Seminari
Pelajaran 193—Menemukan Kekuatan dan Kemampuan Anda: Bersiaplah untuk Karier dan Peran Masa Depan Lainnya


“Pelajaran 193—Menemukan Kekuatan dan Kemampuan Anda: Bersiap untuk Karier dan Peran Masa Depan Lainnya,” Buku Pedoman Guru Seminari Ajaran dan Perjanjian (2025)

“Menemukan Kekuatan dan Kemampuan Anda”, Buku Pedoman Guru Seminari Ajaran dan Perjanjian

Pelajaran 193: Bersiap bagi Pendidikan dan Pekerjaan Masa Depan

Menemukan Kekuatan dan Kemampuan Anda

Bersiap untuk Karier dan Peran Masa Depan Lainnya

remaja mengerjakan sebuah proyek

Sewaktu remaja bersiap untuk tanggung jawab dan kesempatan kerja di masa depan, dapatlah bermanfaat bagi mereka untuk mengidentifikasi kekuatan dan kemampuan yang belum dimiliki atau perlu dikembangkan. Bapa kita di Surga dapat membimbing mereka untuk menemukan kekuatan dan kelemahan mereka sewaktu mereka mengupayakan bantuan-Nya. Pelajaran ini akan membantu siswa bersiap bagi tanggung jawab dan kesempatan kerja di masa depan dengan mengenali kekuatan dan kemampuan saat ini yang perlu mereka kembangkan.

Kemungkinan Kegiatan Pemelajaran

Catatan: Sebuah pelajaran mendatang berjudul “Mengembangkan Keterampilan dan Kemampuan” akan berfokus pada membantu siswa mengembangkan beberapa keterampilan dan kemampuan yang mereka identifikasi dalam pelajaran ini. Jika jadwal pengajaran Anda mengharuskan menggabungkan pelajaran, akanlah efektif untuk mengajarkan dua pelajaran ini bersama-sama.

Kekuatan dan kemampuan yang diperlukan untuk berhasil

Pertimbangkan untuk menuliskan di papan tulis peranan berbeda yang mungkin siswa miliki di masa depan, seperti yang berikut:

  • Mahasiswa

  • Magang

  • Orang tua

  • Pasangan

  • Pekerja

Alih-alih menyertakan pekerja sebagai salah satu peranan, Anda dapat lebih spesifik dengan mengajak beberapa siswa untuk menyebutkan beberapa karier masa depan yang mungkin mereka minati dan menuliskan itu di papan tulis.

Siswa dapat membahas pertanyaan-pertanyaan berikut dalam kelompok-kelompok kecil. Pertimbangkan untuk menugasi setiap kelompok salah satu tanggung jawab untuk dibahas, atau Anda dapat meminta mereka membahas semua peranan bersama-sama.

  • Apa saja keterampilan atau kemampuan yang dapat membantu seseorang berhasil dalam peranan ini?

Ajaklah setiap kelompok untuk berbagi apa yang mereka bahas. Anda dapat mengajak kelompok-kelompok untuk maju ke papan tulis dan menuliskan di samping peranan yang sesuai beberapa keterampilan atau kemampuan yang mereka identifikasi. Jika siswa membutuhkan bantuan, pertimbangkan untuk menyarankan beberapa keterampilan yang tertera dalam selebaran nanti dalam pelajaran.

Setelah pembahasan Anda, berbagilah yang berikut untuk membantu mempersiapkan siswa untuk sisa pelajaran:

Pikirkan tanggung jawab atau kesempatan kerja yang Anda berminat untuk kejar di masa depan. Sewaktu Anda menelaah hari ini, upayakanlah bimbingan Bapa Surgawi melalui Roh Kudus untuk menolong Anda mengidentifikasi kekuatan dan keterampilan yang telah Anda miliki yang dapat mempersiapkan Anda bagi tanggung jawab ini. Juga, cobalah untuk mengidentifikasi keterampilan dan kemampuan yang masih perlu Anda kembangkan yang akan membantu Anda menjadi lebih siap bagi masa depan.

Potensi kita melalui Yesus Kristus

Jelaskan bahwa sebagian orang dapat merasa putus asa ketika mereka diminta untuk memikirkan keterampilan dan kemampuan mereka karena mereka tidak merasa berbakat atau terampil seperti orang lain. Ada kebenaran-kebenaran kekal yang diajarkan dalam tulisan suci yang dapat membantu ketika kita merasa demikian.

Telaahlah beberapa petikan berikut, mencari kebenaran-kebenaran kekal yang dapat membantu kita mengenali kemampuan kita untuk mencapai potensi kita melalui Yesus Kristus.

1 Samuel 16:7; Filipi 4:13; Yakub 4:7; Alma 26:12; Ajaran dan Perjanjian 18:10.

  • Apa kebenaran yang Anda temukan yang dapat membantu seseorang yang merasa mereka tidak memiliki keterampilan atau kemampuan untuk berhasil dalam kehidupan?

Siswa mungkin menandaskan kebenaran yang serupa dengan yang berikut: Tuhan tidak memandang penampilan lahiriah, melainkan hati (lihat 1 Samuel 16:7); Kita dapat melakukan segala sesuatu melalui Yesus Kristus, yang dapat memperkuat kita (lihat Filipi 4:13; Alma 26:12); Jiwa kita amat berharga dalam pandangan Allah (lihat Ajaran dan Perjanjian 18:10).

  • Bagaimana kebenaran-kebenaran ini dapat membantu kita ketika kita merasa putus asa mengenai kemampuan kita?

Menemukan kelebihan dan kemampuan Anda

Ingatkan siswa bahwa sebagai anak-anak Allah yang diciptakan menurut rupa-Nya, kita masing-masing diberkati dengan kekuatan dan kemampuan yang berbeda. Mungkin ada siswa yang mengalami kesulitan mengenali kekuatan dan kemampuan yang dengannya Allah telah memberkati mereka.

Penatua Ronald A. Rasband dari Kuorum Dua Belas Rasul berbagi beberapa cara kita dapat mengenali bakat, kekuatan, dan kemampuan yang dengannya Bapa Surgawi kita telah memberkati kita:

Penatua Ronald A. Rasband

Bakat-bakat yang telah Allah berikan kepada kita pertama-tama menjadi nyata dalam minat yang kita kejar. Jika Anda bertanya-tanya tentang bakat Anda, buatlah daftar tentang apa yang suka Anda lakukan. Sertakan semua kegiatan yang Anda nikmati dari berbagai dimensi kehidupan Anda—rohani, musik, drama, akademis, atletik, dan sebagainya. Telaah dan renungkan berkat bapa bangsa Anda untuk mendapat wawasan dan ilham. Berkonsultasilah dengan anggota keluarga, teman yang dipercaya, guru, dan pemimpin; orang lain sering dapat melihat dalam diri kita apa yang sulit untuk kita lihat dalam diri kita sendiri. (Ronald A. Rasband, “Parables of Jesus: The Parable of the Talents,” Ensign, Agustus 2003, 34)

  • Bagaimana mengetahui bakat, kekuatan, atau kemampuan Anda saat ini dapat membantu Anda sewaktu Anda memikirkan tanggung jawab atau kesempatan kerja masa depan?

Berilah siswa waktu di kelas untuk menemukan kekuatan dan kemampuan yang mereka miliki dan perlu kembangkan agar lebih siap bagi tanggung jawab atau kesempatan kerja di masa depan. Berikut adalah beberapa gagasan tentang bagaimana Anda dapat membantu siswa melakukan ini. Sewaktu mereka mengerjakan kegiatan-kegiatan ini, ajaklah mereka untuk mengupayakan ilham dari Bapa Surgawi agar dapat melihat diri mereka sendiri sebagaimana Dia melihat mereka.

  • Ajaklah siswa untuk menuliskan minat mereka saat ini. Ajaklah mereka untuk memikirkan potensi peluang kerja yang dapat mereka kejar yang berkaitan dengan minat tersebut. Pertimbangkan untuk menawarkan bantuan dengan menyarankan beberapa kemungkinan kesempatan kerja yang akan sepadan dengan minat siswa.

  • Ajaklah siswa yang telah menerima berkat bapa bangsa mereka untuk membacanya, mencari apa yang berkat tersebut bantu mereka pahami mengenai diri mereka sendiri.

  • Ajaklah kelompok-kelompok kecil siswa untuk membahas kekuatan dan kemampuan yang telah mereka cermati dalam diri satu sama lain. Anda juga dapat menghubungi orang tua atau pemimpin imamat sebelum kelas dan meminta mereka untuk menuliskan catatan yang menggambarkan beberapa dari kemampuan-kemampuan yang mereka lihat dalam diri siswa mereka.

  • ikon selebaran Distribusikan selebaran berjudul “Evaluasi Diri: Keterampilan dan Kemampuan” dan beri siswa waktu untuk melengkapinya. Jelaskan bahwa evaluasi ini memuat daftar keterampilan yang umumnya pemberi kerja cari dalam diri karyawan mereka.

Evaluasi Diri: Keterampilan dan Kemampuan

Untuk setiap pernyataan berikut, nilailah tingkat keyakinan Anda pada skala 1 (tidak yakin) sampai 5 (sangat yakin).

  1. Saya dapat berkomunikasi secara efektif dengan orang lain.

  2. Saya memiliki motivasi diri.

  3. Saya pekerja keras.

  4. Saya dapat menganalisis situasi-situasi sulit dan menemukan solusi baginya.

  5. Saya bersedia untuk belajar dan mencoba hal-hal baru.

  6. Saya jujur dan dapat dipercaya.

  7. Saya bekerja sama dengan baik dengan orang lain.

  8. Orang dapat mengandalkan saya untuk melakukan tugas yang diberikan.

  9. Saya dapat mengatur dan menggunakan waktu saya dengan efektif.

  10. Saya dapat datang tepat waktu.

Setelah siswa memiliki waktu yang memadai untuk melakukan kegiatan perenungan sebelumnya, ajaklah mereka untuk berbagi beberapa wawasan mereka dengan mengajukan pertanyaan seperti berikut.

  • Wawasan apa yang Anda peroleh tentang diri Anda sendiri?

  • Bagaimana apa yang telah Anda pelajari dapat membantu Anda bersiap dengan lebih baik untuk masa depan?

Untuk membantu siswa merangkum dan mengingat apa yang telah mereka pelajari tentang diri sendiri hari ini, pertimbangkan untuk memperlihatkan kalimat unggahan berikut dan mengajak siswa mencatat tanggapan mereka dalam jurnal mereka:

  • Satu kekuatan atau kemampuan yang saya miliki yang dapat membantu saya dalam tanggung jawab yang akan saya miliki di masa depan adalah ….

  • Satu keterampilan atau kemampuan yang ingin saya kembangkan untuk membantu saya lebih siap bagi tanggung jawab di masa depan adalah ….

Jelaskan bahwa dalam pelajaran mendatang (“Mengembangkan Keterampilan dan Kemampuan”) siswa akan diberi kesempatan untuk berpikir mengenai bagaimana mereka dapat mengembangkan keterampilan dan kemampuan yang telah mereka identifikasi dalam kalimat unggahan kedua. Anda dapat mengajak mereka untuk mulai memikirkan cara-cara mereka dapat mengembangkan keterampilan atau kemampuan ini sekarang. Bersaksilah mengenai kemampuan dan kesediaan Tuhan untuk membantu mereka tumbuh dan maju.