“Bagaimana saya dapat berbicara kepada orangtua atau uskup saya tentang ketertarikan dengan sesama jenis?” Ketertarikan dengan Sesama Jenis: Individu (2020)
“Bagaimana saya dapat berbicara kepada orangtua atau uskup saya tentang ketertarikan dengan sesama jenis?” Ketertarikan dengan Sesama Jenis: Individu
Bagaimana saya dapat berbicara kepada orangtua atau uskup saya tentang ketertarikan dengan sesama jenis?
Beberapa Kiat Bermanfaat
-
Jika Anda merasa nyaman berbicara dengan orangtua, anggota keluarga lainnya, atau pemimpin Gereja, pertimbangkanlah untuk berbagi perasaan Anda dengan mereka. Bantulah mereka memahami apa yang sedang Anda alami agar mereka dapat menunjukkan kasih dan dukungan.
-
Jika mereka tidak memahami seperti apa pengalaman ini, mintalah mereka untuk membaca sumber daya Gereja mengenai ketertarikan dengan sesama jenis yang terdapat di bagian Life Help and Self-Reliance [Bantuan Kehidupan dan Kemandirian] di situs web Gereja atau di aplikasi Perpustakaan Injil (beberapa sumber daya yang baik terdapat di Ketertarikan dengan Sesama Jenis: Keluarga dan Teman atau Ketertarikan dengan Sesama Jenis: Para Pemimpin Gereja, ChurchofJesusChrist.org.) Ini mungkin bukanlah sebuah percakapan yang mudah untuk dimulai, tetapi adalah penting untuk memulai sebuah dialog.
-
Bersabarlah dengan orang-orang di sekitar Anda, dan ingatlah bahwa Anda semua sedang belajar bersama. Apabila mereka yang Anda kasihi memiliki kesulitan untuk memahami atau bersikap mendukung, mereka mungkin membutuhkan bantuan Anda.
-
Perlakukan orangtua dan pemimpin Anda dengan keramahan dan respek yang sama yang Anda harapkan akan mereka tunjukkan kepada Anda. Sumber daya ketertarikan dengan sesama jenis di Bantuan Kehidupan dan Kemandirian, seperti Ketertarikan dengan Sesama Jenis: Tentang (ChurchofJesusChrist.org), dirancang untuk membantu setiap orang lebih memahami ketertarikan dengan sesama jenis dari perspektif Injil.