2006
Bait Suci Adalah mengenai Keluarga
November 2006


Bait Suci Adalah mengenai Keluarga

Ketika Anda datang ke bait suci Anda akan mengasihi keluarga Anda dengan kasih yang lebih dalam daripada yang pernah Anda rasakan sebelumnya.

Sebagaimana yang Presiden Hinckley sebutkan, bait suci ke-123 Gereja Yesus Kristus dari Orang-orang Suci Zaman akhir baru-baru ini dikuduskan oleh Presiden Hinckley di Sacramento, Kalifornia. Bait suci yang indah ini melayani lebih dari 80.000 anggota Gereja yang luar biasa dan penuh semangat di Sacramento dan area-area sekitarnya. Lebih dari 168.000 pengunjung berkeliling di bait suci selama open house. Mereka diberi tahu bahwa para anggota dapat berada lebih dekat dengan Juruselamat, Yesus Kristus, di dalam gedung yang megah ini daripada di tempat lain mana pun. Para anggota kita mengetahui bahwa melalui Dia mereka dapat menemukan kedamaian dan harapan yang akan mendukung mereka serta keluarga mereka di dunia zaman sekarang yang bermasalah.

Ketika Anda datang ke bait suci Anda akan mengasihi keluarga Anda dengan kasih yang lebih dalam daripada yang pernah Anda rasakan sebelumnya. Bait suci adalah mengenai keluarga. Sewaktu istri saya Karen dan saya meningkatkan peribadatan bait suci kami, kasih kami bagi satu sama lain dan bagi anak-anak kami meningkat. Dan, itu tidak berhenti sampai di sana. Itu meluas sampai kepada orang tua, saudara lelaki dan saudara perempuan, bibi, paman, sepupu, leluhur dan terutama cucu kita! Ini adalah Roh Elia yaitu roh pekerjaan sejarah keluarga, dan ketika diilhami oleh Roh Kudus mendorong membalikkan hati para ayah kepada anak-anak dan hati anak-anak kepada para ayah. Karena imamat suami dan istri dimeteraikan bersama, anak-anak dimeteraikan kepada orang tua mereka untuk kekekalan, dengan demikian keluarga adalah kekal dan tidak akan terpisahkan pada saat kematian.

Ketika istri saya dan saya menjadi orang-tua muda dengan anak-anak yang masih kecil di rumah, kami menantang anak-anak kami untuk menghafalkan Pasal-Pasal Kepercayaan. Hadiah, atau pahala, untuk menyelesaikan hal itu adalah melakukan kegiatan malam bersama Ayah. Kami senang bahwa ketiga anak yang sudah besar menyelesaikan tantangan itu. Ketika anak lelaki kami yang berusia tujuh tahun menghafalkan semua dari 13 Pasal-Pasal Kepercayaan itu, kami duduk untuk memilih satu malam dan kegiatan yang dapat kami lakukan bersama. Saya sangat sibuk dengan pekerjaan, kegiatan sosial, dan tanggung jawab Gereja sehingga saya tidak bisa meluangkan satu malam saja bersama anak lelaki saya selama sekitar dua minggu. Dia sangat kecewa. Meskipun demikian, saya menemukan bahwa di kota tempat kami tinggal ada sebuah tempat main bowling yang buka sepanjang malam. Kami segera menentukan harinya dan memilih untuk memulai kegiatan kami pada pukul 05.00 pagi. Rencana kami adalah bangun pagi pada pukul 04.00, sarapan, lalu pergi ke kota.

Ketika harinya tiba, saya merasakan seseorang mengguncang-guncang bahu saya di pagi buta itu. Sewaktu saya berusaha untuk membuka mata saya, saya mendengar anak lelaki saya mengatakan, “Ayah, apakah waktunya sudah tiba?” Saya melihat jam weker saya dan saat itu baru pukul 02.00 dini hari!

“Tidurlah, ‘nak” kata saya, “Waktunya belum tiba.”

Satu jam kemudian hal yang sama terjadi, “Ayah, Ayah, apakah waktunya sudah tiba?” Setelah menyuruhnya tidur selama beberapa saat mau tak mau saya pun merasakan kegembiraannya.

Kemudian pada pukul 04.00 kami bangun, sarapan, dan pergi ke tempat bowling. Kami bergembira ria.

Saya harap saya bisa mengatakan bahwa saya memiliki kegiatan rutin dan mengesankan seperti itu bersama semua anak kami, namun saya tidak bisa. Saya adalah salah satu dari orang tua yang sering kali berharap dapat kembali dan melakukan hal-hal secara berbeda.

Seperti Anda, saya tidak ingin kehilangan satu pun dari anak-anak saya. Saya ingin berkumpul bersama selama-lamanya bersama seluruh keluarga saya. Bait suci memberi kita semua harapan tambahan dari melanjutkan dan meningkatkan hubungan ini, bahkan setelah kehidupan ini.

Pemeteraian yang dianugerahkan di bait suci menjanjikan berkat-berkat tambahan.

“Nabi Joseph Smith menyatakan—dan dia tidak pernah mengajarkan ajaran yang lebih menghibur—bahwa pemeteraian kekal dari orang tua yang setia dan janji-janji ilahi yang dibuat bagi mereka untuk pelayanan yang berani dalam Urusan Kebenaran, akan menyelamatkan tidak saja mereka sendiri, tetapi juga keturunan mereka. Meskipun sebagian domba mungkin tersesat, mata Gembala akan tetap mengawasi mereka, dan cepat atau lambat mereka akan merasakan adanya Pemeliharaan Ilahi yang menjangkau dan menarik mereka kembali ke dalam kawanan domba. Baik dalam kehidupan ini maupun dalam kehidupan yang akan datang, mereka akan kembali. Mereka harus membayar utang mereka pada keadilan; mereka akan menderita bagi dosa-dosa mereka; dan mungkin harus melalui jalan berduri; tetapi jika ini menuntun mereka pada akhirnya, seperti Anak yang Hilang yang penuh sesal, kembali ke hati dan rumah seorang Ayah yang mengasihi dan mengampuni, maka pengalaman yang menyakitkan itu tidak akan sia-sia.”1

Bukankah pernyataan ini memberi semangat baru bagi para orang tua yang anak-anaknya dimeteraikan kepada mereka?

Mari kita lihat beberapa berkat lain yang bait suci bawa. Rumah Tuhan adalah tempat perlindungan dari dunia. Para anggota di Sacramento membagikan komentar berikut ini kepada para tamu open house: “Kadang-kadang pikiran kami sedemikian terbebani dengan masalah, dan ada begitu banyak hal yang mengalihkan perhatian [kita] seketika sehingga kami tidak dapat berpikir dengan jelas. Di bait suci gangguan akan lenyap, rintangan dan kebingungan akan sirna dan kita dapat melihat hal-hal yang tidak dapat kita lihat sebelumnya.”2

Ruang Selestial dalam bait suci secara khusus adalah tempat kedamaian, ketenangan, dan keindahan. Itu merupakan surga yang tenang di mana seseorang dapat memikirkan, merenungkan, berdoa, bermeditasi, serta merasakan kasih Bapa Surgawi dan Juruselamat. Sewaktu kita merenungkan dan bermeditasi di bait suci, pikiran kita secara alami terfokus pada anggota keluarga kita.

Dalam 2 Samuel 22:7 kita membaca perkataan Daud: “Ketika aku dalam kesesakan, aku berseru kepada Tuhan, kepada Allahku aku berseru. Dan Ia mendengar suaraku dari bait-Nya.” Bait suci adalah tempat wahyu pribadi yang akan memberkati kita dalam tugas pengawasan kita.

Presiden Hinckley telah memberi tahu kita bahwa “sama seperti Juruselamat yang memberikan hidup-Nya sebagai pengurbanan yang besar bagi semua umat manusia, demikian juga kita, dalam cara yang sederhana, ketika kita terlibat dalam pekerjaan perwakilan di bait suci, kita menjadi para penyelamat bagi mereka yang telah meninggal yang tidak dapat maju kecuali sesuatu dilakukan untuk mewakili mereka oleh orang-orang yang hidup di bumi.”3

Inilah pelayanan yang sangat berarti yang kita berikan karena saudara-saudara kita yang telah mendahului kita secara harfiah menjadi lebih terhubung dengan kita.

Bait suci adalah tempat untuk mengenal Bapa dan Putra. Bait suci adalah tempat kita mengalami kehadiran ilahi. Nabi Joseph Smith membuat permohonan ini: “Saya menasihati Anda semua untuk … terus menyelidiki lebih dalam lagi mengenai rahasia Ilahi.”4 Di mana kita harus mencari? Di rumah Allah.

Marilah kita menjadi orang yang menghadiri bait suci dan orang yang mengasihi bait suci. Saya memberikan kesaksian bahwa bait suci adalah mengenai keluarga. Saya juga bersaksi bahwa semua hal di dalam bait suci bersaksi tentang Yesus Kristus. Teladan-Nya tentang kasih dan pelayanan dirasakan di sana. Bait suci adalah tempat-Nya yang kudus. Saya tahu bahwa Dia adalah Putra Allah, Juruselamat, Penebus kita, Pengantara, dan Pengacara dengan Bapa. Dia mengasihi kita semua serta menginginkan keluarga kita bahagia dan bersatu selama-lamanya. Dia menghendaki kita semua menjadi aktif di dalam bait suci-Nya.

Dalam nama Yesus Kristus, amin.

Catatan

  1. Orson F. Whitney, dalam Conference Report, April 1929, 110.

  2. Boyd K. Packer, “The Holy Temple,” Tambuli, Juni 1992, 23; Ensign, Februari 1995, 36.

  3. Discourses of President Gordon B. Hinckley, Jilid 2: 2000–2004 (2005), 265.

  4. History of the Church, 6:363.