“Prakata,” Penyembuhan Melalui Juruselamat: Penuntun Pemulihan 12 Langkah Program Pemulihan Kecanduan (2023)
“Prakata,” Penuntun Pemulihan 12 Langkah Program Pemulihan Kecanduan
Prakata
Baik Anda bergumul dengan suatu kecanduan atau mengenal seseorang yang mengalaminya, penuntun ini dapat menjadi berkat dalam kehidupan Anda. Dengan izin dari Alcoholics Anonymous, ke-12 langkah ini telah diadaptasikan untuk menyertakan doktrin, asas, dan kepercayaan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir. Dalam penuntun ini, langkah-langkah disajikan secara berurutan bersama dengan asas Injil terkait. Penuntun ini akan membantu Anda mempelajari cara menerapkan langkah-langkah ini. Tidak peduli apa keadaan Anda, langkah-langkah ini dapat membantu Anda datang kepada Kristus dan menerima berkat-berkat pemulihan dan penyembuhan.
Kecanduan dapat mencakup penggunaan zat-zat seperti tembakau, alkohol, kopi, teh, dan baik yang diresepkan maupun obat-obatan terlarang. Kecanduan juga dapat mencakup perilaku seperti berjudi, melihat pornografi, nafsu, perilaku seksual yang tidak pantas, gim video, penggunaan teknologi yang tidak pantas, dan makan yang tidak sehat. Sementara tenaga perawatan kesehatan menganggap kecanduan sebagai penyakit fisik, aspek fisik hanyalah bagian dari masalah. Kecanduan memengaruhi pikiran, tubuh, dan jiwa, sehingga solusinya harus mengatasi semua aspek penyakit.
Penuntun ini tidak spesifik untuk kecanduan tertentu. Meskipun orang bergumul dengan berbagai jenis kecanduan, banyak yang telah menemukan solusi umum di jalan yang diuraikan dalam penuntun ini. Ini adalah buku kerja dan referensi bagi siapa saja yang ingin pulih dari segala jenis kecanduan. Penuntun ini adalah bahan bacaan utama dalam pertemuan dukungan pemulihan kecanduan yang disponsori oleh Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir.
Pria dan wanita yang telah menderita dampak merusak dari berbagai kecanduan dan mengalami pemulihan jangka panjang membantu dalam mengembangkan penuntun ini dan diundang untuk berbagi pengalaman mereka dalam menerapkan 12 langkah tersebut. Sudut pandang mereka (“kami” dalam penuntun ini) digunakan untuk menyampaikan penderitaan dari kecanduan serta sukacita dari penyembuhan dan pemulihan. Anda dapat menemukan penghiburan dan dukungan dari orang-orang ini. Para pemimpin Gereja dan tenaga ahli konseling juga membantu dalam menulis dan mengembangkan penuntun ini. Gabungan kebijaksanaan dan pengalaman dari banyak penulis ini berfungsi sebagai kesaksian lain akan kenyataan Pendamaian Yesus Kristus dan kemungkinan pemulihan dari kecanduan.
Kami mengundang Anda untuk datang ke pertemuan pemulihan. (“Kami” adalah pria dan wanita yang telah menderita dampak merusak dari berbagai kecanduan dan telah mengalami pemulihan jangka panjang.) Arahan untuk menemukan pertemuan tatap muka, video, telepon, atau rekaman (dengan izin) tersedia di situs web Program Pemulihan Kecanduan (AddictionRecovery.ChurchofJesusChrist.org). Jangan biarkan rasa takut Anda menahan Anda dari berkat-berkat menghadiri pertemuan pemulihan. Mohon ketahui bahwa pertemuan ini adalah tempat pemahaman, pengharapan, dan dukungan, di mana Anda akan menemukan bahwa Anda tidak sendirian dan Anda akan menemukan bahwa pemulihan adalah mungkin. Kami mendapati penuntun ini paling efektif ketika kami melakukan langkah-langkah dengan bantuan sponsor dan uskup kami. Beberapa dari kami menyertakan seorang konselor profesional dalam perjalanan pemulihan kami.
Pemulihan dimulai ketika kita jujur dan mengakui bahwa kita bergumul dengan kecanduan. Bagi beberapa orang, mengidentifikasi diri mereka sebagai pecandu dalam pertemuan pemulihan membantu mereka untuk jujur dan mengingat betapa kuatnya kecanduan mereka. Namun, kita hendaknya berhati-hati agar ini tidak membatasi harapan atau kepercayaan kita kepada Allah. Jika kita mendefinisikan diri kita sebagai pecandu, kita mungkin secara tidak sengaja menyangkal kebenaran bahwa Yesus Kristus dapat menyembuhkan kita dan mengubah sifat alami kita. Dalam pemulihan kita, kita semua harus menemukan keseimbangan antara bersikap jujur tentang kekuatan kecanduan sementara pada saat yang sama percaya bahwa Yesus Kristus dapat memulihkan kita pada kesehatan rohani yang seutuhnya.
Jika Anda merasa Anda mungkin memiliki kecanduan dan memiliki hasrat sekecil apa pun untuk membebaskan diri, atau jika Anda bersedia untuk mengembangkan hasrat tersebut, kami mengundang Anda untuk bergabung dengan kami dalam menelaah dan menerapkan asas-asas Injil Yesus Kristus sebagaimana diuraikan dalam penuntun ini. Jika Anda mengikuti jalan ini dengan hati yang tulus, Anda akan menemukan kuasa dalam Yesus Kristus untuk pulih dari kecanduan.
Penatua Robert D. Hales menjelaskan: “Kecanduan adalah keinginan manusia alami, dan itu tidak pernah bisa dipuaskan. Itu adalah selera yang tak terpuaskan” (“Menjadi Penyedia yang Hemat Secara Jasmani dan Rohani,” Liahona, Mei 2009, 10).
Kemudian dia menggambarkan cara begitu banyak orang yang terjerat dalam kecanduan rindu untuk merasakan: “Tetapi sebagai anak-anak Allah, rasa lapar terdalam kita dan apa yang hendaknya kita cari adalah apa yang hanya Tuhan dapat sediakan—kasih-Nya, rasa berharga-Nya, keamanan-Nya, keyakinan-Nya, harapan-Nya akan masa depan, dan kepastian akan kasih-Nya, yang mendatangkan sukacita kekal bagi kita (“Menjadi Penyedia yang Hemat Secara Jasmani dan Rohani,” 10).
Meskipun kesenjangan antara di mana kita berada dan di mana kita ingin berada mungkin tampak tidak dapat diatasi, Program Pemulihan Kecanduan dan penuntun ini telah membantu banyak orang menempuh jalan dari kecanduan ke pemulihan, dan itu dapat membantu Anda melakukan hal yang sama.