“Tinjauan Penguasaan Doktrin 23: Hafalkan,” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon (2024)
“Tinjauan Penguasaan Doktrin 23,” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon
Tinjauan Penguasaan Doktrin 23
Hafalkan
Mengingat rujukan tulisan suci dan apa yang diajarkan dapat membantu Anda dalam banyak cara. Pelajaran ini dimaksudkan untuk membantu Anda menghafalkan beberapa rujukan tulisan suci dan frasa tulisan suci kunci, atau keseluruhan petikan penguasaan doktrin, dari paruh kedua Kitab Mormon.
Kemungkinan Kegiatan Pemelajaran
Pentingnya pengulangan
Ada manfaat besar dari mengulangi sesuatu yang ingin kita pelajari atau ingat. Buatlah daftar beberapa kegiatan yang sering kali memerlukan pengulangan secara terus-menerus.
-
Apa saja cara Anda telah memperoleh manfaat dari mengulangi sesuatu berulang kali?
Ketika Moroni, nabi Kitab Mormon, kini seorang utusan surgawi, mengunjungi Joseph Smith, dia menggunakan pengulangan untuk membantu Joseph yang berusia 17 tahun mengingat sebuah pesan penting.
-
Apa yang Anda ingat mengenai kunjungan-kunjungan ini? (Lihat Joseph Smith—Sejarah 1:33–49.)
-
Apa yang dapat dikatakan mengenai Allah bahwa Dia mengutus Moroni empat kali untuk menyampaikan pesan yang sama?
Penatua David A. Bednar dari Kuorum Dua Belas Rasul berbicara tentang kunjungan berulang yang Moroni lakukan kepada Joseph Smith dan kemudian mengajarkan:
Pengulangan adalah suatu sarana yang melaluinya Roh Kudus dapat menerangi pikiran kita, memengaruhi hati kita, dan memperbesar pengertian kita. (David A. Bednar, “Repeat Over Again … the Same Things as Before” [kebaktian Brigham Young University–Idaho, 26 Januari 2016], byui.edu)
-
Pernyataan ini membantu Anda memahami apa mengenai manfaat dari berulang kali menelaah petikan dan frasa tulisan suci kunci penguasaan doktrin?
-
Apa kiranya yang dikatakan oleh pernyataan ini mengenai tulisan suci spesifik yang dipilih untuk Anda ulangi dan fokuskan?
Penguasaan Doktrin Kitab Mormon: Alma–Moroni
Buku Pedoman Guru Kitab Mormon (2024)
Rujukan Tulisan Suci |
Frasa Tulisan Suci Kunci |
---|---|
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Dan Dia akan maju, menderita rasa sakit dan kesengsaraan dan cobaan dari setiap jenis.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Mestilah ada suatu pendamaian dibuat, … kurban yang tak terbatas dan kekal.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Jangan lagi mengikuti nafsu matamu.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Kejahatan tidak pernah merupakan kebahagiaan.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Adalah di atas batu karang Penebus kita … bahwa kamu mesti membangun landasanmu.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Aku telah menanggung kehendak Bapa dalam segala sesuatu sejak awal.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Kamu hendaknya sempurna bahkan seperti Aku, atau Bapamu yang berada di surga adalah sempurna.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Datanglah kepada-Ku dan dibaptislah … agar kamu boleh dikuduskan melalui penerimaan Roh Kudus.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Kamu tidak menerima kesaksian sampai setelah pencobaan imanmu.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Jika manusia datang kepada-Ku … maka Aku akan menjadikan apa yang lemah menjadi kuat bagi mereka.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Kasih amal adalah kasih murni Kristus.” |
Rujukan Tulisan Suci | Frasa Tulisan Suci Kunci “Bertanya dengan hati yang tulus, dengan maksud yang sungguh-sungguh, memiliki iman kepada Kristus … [dan] melalui kuasa Roh Kudus kamu boleh mengetahui kebenaran akan segala hal.” |
Mulailah menghafalkan
Pikirkan satu atau dua cara yang dapat Anda lakukan untuk mengundang Roh Kudus untuk menerangi pikiran Anda sewaktu menggunakan pengulangan untuk membantu Anda menghafalkan. Contoh-contoh berikut dapat membantu Anda:
-
Pecahlah apa yang ingin Anda hafalkan menjadi segmen-segmen yang lebih kecil dan ulangi segmen-segmen tersebut secara terpisah.
-
Buatlah visual dengan semua atau sebagian kata yang ingin Anda hafalkan.
-
Bacalah bagian dari petikan yang ingin Anda hafalkan sampai Anda dapat melafalkannya tanpa melihat. Menggunakan huruf pertama dari kata-kata juga dapat membantu.
Rencana untuk mengulangi
Pikirkan cara-cara Anda dapat terus menghafalkan selama beberapa hari atau minggu. Gagasan-gagasan berikut dapat membantu Anda memutuskan:
-
Berdoalah kepada Bapa Surgawi memohon pertolongan untuk mengingat apa yang Anda hafalkan.
-
Pilihlah waktu tertentu untuk melafalkan sebanyak yang Anda bisa dari ingatan. Anda dapat memasang alarm untuk mengingatkan Anda pada waktu yang sama setiap hari.
-
Ajaklah seseorang untuk memeriksa kemajuan dan daya ingat Anda dengan mengajak dia untuk melihat kata-kata sewaktu Anda melafalkan kepada dia.