Anda, di mana Anda berada sekarang, dan ke arah mana Anda menuju. Apa yang Anda pelajari dari mazmur ini mengenai perjalanan pulang Anda? Menurut mazmur ini, apa yang telah Allah sediakan untuk membantu Anda bertahan di jalan yang benar?

Anda mungkin tertarik untuk mengetahui bahwa dalam bahasa aslinya Ibrani, ke delapan ayat pertama dalam Mazmur 119 dimulai dengan delapan huruf pertama dalam abjad Ibrani. Delapan ayat berikutnya dimulai dengan huruf berikutnya, dan begitu seterusnya sampai akhir urutan abjad.

Lihat juga Yesaya 42:16; 2 Nefi 31:17–21; Alma 7:19–20.

Mazmur 134–136

Tuhan lebih penuh kuasa daripada berhala apa pun.

Cermati alasan yang diberikan di Mazmur 135:15–18 mengenai bodoh untuk percaya kepada allah-allah palsu. Anda mungkin dapat tergoda untuk memercayai apa yang adalah mirip dengan berhala yang diuraikan dalam ayat-ayat ini?

Anda dapat membuat daftar dari hal-hal penuh kuasa yang dapat Tuhan lakukan, seperti diuraikan dalam Mazmur 134–136. Apa hal-hal penuh kuasa yang telah Dia lakukan bagi Anda?

Mazmur 146–150

“Pujilah Tuhan.”

Saat Anda membaca mazmur-mazmur pujian terakhir ini, pikirkan tentang alasan-alasan yang Anda miliki untuk memuji Tuhan. Mengapa penting untuk memuji Dia? Apa saja caranya Anda dapat memuji Dia?

Gambar
ikon penelaahan keluarga

Gagasan untuk Penelaahan Tulisan Suci Keluarga dan Malam Keluarga

Mazmur 119:105.Mungkin keluarga Anda dapat membuat jalan dan menjalaninya dalam kegelapan, menggunakan cahaya untuk menerangi jalan di depan. Saat Anda melangkah, Anda dapat mengajukan pertanyaan seperti “Dalam kehidupan kita, kegelapan ini seperti apa?” atau “Bagaimana firman Allah adalah bagaikan terang?” Menyanyikan sebuah lagu mengenai terang Allah, seperti “Ajar ‘Ku Jalan dalam Kasih-Nya” (Buku Nyanyian Anak-Anak, 70), dapat membantu Anda menegaskan asas yang diajarkan dalam Mazmur 119:105.

Mazmur 127–128.Apa artinya Tuhan membantu kita “membangun rumah [kita]”? (Mazmur 127:1). Bagaimana kita dapat lebih baik melibatkan Dia dalam upaya kita untuk menciptakan rumah yang saleh? Untuk membantu keluarga Anda menjawab pertanyaan ini Anda dapat menggambar rumah di secarik kertas dan memotongnya menjadi bagian-bagian puzzle. Di belakang setiap bagian, anggota keluarga dapat menulis atau menggambar cara-cara untuk menjadikan Tuhan bagian dari rumah Anda. Kemudian Anda dapat menyatukan puzzle tersebut. Apa lagi yang kita temukan dalam mazmur-mazmur ini yang mengilhami kita untuk berjalan di jalan-jalan Tuhan?

Mazmur 139.Setelah membaca ayat 1–4, anggota keluarga dapat berbicara mengenai bagaimana mereka jadi mengetahui bahwa Allah mengenal mereka secara pribadi (lihat juga ayat 14–15, 23–24).

Mazmur 146-150.Anda dapat mengajak keluarga Anda untuk membaca beberapa ayat dari Mazmur 146–150 dengan lantang, mencoba untuk menyampaikan perasaan dari penulisnya. Bagaimana kita dapat mengungkapkan pujian kita bagi Tuhan? Anggota keluarga mungkin senang menuliskan mazmur pujian mereka sendiri dan berbagi itu satu sama lain.

Untuk gagasan lebih lanjut untuk mengajar anak-anak, lihat garis besar minggu ini dalam Ikutlah Aku—Untuk Pratama.

Lagu yang disarankan: “Ajar ‘Ku Jalan Dalam kasih-Nya,” Buku Nyanyian Anak-Anak, 70.

Meningkatkan Pengajaran Kita

Gunakan rekaman audio. Sewaktu Anda mengajari keluarga Anda tulisan suci, pertimbangkan untuk mendengarkan versi audio dari tulisan suci, terdapat di ChurchofJesusChrist.org atau di aplikasi Perpustakaan Injil. Mendengarkan Mazmur dapat khususnya ampuh karena itu dimaksudkan untuk dilafalkan dengan lantang.

Gambar
jalan di hutan

“Biarlah aku hidup menurut petunjuk perintah-perintah-Mu, sebab aku menyukainya” (Mazmur 119:35).

Cetak