Institut
Pertanyaan-Pertanyaan Kursus Pilihan Umum


Pertanyaan-Pertanyaan Kursus Pilihan Umum

Gambar
Yesus Kristus bersama anak-anak

Petunjuk Guru

Pengalaman Tingkatkan Pembelajaran ini dapat digunakan dengan kursus institut apa pun yang bukan kursus Batu Penjuru. Ini terdiri dari pertanyaan-pertanyaan yang merupakan pendamping penting untuk bacaan yang ditugaskan dan partisipasi kelas. Mengundang dan membantu siswa untuk menelaah, menerapkan, mencatat, dan berbagi asas-asas serta ajaran dapat membantu mereka memperkuat kesaksian mereka dan memperdalam keinsafan mereka.

Sesuai arahan Anda, siswa menanggapi tiga dari tujuh pertanyaan yang terdapat pada lembar instruksi siswa. Tanggapan siswa hendaknya diambil terutama dari apa yang telah mereka telaah dan terapkan selama kursus. Sementara beberapa detail dalam pelaksanaan Pengalaman Tingkatkan Pembelajaran mungkin memerlukan penyesuaian bergantung pada kelas atau siswa individu, langkah-langkah berikut akan membantu Anda dan siswa Anda memiliki sebuah pengalaman yang berhasil:

  1. Mempersiapkan: Sebelum kursus dimulai, tinjaulah pertanyaan dan buatlah rencana untuk melaksanakan Pengalaman Tingkatkan Pembelajaran. Persiapan Anda bisa mencakup cara-cara untuk memperkenalkan pertanyaan kepada kelas dan untuk menjelaskan ekspektasi mengenai Pengalaman Tingkatkan Pembelajaran, misalnya tanggal untuk meninjau dan mengirimkan tanggapan siswa, panjangnya tanggapan yang diharapkan, dan format untuk tanggapan. Adalah direkomendasikan agar Anda meninjau masing-masing dari tiga tanggapan siswa pada tiga tanggal yang berbeda sesuai pilihan Anda selama kursus.

  2. Menetapkan ekspektasi yang jelas: Di awal kursus, sediakan bagi setiap siswa salinan pertanyaan yang terdapat pada lembar instruksi siswa. Ini akan memberikan waktu yang memadai bagi siswa untuk menelaah, menerapkan, dan mencatat tanggapan mereka terhadap pertanyaan di sepanjang semester. Bantulah mereka memahami tujuan dari Pengalaman Tingkatkan Pembelajaran. Dengan jelas kemukakan ekspektasi Anda bagi tanggapan mereka, termasuk tanggal untuk meninjaunya dan mengirimkannya.

  3. Menindaklanjuti: Di sepanjang kursus, secara konsisten imbau dan bantulah semua siswa sewaktu mereka berupaya untuk merampungkan pertanyaan-pertanyaan Pengalaman Tingkatkan Pembelajaran. Temukan cara-cara untuk menghubungkan pertanyaan dengan kurikulum, atau memadukannya ke dalam kegiatan-kegiatan kelas. Mungkin ada siswa Anda yang mengerjakan tanggapan mereka di kelas, di luar kelas, atau keduanya.

  4. Meninjau dan merevisi: Pada hari-hari yang telah Anda jadwalkan untuk sebuah peninjauan, ajak dan ingatkan siswa agar membawa tanggapan mereka terhadap pertanyaan-(pertanyaan) yang telah ditugaskan ke kelas. Ajaklah mereka, dalam tanggapan mereka, untuk menjelaskan, berbagi, dan bersaksi tentang apa yang telah mereka pelajari dan terapkan dari kursus. Siswa dapat mengambil manfaat dengan saling meninjau pekerjaan secara berpasangan atau dalam kelompok-kelompok kecil. Anda dapat mengajak siswa untuk merevisi tanggapan mereka apabila diperlukan sebelum mereka mengirimkannya.

  5. Mengirimkan: Siswa merampungkan Pengalaman Tingkatkan Pembelajaran dengan mengirimkan tanggapan mereka untuk keseluruhan tiga pertanyaan sesuai ekspektasi Anda. Sementara umpan balik Anda mengenai tanggapan siswa diperkenankan, itu tidaklah wajib. Catatlah informasi dalam Buku Nilai WISE bagi siswa yang mengirimkan tanggapan mereka.

Catatan: Pastikan bahwa siswa yang memiliki kebutuhan khusus, difabel, atau kondisi kesehatan tertentu memiliki akomodasi yang mereka perlukan untuk berpartisipasi dalam penilaian ini setara dengan teman-teman sebayanya. Beberapa akomodasi dapat mencakup menyediakan materi versi cetakan besar atau audio, memperkenankan siswa untuk menyelesaikan tanggapan dengan bantuan orang lain, mengizinkan mereka untuk mengirimkan tanggapan lisan alih-alih tertulis, atau memperkenankan mereka untuk mendiktekan jawaban mereka kepada seorang juru tulis atau pencatat. Pergilah ke lds.org/topics/disability untuk menemukan informasi umum mengenai membantu individu yang difabel.

Petunjuk Siswa

Pengalaman Tingkatkan Pembelajaran ini terdiri dari pertanyaan-pertanyaan yang merupakan pendamping penting bagi partisipasi kelas dan penelaahan bacaan yang ditugaskan kepada Anda. Mengerjakan tanggapan terhadap pertanyaan-pertanyaan ini di sepanjang kursus sewaktu Anda menelaah, menerapkan, mencatat, dan berbagi asas-asas serta ajaran akan membantu Anda memperkuat kesaksian Anda dan memperdalam keinsafan Anda pada Injil Yesus Kristus.

Menimba dari ajaran, asas-asas, dan informasi yang telah Anda telaah dan terapkan selama kursus ini, tanggapi TIGA dari tujuh pertanyaan berikut: (Guru Anda mungkin menugaskan pertanyaan-pertanyaan spesifik.) Pertimbangkan saran-saran dalam bagian “Tanggapan” di bawah ketika menyusun jawaban Anda. Bersiaplah untuk berbagi apa yang telah Anda telaah dan terapkan dengan membawa tanggapan Anda ke kelas pada tanggal peninjauan yang guru Anda jadwalkan.

Pertanyaan

  1. Bagaimana Anda telah mengenal dengan lebih baik Bapa Anda di Surga?

  2. Apa yang telah membantu Anda untuk lebih sepenuhnya memahami dan bersandar kepada Yesus Kristus dan Pendamaian-Nya?

  3. Bagaimana kesaksian Anda tentang Pemulihan Injil telah meningkat?

  4. Apa yang telah membantu Anda untuk lebih sepenuhnya memenuhi syarat bagi berkat-berkat bait suci?

  5. Kebenaran-kebenaran manakah dari kursus ini yang telah memberkati kehidupan Anda?

  6. Bagaimana Anda telah memperkuat kesaksian Anda tentang __________? (Guru akan memberikan asas atau ajaran untuk pertanyaan ini.)

  7. Bagaimana kehidupan Anda telah mengalami perbaikan karena Anda telah memperdalam pemahaman Anda tentang __________? (Pilih SATU dari topik-topik ajaran berikut.)

    • Ke-Allah-an

    • Rencana Keselamatan

    • Pendamaian Yesus Kristus

    • Pemulihan

    • Nabi dan Wahyu

    • Imamat dan Kunci-Kunci Imamat

    • Tata Cara dan Perjanjian

    • Pernikahan dan Keluarga

    • Perintah-Perintah

Tanggapan

Pertimbangkan untuk menyertakan yang berikut dalam setiap tanggapan:

  • Identifikasilah sebuah ajaran yang telah menjadi lebih bermakna bagi Anda sewaktu Anda telah berpartisipasi dalam kursus ini.

  • Jelaskan ajaran menggunakan kata-kata Anda sendiri, petikan-petikan tulisan suci, atau perkataan dari para nabi yang hidup.

  • Bagikan pengalaman di mana Anda baru-baru ini telah merasakan kuasa ajaran tersebut dalam kehidupan Anda.

  • Bagikan bagaimana pengalaman Anda telah memperdalam keinsafan Anda pada Injil Kristus.

Catatan: Jika Anda memiliki kebutuhan khusus, difabel, atau kondisi kesehatan tertentu, berbicaralah dengan guru Anda agar dia dapat mengakomodasi untuk membantu Anda menyelesaikan pengalaman ini.

Cetak