Ikutlah Aku
20–26 Juli. Alma 36–38: “Memandang kepada Allah dan Hidup”


“20–26 Juli. Alma 36–38: ‘Memandang kepada Allah dan Hidup,’” Ikutlah Aku—Untuk Pratama: Kitab Mormon 2020 (2020)

“20–26 Juli. Alma 36–38,” Ikutlah Aku—Untuk Pratama: 2020

Gambar
pria sedang berdoa

Ilustrasi oleh Joshua Dennis

20–26 Juli

Alma 36–38

“Memandang kepada Allah dan Hidup”

Sewaktu Anda dengan doa yang sungguh-sungguh menelaah Alma 36–38, kesan-kesan dapat datang kepada Anda tentang anak-anak yang Anda ajar. Catatlah kesan-kesan ini; itu mungkin memunculkan ide-ide untuk kegiatan pembelajaran.

Catat Kesan Anda

Gambar
ikon berbagi

Ajak Berbagi

Ajaklah anak-anak untuk membagikan sesuatu yang orangtua mereka telah ajarkan kepada mereka. Tanyakan kepada mereka apakah mereka mengetahui apa yang Alma ajarkan kepada para putranya.

Gambar
ikon mengajar

Ajarkan Doktrin: Anak yang Lebih Kecil

Alma 36:6, 20, 24

Pertobatan membawa sukacita bagi saya.

Mengajari anak-anak tentang sukacita dari pertobatan ketika mereka masih muda dapat mengilhami mereka untuk bertobat sewaktu mereka tumbuh dewasa.

Kemungkinan Kegiatan

  • Bacakan Alma 36:20 kepada anak-anak, dan mintalah mereka mendengarkan bagaimana perasaan Alma. Ajaklah mereka untuk menyebutkan hal-hal yang membawa sukacita bagi mereka. Perlihatkan gambar Juruselamat, dan jelaskan bahwa Alma merasakan sukacita karena Yesus Kristus mengampuni dosa-dosanya.

  • Berikan setiap anak secarik kertas dengan wajah bahagia di satu sisi dan wajah sedih di sisi lainnya. Mintalah mereka untuk mendengarkan sementara Anda membacakan Alma 36:6 dan untuk memilih wajah mana yang harus mereka angkat. Jelaskan bahwa Alma bertobat dan merasakan sukacita karena Yesus Kristus mengampuni dia atas pilihan-pilihannya yang buruk. Mintalah anak-anak untuk mendengarkan sementara Anda membacakan Alma 36:24 tentang pilihan baik yang dia buat kemudian dan untuk mengangkat wajah yang benar.

  • Nyanyikan bersama-sama sebuah lagu tentang Yesus Kristus, seperti “Dia Mengutus Putra-Nya” (Buku Nyanyian Anak-Anak, 20–21). Bagikan kesaksian Anda bahwa Yesus Kristus datang ke bumi untuk menyelamatkan kita dari dosa dan membawa sukacita bagi kita.

Alma 37:6–7

“Melalui apa yang kecil dan sederhana apa yang besar didatangkan.”

Bagaimana Anda dapat mengajari anak-anak untuk mengenali bahwa Tuhan menggunakan hal-hal kecil dan sederhana untuk merampungkan pekerjaan-Nya?

Kemungkinan Kegiatan

  • Bacalah Alma 37:6–7, dan ajaklah anak-anak untuk berjongkok setiap kali Anda membaca kata “kecil.” Perlihatkan kepada mereka beberapa hal kecil yang dapat membuat hal besar terjadi atau menggerakkan hal besar, seperti baterai atau kunci mobil. Apa hal besar yang terjadi atau bergerak karena hal-hal kecil ini? Bantulah anak-anak memikirkan beberapa hal kecil atau sederhana yang Allah ingin kita lakukan. Apa hal-hal besar yang akan terjadi karena perintah yang kecil atau sederhana ini?

  • Perlihatkan gambar atau hal-hal kecil yang dikumpulkan menjadi hal-hal besar, seperti sebatang rumput dan padang rumput, atau tetes air hujan dan danau. Bersaksilah bahwa bahkan tindakan yang kecil dan sederhana dapat membuat perbedaan besar dalam hidup kita dan dalam hidup orang lain. Imbaulah anak-anak untuk berbicara tentang beberapa hal yang sederhana dan baik yang mereka lakukan setiap hari, atau bagikan contoh Anda sendiri. Ajaklah anak-anak untuk memilih satu hal sederhana dan baik yang dapat mereka lakukan minggu ini dan untuk menggambar diri mereka sendiri sedang melakukannya. Ajaklah mereka untuk membawa pulang gambar mereka dan membagikannya dengan keluarga mereka.

Alma 37:38–47

Tulisan suci dapat menolong kita setiap hari.

Meski banyak anak-anak kecil belum bisa membaca, Anda dapat menolong mereka memperoleh kesaksian tentang kuasa tulisan suci untuk membimbing hidup mereka setiap hari.

Kemungkinan Kegiatan

  • Perlihatkan gambar Liahona (misalnya Buku Seni Injil, no. 68), atau ajaklah anak-anak untuk menggambarnya sementara mereka membagikan apa yang mereka ingat mengenainya 1 Nefi 16:10, 28–29). Angkatlah tulisan suci, dan mintalah anak-anak untuk membagikan bagaimana tulisan suci adalah seperti Liahona. Gunakan Alma 37:38–47 dan halaman kegiatan minggu ini sebagai tambahan untuk diskusi ini.

  • Nyanyikan bersama-sama sebuah lagu tentang penelaahan tulisan suci, seperti “Cari, Renungkan, dan Berdoa” atau “S’dang Kubaca Kitab Suci” (Buku Nyanyian Anak-Anak, 66; Buku Nyanyian Rohani, no. 117). Apa berkat-berkat dari penelaahan tulisan suci yang disebutkan dalam lagu tersebut?

    Gambar
    wanita membaca tulisan suci

    Tulisan suci mengajarkan kepada kita bagaimana mengikuti Allah.

Gambar
ikon mengajar

Ajarkan Doktrin: Anak yang Lebih Besar

Alma 36

Saya dapat “dilahirkan dari Allah” ketika saya mengikuti Yesus dan bertobat dari dosa-dosa saya.

“Keinsafan … adalah perubahan dalam jati diri kita. Ini adalah perubahan penting yang Tuhan dan para nabi-Nya merujuk kepadanya sebagai kelahiran kembali” (“Conversion,” Gospel Topics, topics.ChurchofJesusChrist.org).

Kemungkinan Kegiatan

  • Tinjaulah bersama anak-anak kisah tentang keinsafan Alma yang Muda dalam Alma 36:6–21. Tuliskan di potongan kertas kata-kata dan frasa-frasa dari ayat-ayat ini yang menguraikan bagaimana perasaan Alma, dan taruhlah di papan tulis. Mintalah anak-anak untuk menyortir potongan-potongan kertas ke dalam dua kelompok: hal-hal yang Alma rasakan sebelum dia mengingat apa yang ayahnya ajarkan tentang Juruselamat dan hal-hal yang dia rasakan setelah dia mengingatnya. Bacalah bersama-sama Alma 36:17–20, dan bersaksilah kepada anak-anak bahwa Yesus Kristus mengampuni kita ketika kita bertobat.

  • Tuliskan Dilahirkan dari Allah dan rujukan tulisan suci berikut di papan tulis: 1 Yohanes 4:7; Mosia 5:7; 27:25–26; Alma 5:14; 22:15. Bantulah anak-anak membaca ayat-ayat ini dan carilah frasa-frasa yang menguraikan apa artinya untuk dilahirkan dari Allah. Bagaimana seseorang bertindak setelah dilahirkan dari Allah? Bagaimana kita dapat menunjukkan bahwa kita telah dilahirkan dari Allah?

Alma 37:6–9, 38–47

“Melalui apa yang kecil dan sederhana apa yang besar didatangkan.”

Bantulah anak-anak yang Anda ajar untuk melihat bahwa pembacaan tulisan suci meski untuk waktu yang singkat setiap hari dapat mendatangkan berkat-berkat besar bagi mereka.

Kemungkinan Kegiatan

  • Gambarlah atau perlihatkan sebuah ember. Berapa banyak tetesan air yang diperlukan untuk memenuhi ember itu? Bantulah anak-anak mengenali bahwa banyak tetesan kecil air yang diperlukan untuk memenuhi ember itu. Bagaimana ini berkaitan dengan Alma 37:6–7? Bagaimana membaca tulisan suci itu seperti menambahkan tetesan air kecil ke dalam ember?

  • Ajaklah anak-anak untuk mencari di Alma 37:6–9 untuk berkat-berkat yang datang dari “catatan,” atau tulisan suci. Bersama anggota kelas, buatlah daftar tentang apa yang mereka temukan. Bagaimana pembacaan tulisan suci telah memberkati hidup kita? Bagikan kesaksian Anda tentang tulisan suci, dan imbaulah anak-anak untuk melakukan yang sama.

  • Tunjukkan atau perlihatkan gambar Liahona (misalnya Buku Seni Injil, no. 68), dan mintalah anak-anak meninjau apa yang mereka ingat tentang Liahona dari 1 Nefi 16:10, 28. Bantulah anak-anak membaca Alma 37:38–42. Bagaimana Liahona bekerja? Bagaimana ini serupa dengan cara tulisan suci bekerja? Bacalah bersama-sama ayat-ayat 43–47 untuk menolong menjawab pertanyaan ini. Ajaklah anak-anak untuk menyelesaikan halaman kegiatan sebagai bagian dari kegiatan ini.

Gambar
ikon belajar

Imbau Pembelajaran di Rumah

Imbaulah anak-anak untuk membagikan satu alasan mereka bersyukur untuk tulisan suci dan untuk mengajak anggota keluarga mereka untuk melakukan yang sama.

Meningkatkan Pengajaran Kita

Membantu anak-anak menjadi pemelajar yang lebih baik. Tujuan Anda dalam mengajari anak-anak bukan sekadar menyampaikan kebenaran kepada mereka. Anda hendaknya juga membantu mereka menjadi pencari kebenaran yang mandiri. Misalnya, alih-alih hanya menceritakan kepada anak-anak kebenaran-kebenaran yang ditemukan dalam kisah keinsafan Alma, Anda dapat merencanakan kegiatan di mana mereka dapat menemukan kebenaran-kebenaran dalam kisah bagi diri mereka sendiri.

Cetak