Seminari
Tinjauan Penguasaan Doktrin 11: Hafalkan dan Pahami


“Tinjauan Penguasaan Doktrin 11: Hafalkan dan Pahami,” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon (2024)

“Tinjauan Penguasaan Doktrin 11,” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon

Tinjauan Penguasaan Doktrin 11

Hafalkan dan Pahami

siswa mengangkat tangan untuk mengajukan pertanyaan

Menghafalkan petikan penguasaan doktrin dan memahami doktrin yang diajarkannya dapat mengundang Roh Kudus ke dalam kehidupan Anda dan membantu Anda menjadi lebih seperti Yesus Kristus. Pelajaran ini dimaksudkan untuk membantu Anda menghafalkan frasa-frasa tulisan suci kunci dari 12 petikan penguasaan doktrin Kitab Mormon yang pertama serta mengupayakan pemahaman lebih lanjut dengan mengajukan dan menjawab pertanyaan terilhami.

Bantulah para siswa mengembangkan keterampilan penelaahan tulisan suci. Imbaulah para siswa untuk mengajukan pertanyaan di kelas dan selama penelaahan pribadi mereka. Belajar untuk mengajukan pertanyaan dan mencari jawaban dari tulisan suci dapat memperkaya pengalaman penelaahan siswa. Bantulah para siswa memahami bahwa tulisan suci berlaku untuk pertanyaan-pertanyaan dan tantangan-tantangan yang saat ini mereka hadapi, baik besar maupun kecil.

Persiapan siswa: Ajaklah para siswa untuk memilih dari 12 petikan penguasaan doktrin yang pertama yang ingin mereka pelajari lebih lanjut. Imbaulah mereka untuk datang ke kelas dalam keadaan siap untuk membagikan petikan yang mereka pilih dan setidaknya satu pertanyaan yang mereka rasa dapat membantu mereka belajar lebih banyak mengenai petikan itu.

Kemungkinan Kegiatan Pemelajaran

Pelajaran petikan penguasaan doktrin mungkin perlu diajarkan sebagai pengganti pelajaran tinjauan ini. Merujuklah pada jadwal pengaturan kecepatan yang disediakan oleh direktur area atau daerah atau koordinator untuk memastikan bahwa setiap pelajaran petikan penguasaan doktrin akan diajarkan saat seminari sedang berlangsung.

Hafalkan rujukan dan frasa tulisan suci kunci

ikon selebaran Pertimbangkan untuk memperlihatkan atau menyediakan bagi siswa selebaran berikut dan mengajak mereka untuk meninjau rujukan dan frasa tulisan suci kunci. Setelah beberapa menit, lihatlah seberapa baik para siswa telah menghafalkan rujukan tersebut dengan membacakan frasa tulisan suci kunci dan meminta mereka menemukan petikannya dalam tulisan suci mereka. Ulangi proses ini dengan beberapa rujukan yang berbeda. Kemudian, Anda dapat membaca salah satu frasa tulisan suci kunci dengan lantang, sesekali berhenti sejenak untuk memperkenankan para siswa menuliskan kata atau kata-kata selanjutnya dalam jurnal mereka. Ulangi proses ini beberapa kali dengan menggunakan frasa tulisan suci kunci yang berbeda. Mintalah para siswa membuat catatan tentang petikan penguasaan doktrin mana yang ingin mereka tinjau lebih lanjut.

12 Pertama Petikan Penguasaan Doktrin yang dan Frasa Kunci

Buku Pedoman Guru Kitab Mormon (2024)

Rujukan Tulisan Suci

Frasa Tulisan Suci Kunci

Rujukan Tulisan Suci

1 Nefi 3:7

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Aku akan pergi dan melakukan apa yang telah Tuhan perintahkan.”

Rujukan Tulisan Suci

2 Nefi 2:25

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Adam jatuh agar manusia boleh ada; dan manusia ada, agar mereka boleh merasakan sukacita.”

Rujukan Tulisan Suci

2 Nefi 2:27

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Mereka bebas untuk memilih kemerdekaan dan kehidupan kekal … atau … penawanan dan kematian.”

Rujukan Tulisan Suci

2 Nefi 26:33

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Semuanya sama bagi Allah.”

Rujukan Tulisan Suci

2 Nefi 28:30

Frasa Tulisan Suci Kunci

Allah “akan memberikan kepada anak-anak manusia baris demi baris, ajaran demi ajaran.”

Rujukan Tulisan Suci

2 Nefi 32:3

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Kenyangkanlah diri dengan firman Kristus; karena lihatlah, firman Kristus akan memberi tahu kamu segala sesuatu yang hendaknya kamu lakukan.”

Rujukan Tulisan Suci

2 Nefi 32:8–9

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Kamu mesti berdoa selalu.”

Rujukan Tulisan Suci

Mosia 2:17

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Bilamana kamu berada dalam pelayanan bagi sesamamu manusia kamu semata-mata berada dalam pelayanan bagi Allahmu.”

Rujukan Tulisan Suci

Mosia 2:41

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Mereka yang menaati perintah-perintah Allah … diberkati dalam segala hal.”

Rujukan Tulisan Suci

Mosia 3:19

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Menanggalkan manusia alami dan menjadi orang suci melalui pendamaian Kristus Tuhan.”

Rujukan Tulisan Suci

Mosia 4:9

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Percayalah kepada Allah; … percayalah bahwa Dia memiliki segala kebijaksanaan.”

Rujukan Tulisan Suci

Mosia 18:8–10

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Dibaptis dalam nama Tuhan, sebagai suatu kesaksian … bahwa kamu telah masuk ke dalam sebuah perjanjian dengan-Nya.”

Mengajukan pertanyaan terilhami

Pertanyaan terilhami adalah bagian yang sangat penting dari proses pemelajaran. Selama pelayanan fana-Nya, Juruselamat sering mengajukan pertanyaan yang mengundang para pemelajar untuk memikirkan, merasakan, dan menindaki kebenaran-kebenaran yang Dia ajarkan (lihat Matius 16:13–16; Yohanes 6:66–69). Mungkin Anda telah memperhatikan bahwa orangtua, guru, atau pemimpin Gereja mengajukan pertanyaan yang membantu Anda lebih baik memahami Injil atau menghubungkan apa yang Anda pelajari dengan kehidupan Anda sendiri. Mengajukan dan menjawab pertanyaan terilhami dapat membuat proses pemelajaran menjadi suatu pengalaman yang lebih menarik dan bermakna bagi Anda.

Pertimbangkan untuk membuat daftar tiga kategori berikut di papan tulis. Untuk mempersiapkan para siswa pada kegiatan, pilihlah salah satu dari 12 petikan penguasaan doktrin yang pertama dan buatlah sebuah pertanyaan dari petikan itu untuk setiap kategori. Anda juga dapat mengajak para siswa untuk menyarankan pertanyaan untuk setiap kategori. Contoh pertanyaan menggunakan 2 Nefi 32:8–9 telah disediakan.

Berikut adalah contoh berbagai jenis pertanyaan yang dapat digunakan saat penelaahan tulisan suci. Contoh pertanyaan berhubungan dengan kebenaran-kebenaran yang diajarkan di 2 Nefi 32:8–9.

Pertanyaan untuk membantu Anda memahami konteks tulisan suci

  • Siapa yang berbicara dalam 2 Nefi 32:8–9?

  • Kepada siapa dia berbicara? Mengapa?

Pertanyaan untuk membantu Anda memahami isi atau makna tulisan suci

Pertanyaan ini dapat membantu kita mengidentifikasi doktrin dan asas.

  • Apa yang penulis maksudkan agar kita pelajari?

  • Menurut Anda apa artinya “berdoa selalu, dan janganlah melemah”? (2 Nefi 32:9).

Pertanyaan untuk membantu Anda memahami doktrin dan asas dalam tulisan suci

  • Menurut Anda bagaimana berdoa selalu dapat memengaruhi hubungan kita dengan Bapa Surgawi?

  • Apa yang dapat membantu kita ingat untuk berdoa selalu, bahkan ketika kita mungkin tidak merasa ingin melakukannya?

Setelah memperagakan beberapa contoh pertanyaan kepada para siswa, pertimbangkan untuk membagi mereka ke dalam pasangan-pasangan atau kelompok-kelompok kecil untuk kegiatan berikut:

Dalam kelompok mereka, mintalah para siswa memilih salah satu dari 12 petikan penguasaan doktrin yang pertama dan membaca seluruh petikan bersama-sama. Kemudian, mereka dapat membuat setidaknya satu pertanyaan dari masing-masing dari ketiga kategori di papan tulis. Ketika para siswa selesai membuat tiga pertanyaan mereka, mintalah mereka bergabung dengan pasangan atau kelompok yang lain. Ajaklah pasangan atau kelompok yang pertama untuk berbagi petikan dan pertanyaan-pertanyaan pilihan mereka, dan ajaklah pasangan atau kelompok yang kedua untuk menanggapi setiap pertanyaan. Kemudian, mintalah para siswa tersebut bertukar peran.

Jika waktu mengizinkan, ulangi kegiatan dengan setiap kelompok memilih petikan tulisan suci yang berbeda.

Imbaulah para siswa untuk menggunakan keterampilan mengajukan pertanyaan selama penelaahan pribadi mereka dan di kelas.