Pelajaran 15—Ajaran dan Perjanjian 3–5: “Aku Tahu dengan Suatu Kepastian bahwa Itu Adalah Benar”
“Pelajaran 15—Ajaran dan Perjanjian 5: ‘Aku Tahu dengan Suatu Kepastian bahwa Itu Adalah Benar,’” Buku Pedoman Guru Seminari Ajaran dan Perjanjian (2025)
“Ajaran dan Perjanjian 5,” Buku Pedoman Guru Seminari Ajaran dan Perjanjian
“Aku Tahu dengan Suatu Kepastian bahwa Itu Adalah Benar”
Tuhan meyakinkan Martin Harris sewaktu dia mencari bukti tambahan bahwa Joseph Smith memiliki lempengan-lempengan emas. Pelajaran ini dimaksudkan untuk membantu siswa mengenali saksi-saksi yang telah Tuhan sediakan untuk membantu mereka memperoleh kesaksian pribadi tentang Kitab Mormon sebagai kesaksian lain tentang Yesus Kristus dan tentang pemanggilan Joseph Smith sebagai nabi Allah.
Kemungkinan Kegiatan Pemelajaran
Dilema Martin Harris
Bayangkan seseorang mengadakan sidang mengenai apakah Joseph Smith benar-benar memiliki lempengan-lempengan emas atau tidak.
Seberapa nyaman Anda bersaksi tentang Kitab Mormon sebagai firman Allah dan Joseph Smith sebagai Nabi Pemulihan? Mengapa?
Apa yang akan Anda katakan?
Bukti apa yang akan Anda tunjukkan untuk mendukung argumentasi Anda?
Lucy Harris, istri Martin Harris, merasa kesal mengenai waktu dan uang yang telah suaminya dedikasikan untuk penerbitan Kitab Mormon. Dia mengajukan pengaduan resmi terhadap Joseph Smith dan mengumpulkan sejumlah orang yang bersedia untuk bersaksi bahwa Joseph telah berbohong mengenai keberadaan lempengan-lempengan itu. Martin diperingatkan bahwa jika dia tidak bergabung dengan mereka untuk bersaksi menentang Joseph, Martin juga bisa dipenjarakan. Meskipun Martin pernah menjadi tenaga penulis Joseph, telah menunjukkan huruf-huruf dari lempengan-lempengan itu kepada para cendekiawan untuk membuktikan keantikannya, dan telah kehilangan 116 halaman dari naskah asli, Martin masih mencari kesaksian lebih lanjut mengenai realitas dari lempengan-lempengan emas tersebut memang nyata. Dia pergi ke rumah Joseph Smith, di mana Joseph bertanya kepada Tuhan dan menerima wahyu yang ada dalam Ajaran dan Perjanjian 5.
Sewaktu Anda menelaah Ajaran dan Perjanjian 5, upayakanlah Roh Kudus untuk membantu menegaskan apa yang sudah Anda ketahui tentang Joseph Smith dan Kitab Mormon. Carilah juga cara-cara untuk memperkuat kesaksian Anda tentang Yesus Kristus dan Gereja-Nya yang dipulihkan.
Menurut Anda, mengapa Tuhan tidak membuktikan keaslian Kitab Mormon dengan memperkenankan lempengan-lempengan tersebut diperlihatkan kepada dunia?
Meskipun pada saat itu Martin tidak diperbolehkan untuk melihat lempengan-lempengan emasnya, wahyu ini memperkuat Martin dengan cara yang memungkinkan dia untuk memberikan kesaksian yang kuat tentang sang Nabi. Dalam pelajaran ini, Anda akan melihat bagaimana Tuhan menyediakan saksi-saksi untuk membantu kita masing-masing memperoleh kesaksian kita sendiri tentang Joseph Smith sebagai nabi Allah dan Kitab Mormon sebagai satu kesaksian lagi tentang Yesus Kristus.
Bukti dari Tuhan
Jelaskan kesaksian dari Tuhan yang Anda telaah bersama kelompok Anda.
Bagikan contoh dari daftar yang dibuat anggota kelompok Anda.
Setelah wahyu dalam Ajaran dan Perjanjian 5, Martin dengan berani bersaksi di pengadilan tentang karakter Joseph Smith dan tentang realitas dari lempengan-lempengan emas tersebut. Setelah mendengar kesaksian Martin dan yang lainnya, hakim menghentikan kasus terhadap Joseph Smith.