Tinjauan Penguasaan Doktrin 5
Hafalkan Rujukan Penguasaan Doktrin dan Frasa Tulisan Suci Kunci
Mengingat petikan tulisan suci dan apa yang diajarkan dapat memberkati Anda dalam banyak cara. Pelajaran ini akan membantu Anda menghafalkan rujukan tulisan suci dan frasa doktrin kunci untuk petikan-petikan penguasaan doktrin.
Kemungkinan Kegiatan Pemelajaran
Harapan dalam Yesus Kristus
Harapan adalah “pengharapan yang yakin akan dan kerinduan untuk berkat-berkat kesalehan yang dijanjikan,” termasuk “kehidupan kekal melalui iman kepada Yesus Kristus” (Penuntun bagi Tulisan Suci, “ Harapan ,” scriptures.ChurchofJesusChrist.org).
Dalam jurnal penelaahan Anda, tuliskan mengapa Anda mungkin ingin atau perlu merasakan lebih banyak harapan.
Rasul Paulus mengajarkan, “Kita teguh berpegang pada pengharapan oleh ketekunan dan penghiburan dari Kitab Suci” ( Roma 15:4).
-
Manakah ajaran atau kebenaran tentang Yesus Kristus yang memberi Anda harapan yang telah Anda pelajari dari petikan penguasaan doktrin? Bagaimana itu memberi Anda harapan?
-
Bagaimana menghafalkan rujukan tulisan suci penguasaan doktrin dan kebenaran kuncinya dapat membantu Anda menerima pengharapan tambahan dari Juruselamat?
Dalam pelajaran ini Anda akan mendapat kesempatan menghafalkan rujukan tulisan suci dan frasa kunci yang dimuat dalam bagan di bawah. Sewaktu Anda melakukan ini, tentukan mana di antara tulisan suci dan frasa tulisan suci kunci berikut yang paling membawakan bagi Anda harapan dan mengapa.Pertimbangkan untuk menandai petikan-petikan ini bersama frasa kuncinya bila belum Anda lakukan.
Rujukan Tulisan Suci |
Frasa Tulisan Suci Kunci |
“Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud.” | |
“Jika seorang tidak dilahirkan dari air dan Roh, ia tidak dapat masuk ke dalam Kerajaan Allah.” | |
“Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal.” | |
“Hendaknya terangmu bercahaya di depan orang.” | |
“Marilah kepada-Ku, semua yang letih dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.” | |
Yesus berfirman, “Kepadamu akan Kuberikan kunci kerajaan surga.” | |
“Barang siapa mau melakukan kehendak-Nya, ia akan tahu ajaran-Ku.” | |
“Kasihilah Tuhan, Allahmu .… Kasihilah sesamamu manusia.” | |
Yesus Kristus memerintahkan, ambil sakramen untuk “menjadi peringatan akan Aku.” | |
“Inilah hidup yang kekal itu, yaitu bahwa mereka mengenal Engkau, satu-satunya Allah yang benar, dan mengenal Yesus Kristus.” | |
“Karena hantu tidak ada daging dan tulangnya, seperti yang kamu lihat ada pada-Ku.” |
Acak dan cocokkan
Ambil selembar kertas dan potong menjadi 4 bagian yang sama. Pilih setidaknya empat petikan tulisan suci dari bagan. Tulis satu rujukan tulisan suci dan frasa kunci kaitannya pada setiap potongan kertas.
Berikutnya, potong frasa kuncinya dari rujukannya seperti dalam contoh berikut ini (tanda “/” menunjukkan tempat memotong).
Yohanes 7:17 / “Barang siapa mau melakukan kehendak-Nya, ia akan tahu ajaran-Ku.”
Setelah melakukan ini untuk setidaknya empat rujukan tulisan suci dan frasa kunci, taruh potongan-potongan kertas tersebut menjadi tumpukan, dan acaklah.
Sekarang cobalah mencocokkan setiap rujukan dengan frasa kuncinya yang benar tanpa menggunakan bantuan apa pun. Pertimbangkan untuk melakukan ini dua atau tiga kali. Anda dapat menghitung waktu Anda sendiri untuk melihat bagaimana Anda dapat memperbaiki kecepatan Anda setiap kali Anda melakukan ini.
Sekarang tingkatkan kesulitan kegiatan ini dengan menggunting frasa-frasanya seperti yang dilakukan pada contoh berikut (tanda “/” menunjukkan tempat memotong).
Matius 22:36–39 / ”Kasihilah / Tuhan, Allahmu .… / Kasihilah sesamamu manusia.”
Matius / 22: / 36 / –39 / ”Kasihilah / Tuhan / Allah / mu .… / Kasihilah / sesamamu / manusia.”
Acak kata-kata dan angka-angka, kemudian cobalah menatanya dengan benar. Anda dapat memilih untuk mengacak semua kata dan angka dari semua rujukan sekaligus atau hanya mengerjakan satu rujukan tiap kali. Pertimbangkan untuk melakukan ini dua atau tiga kali. Anda dapat menghitung waktu Anda sendiri untuk melihat apakah Anda dapat memperbaiki kecepatan Anda setiap kali Anda melakukan ini.
-
Empat rujukan penguasaan doktrin dan frasa tulisan suci kunci mana yang Anda hafalkan?
-
Manakah dari petikan-petikan ini yang paling membantu bagi Anda saat ini dalam kehidupan Anda?
-
Manakah dari petikan-petikan ini yang paling membawakan Anda pengharapan dalam Yesus Kristus? Mengapa?