Oktober
Saya Akan Membagikan Injil kepada Semua Anak Allah
“Hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di surga” (Matius 5:16).
Lengkapilah gagasan yang disediakan di sini dengan beberapa gagasan Anda sendiri. Setiap minggu, rencanakanlah cara-cara untuk (1) mengenali ajaran, (2) membantu anak-anak memahaminya, dan (3) membantu mereka menerapkannya dalam kehidupan mereka. Tanyakan kepada diri Anda, “Apa yang akan anak-anak lakukan untuk belajar, dan bagaimana saya dapat menolong mereka merasakan Roh?”
Minggu 1: Menjalankan Injil membantu saya menjadi misionaris sekarang.
Mengenali ajaran dan mendorong pemahaman (mendengarkan kisah): Peragakan sebuah gambar misionaris. Tanyakan kepada anak-anak apa yang misionaris lakukan. Bagikan kisah berikut atau satu dari Friend/Kawanku atau Liahona: “Suatu hari dua misionaris mengetuk pintu sebuah rumah. Seorang wanita bernama Ny. James membukakan pintu. Para misionaris itu memberi tahu dia mereka dari Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir. Ny. James mempersilakan misionaris itu masuk dan mengatakan kepada mereka dia ingin belajar lebih banyak mengenai Gereja. … Ny. James memberi tahu para misionaris itu bahwa dia pernah tinggal bersebelahan dengan sebuah keluarga yang menjadi anggota Gereja. Dia mengatakan anak-anak dalam keluarga itu selalu bersikap sopan dan ramah. Mereka bermain secara jujur dengan semua orang dan memperlakukan property orang lain dengan hormat. Ny. James mengatakan dia ingin belajar mengenai gereja yang mengajar anak-anak tersebut menjadi tetangga yang sedemikian baik” (Pratama 2, 52). Tanyakan: “Bagaimana anak-anak yang tinggal bertetangga dengan Ny. James merupakan misionaris?” Jelaskan bahwa kapan pun kita menjalankan Injil kita menjadi misionaris. Mintalah anak-anak untuk mengucapkan bersama Anda “Menjalankan Injil membantu saya menjadi misionaris sekarang,” dengan menekankan kata sekarang.
Minggu 2: Menjalankan Injil membantu saya menjadi misionaris sekarang.
Mendorong pemahaman (menyanyikan lagu dan membahas standar-standar Injil): Buatlah 13 kartu, masing-masing dengan salah satu “Standar Injil Saya” tertulis di atasnya (lihat “Waktu Bersama: Patuhi P’rintah,” Friend, Juni 2006, 36). Bagikan beberapa kartu itu kepada anak-anak, dan mintalah mereka mengedarkan kartu-kartu itu kepada satu sama lain sementara menyanyikan “Ku Ingin Jadi Misi Sekarang” (BNA, 90). Ketika lagu selesai, mintalah setiap anak yang memegang kartu membacakan dengan keras standar dan kemudian membagikan bagaimana menjalankan standar akan membantu dia menjadi misionaris sekarang. Ulangilah, dengan menggunakan kartu-kartu yang berbeda setiap kali.
Mendorong penerapan (menetapkan gol): Mintalah setiap anak memilih satu standar Injil yang akan mereka coba jalankan dengan lebih baik di minggu mendatang. Mintalah mereka menulis atau menggambar standar itu pada selembar kertas dan melihat padanya setiap hari sebagai pengingat. Mintalah mereka melaporkan pengalaman mereka minggu berikutnya di Pratama.
Minggu 3: Saya dapat membagikan Injil kepada keluarga dan teman-teman saya.
Mengenali ajaran (mendengarkan kisah): Sebelum Pratama, bacalah ceramah konferensi Oktober 2000 oleh Penatua Robert C. Oaks, “Membagikan Injil” (lihatEnsign, November 2000, 81–82). Ceritakan kepada anak-anak kisah tentang jus jeruk. Jelaskan bahwa Injil jauh lebih manis daripada jus jeruk dan bahwa kita hendaknya membagikannya kepada orang lain. Mintalah anak-anak untuk mengucapkan, “Saya dapat membagikan Injil kepada keluarga dan teman-teman saya.”
Mendorong pemahaman (mendengarkan pembicara tamu): Mintalah seorang misionaris atau purnamisionaris berbicara mengenai cara anak-anak dapat membagikan Injil kepada orang lain (misalnya dengan menjadi teladan yang baik, mengundang teman ke Pratama, dan membagikan kesaksian mereka) serta bagaimana upaya mereka untuk membagikan Injil membantu Bapa Surgawi dan misionaris.
Mendorong penerapan (mendengarkan kisah dan membagikan gagasan): Ingatkan anak-anak mereka dapat menjadi misionaris sekarang. Bagikan suatu saat ketika Anda atau seseorang yang Anda kenal telah membagikan Injil. Mintalah anak-anak untuk berdiri sekali waktu dan masing-masing mengucapkan satu kata dari kalimat “Saya dapat membagikan Injil.” Mintalah anak yang mengucapkan “Injil” untuk memikirkan sebuah cara dia dapat membagikan Injil kepada keluarga atau teman. Ulangi jika waktu mengizinkan.
Minggu 4: Kesaksian saya diperkuat ketika saya membagikan Injil.
Mengenali ajaran (melihat pelajaran dengan objek): Isilah wadah bening dengan air. Jelaskan bahwa setiap kali kita membagikan Injil, kesaksian kita bertumbuh lebih kuat. Masukkan setetes pewarna makanan dalam wadah itu. Berilah beberapa contoh tentang bagaimana kita dapat membagikan Injil, dengan menambahkan tetes lainnya dari pewarna makanan yang sama untuk setiap contoh. Tekankan bahwa sama seperti warna itu akan menjadi lebih pekat dengan setiap tetes pewarna makanan, kesaksian kita pun bertumbuh lebih kuat setiap kita kita membagikan Injil.
Mendorong pemahaman (membahas kesaksian): Masukkan yang berikut dalam sebuah kantong: gambar Yesus Kristus, gambar Joseph Smith, gambar nabi zaman sekarang, Kitab Mormon, dan kata-kata “Gereja sejati.” Tulislah kata kesaksian di papan tulis, dan tanyakan kepada anak-anak apa kesaksian itu. Bahaslah jawabannya. Ceritakan kisah berikut: “Seorang gadis kecil takut untuk memberikan kesaksian karena dia merasa tidak yakin dengan perasaannya. Namun dia tahu itu penting, karena itu suatu hari dia dengan berani berdiri dan membagikan kesaksiannya, mendaftar lima hal yang dia percayai. Ketika dia selesai, dia mendapat perasaan yang baik dan tahu bahwa kesaksiannya telah bertumbuh lebih kuat.” Mintalah anak-anak untuk menemukan lima hal yang dia persaksikan dengan mengambil barang-barang dari dalam kantong yang telah Anda persiapkan. Bahaslah setiap barang, dan peragakan itu di depan ruangan.
Mendorong penerapan (membagikan contoh): Izinkan setiap anak untuk membagikan sebuah contoh tentang bagaimana dia dapat membagikan Injil. Setiap kali seorang anak menyebutkan sesuatu, tambahkan tetes pewarna makanan ke dalam wadah air untuk memperlihatkan bahwa membagikan Injil dapat memperkuat kesaksian. (Jika Anda memiliki Pratama yang besar, Anda mungkin ingin melakukan ini dalam kelompok-kelompok agar setiap anak memiliki kesempatan untuk membagikan gagasan).