“Ajaran dan Perjanjian 71–75: Ikhtisar,” Buku Pedoman Guru Seminari Ajaran dan Perjanjian (2025)
“Ajaran dan Perjanjian 71–75,” Buku Pedoman Guru Seminari Ajaran dan Perjanjian
Ajaran dan Perjanjian 71–75
Ajaran dan Perjanjian 71–75
Ikhtisar
Pada musim dingin tahun 1831, surat-surat dengan informasi palsu mengenai Joseph Smith dan Gereja disebarkan di daerah Kirtland, Ohio. Juruselamat menginstruksikan Joseph Smith dan Sidney Rigdon untuk melakukan perjalanan ke seluruh kawasan itu untuk mengoreksi berita palsu tersebut.
Bersiap untuk mengajar
Informasi berikut memberi Anda gagasan apa saja yang mungkin perlu Anda siapkan sebelum setiap pelajaran.
Ajaran dan Perjanjian 71
Tujuan pelajaran: Untuk membantu siswa memahami bagaimana Juruselamat harapkan kita menanggapi ketika orang mengkritik kepercayaan kita.
-
Persiapan siswa: Ajaklah siswa untuk memikirkan saat ketika mereka mendengar seseorang mengkritik atau mencemooh Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir atau kepercayaan mereka, dan merenungkan pertanyaan-pertanyaan ini: Apa yang saya katakan atau lakukan dengan baik? Apa yang mungkin dapat saya lakukan dengan lebih baik?
Latihan Penguasaan Doktrin 5
Tujuan pelajaran: Untuk memberi siswa kesempatan menghafal rujukan penguasaan doktrin dan frasa tulisan suci kuncinya, serta mempelajari dan menerapkan asas-asas ilahi untuk memperoleh pengetahuan rohani.
-
Persiapan siswa: Ajaklah siswa untuk memikirkan informasi yang telah mereka hafalkan yang membantu mereka di sekolah, di tempat kerja, atau dalam kegiatan yang mereka nikmati. Siswa dapat memikirkan mengapa mereka bersyukur karena telah menghafalkan informasi itu.
-
Bahan untuk siswa: Kopi bagan yang memuat rujukan dan frasa tulisan suci kunci penguasaan doktrin; gunting
-
Selebaran: “Perhiasan Kepala Ganti Abu: Jalan Penyembuhan dari Pengampunan”
Lakukan Asesmen Pemelajaran Anda 5
Tujuan pelajaran: Untuk membantu siswa mengingat dan mengevaluasi bagaimana pengalaman mereka menelaah Ajaran dan Perjanjian telah membantu mereka bertumbuh secara rohani.
-
Persiapan siswa: Ajaklah siswa untuk memilih sebuah kegiatan yang mereka nikmati dan untuk memikirkan pertanyaan-pertanyaan berikut: Dari mana Anda tahu bahwa Anda telah menjadi lebih baik dalam kegiatan itu? Bagaimana Anda dapat mengukur pertumbuhan Anda dalam kegiatan ini?
-
Bahan: Sebuah alat, seperti meteran atau stopwatch, yang membantu Anda mengukur kemajuan dalam kegiatan di mana Anda berperan serta.
-
Gambar: Hati dan pikiran
-
Konten untuk ditampilkan: Daftar pertanyaan bagi siswa untuk dipilih dan dijawab