Seminari
Penguasaan Doktrin: Tinjauan Asesmen 2: Alma 7:11–13 sampai Moroni 10:4–5


“Penguasaan Doktrin: Tinjauan Asesmen 2: Alma 7:11–13 sampai Moroni 10:4–5,” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon (2024)

“Penguasaan Doktrin: Tinjauan Asesmen 2,” Buku Pedoman Guru Kitab Mormon

Penguasaan Doktrin: Tinjauan Asesmen 2

Alma 7:11–13 sampai Moroni 10:4–5

Tinjauan asesmen penguasaan doktrin ini dirancang sebagai pengalaman pemelajaran untuk membantu siswa meninjau 12 petikan penguasaan doktrin dari Alma sampai Moroni. Tinjauan ini akan memberi mereka kesempatan untuk memperlihatkan pemahaman dan penerapan kebenaran dalam petikan-petikan ini. Tinjauan ini juga dirancang untuk membantu mempersiapkan siswa di asesmen selanjutnya (“Penguasaan Doktrin: Asesmen 2”)

Pengalaman pemelajaran ini akan sangat bermanfaat bagi para siswa jika mereka dapat bekerja bersama selama sesi kelas. Jika Anda seorang guru penelaahan dari rumah atau guru daring, pastikan untuk melakukan ini di salah satu kelas mingguan Anda.

Gunakan tinjauan ini dan laksanakan asesmen penguasaan doktrin kapan pun setelah Anda mengajarkan semua petikan penguasaan doktrin dari Alma 7:11–13 sampai Moroni 10:4–5. Berikan waktu yang cukup antara tinjauan ini dan asesmen untuk siswa guna menelaah petikan-petikan yang tidak mereka ketahui dengan baik. Mungkin Anda perlu mengajarkan beberapa pelajaran penguasaan doktrin sebelum tinjauan itu muncul dalam urutan pelajaran agar asesmen dapat dilaksanakan sebelum akhir semester.

Kemungkinan Kegiatan Pemelajaran

Pertimbangkan kebutuhan siswa dan pilihlah bagian-bagian dari tinjauan ini yang akan sangat membantu mereka mempersiapkan diri untuk “Penguasaan Doktrin: Asesmen 2.” Selama tinjauan ini, ajaklah siswa untuk mencatat petikan-petikan yang tidak mereka ketahui dengan baik serta membuat rencana untuk menelaah dan meninjau petikan-petikan ini untuk persiapan asesmen.

Kuis-kuis dalam kegiatan tinjauan 1 dan 2 adalah saran untuk membantu siswa meninjau rujukan dan frasa tulisan suci kunci yang telah mereka telaah selama paruh kursus ini. Kegiatan-kegiatan yang berbeda dapat digunakan untuk menyelesaikan ini sesuai kebutuhan siswa. Gagasan tambahan dapat ditemukan di pelajaran tinjauan penguasaan doktrin sebelumnya atau pada aplikasi seluler Penguasaan Doktrin.

Kegiatan Tinjauan 1: Cocokkan rujukan tulisan suci dan frasa tulisan suci kunci

Pertimbangkan untuk menggunakan kuis berikut guna membantu siswa meninjau rujukan tulisan suci dan frasa tulisan suci kunci yang telah mereka telaah selama paruh kursus ini.

Kunci jawaban: 1-c, 2-e, 3-a, 4-i, 5-f, 6-b, 7-j, 8-h, 9-k, 10-l, 11-g, 12-d

Sebagai alternatif dari kuis, Anda dapat mencetak masing-masing 12 rujukan tulisan suci dan frasa tulisan suci tersebut pada lembaran kertas terpisah. Berikan satu kertas kepada setiap siswa dan ajaklah mereka untuk mencari dan berdiri di samping siswa yang memiliki kertas berisikan rujukan atau frasa tulisan suci kunci yang sesuai. Setelah itu, Anda dapat mencampur kertas-kertas itu dan mengulangi kegiatan tersebut selama beberapa kali.

Cocokkan frasa-frasa kunci di kolom kiri dengan rujukan petikan penguasaan doktrin yang benar di kolom kanan.

Frasa Kunci

Rujukan-Rujukan Tulisan Suci

  1. “Jangan lagi mengikuti nafsu matamu.”

  1. Alma 7:11–13

  1. “Adalah di atas batu karang Penebus kita … bahwa kamu mesti membangun landasanmu.”

  1. Alma 34:9–10

  1. “Dan Dia akan maju, menderita rasa sakit dan kesengsaraan dan cobaan dari setiap jenis.”

  1. Alma 39:9

  1. “Kamu tidak menerima kesaksian sampai setelah pencobaan imanmu.”

  1. Alma 41:10

  1. “Aku telah menanggung kehendak Bapa dalam segala sesuatu sejak awal.”

  1. Helaman 5:12

  1. “Mestilah ada suatu pendamaian dibuat, … kurban yang tak terbatas dan kekal.”

  1. 3 Nefi 11:10–11

  1. “Jika manusia datang kepada-Ku … maka Aku akan menjadikan apa yang lemah menjadi kuat bagi mereka.”

  1. 3 Nefi 12:48

  1. “Datanglah kepada-Ku dan dibaptislah … agar kamu boleh dikuduskan melalui penerimaan Roh Kudus.”

  1. 3 Nefi 27:20

  1. “Kasih amal adalah kasih murni Kristus.”

  1. Eter 12:6

  1. “Bertanya dengan hati yang tulus, dengan maksud yang sungguh-sungguh, memiliki iman kepada Kristus. … Dan melalui kuasa Roh Kudus kamu boleh mengetahui kebenaran akan segala hal.”

  1. Eter 12:27

  1. “Kamu hendaknya sempurna bahkan seperti Aku, atau Bapamu yang berada di surga adalah sempurna.”

  1. Moroni 7:45–48

  1. “Kejahatan tidak pernah merupakan kebahagiaan.”

  1. Moroni 10:4–5

Kegiatan Tinjauan 2: Ketahui frasa tulisan suci kunci

Kegiatan mengisi bagian kosong berikut dapat digunakan untuk membantu siswa meninjau frasa-frasa tulisan suci kunci.

Kunci jawaban: 1. tulus; maksud; mengetahui 2. pendamaian; tak terbatas; kekal 3. batu karang; Penebus; landasan 4. kesaksian; pencobaan; iman 5. kehendak; Bapa; awal

Cara lain untuk membantu siswa meninjau frasa tulisan suci adalah dengan meminta mereka menyusun frasa-frasa tersebut. Cetak setiap frasa dan guntinglah itu sehingga hanya ada satu kata pada setiap potongan kertas. Anda dapat membagi siswa ke dalam kelompok-kelompok kecil dan menyediakan setiap kelompok satu set kertas yang akan membentuk frasa tulisan suci kunci lengkap. Ajaklah kelompok-kelompok tersebut menyusun kata agar frasa tulisan suci kunci dapat tersusun kembali dengan urutan yang benar. Setelah semua kelompok selesai, mereka dapat bertukar kertas dan mengulangi kegiatan tersebut.

Isilah bagian yang kosong dengan kata yang hilang dari frasa tulisan suci kunci.

  1. “Bertanya dengan hati yang , dengan yang sungguh-sungguh, memiliki iman kepada Kristus. … Dan melalui kuasa Roh Kudus kamu boleh kebenaran akan segala hal.” (Moroni 10:4–5)

  2. “Mestilah ada suatu dibuat, … kurban yang dan .” (Alma 34:9-10)

  3. “Adalah di atas kita … bahwa kamu mesti membangun mu.” (Helaman 5:12)

  4. “Kamu tidak menerima sampai setelah mu.” (Eter 12:6)

  5. “Aku telah menanggung dalam segala sesuatu sejak .” (3 Nefi 11:10–11)

Kegiatan Tinjauan 3: Terapkan doktrin

Bantulah siswa berlatih menerapkan doktrin yang diajarkan dalam petikan-petikan penguasaan doktrin pada situasi kehidupan nyata. Salah satu cara untuk melakukannya adalah dengan memperagakan skenario-skenario berikut. Kemudian ajaklah siswa untuk memutuskan petikan penguasaan doktrin mana yang dapat membantu orang tersebut dalam setiap skenario. Ajaklah siswa untuk menjelaskan bagaimana doktrin yang diajarkan dalam petikan(-petikan) yang mereka pilih tersebut dapat membantu.

Kegiatan ini dapat dilakukan secara individu, dalam kelompok, bersama anggota kelas, atau gabungan dari ketiganya.

  1. Seorang remaja putri yang sedang belajar tentang Gereja ingin mengetahui apa yang hendaknya dia lakukan untuk mengikuti Yesus Kristus.

  2. Sekelompok remaja baru-baru ini bersikap kasar terhadap banyak teman sebayanya di sekolah.

  3. Teman Anda tidak memahami seberapa pentingnya Yesus Kristus dan bertanya kepada Anda apa yang telah Dia lakukan bagi kita.

  4. Seorang remaja putra ingin mengetahui bagaimana dia dapat menerima bantuan dan kekuatan Allah supaya terlindungi dari godaan Setan.

Kegiatan Tinjauan 4: Gunakan asas-asas memperoleh pengetahuan rohani

Bantulah siswa meninjau asas-asas memperoleh pengetahuan rohani dan berilah mereka kesempatan untuk mempraktikkannya dalam situasi kehidupan nyata. Berikut ini salah satu cara untuk melakukannya.

Bayangkan skenario berikut:

Seorang remaja putri terkadang merasa perintah-perintah Allah seperti terlalu membatasi. Dia bertanya-tanya apakah dia akan lebih bahagia jika dia hanya menjalani kehidupannya dengan cara apa pun yang dia rasa paling baik.

Renungkan bagaimana Anda menggunakan asas-asas memperoleh pengetahuan rohani berikut untuk membantu remaja ini mencari Bapa Surgawi dan Yesus Kristus untuk menerima bantuan dalam mengatasi kekhawatirannya.

  • Bertindak dengan iman.

  • Meneliti konsep dan pertanyaan dengan perspektif kekal.

  • Mengupayakan pemahaman lebih lanjut melalui sumber-sumber yang ditetapkan secara ilahi.

  • Bagaimana Anda menggunakan masing-masing dari tiga asas memperoleh pengetahuan rohani tersebut untuk membantunya dalam situasi ini?

  • Petikan penguasaan doktrin mana dari paruh kursus ini yang dapat membantunya? Bagaimana bisa?

  • Apa saja pengalaman yang pernah Anda miliki dalam menggunakan asas-asas memperoleh pengetahuan rohani untuk mengatasi kekhawatiran Anda sendiri?

Kegiatan Tinjauan 5: Petikan-petikan dengan makna khusus dalam kehidupan Anda

Ajaklah siswa untuk merenungkan petikan penguasaan doktrin mana yang paling memengaruhi mereka. Misalnya, mereka dapat memilih petikan yang menolong mereka untuk merasakan kasih Bapa Surgawi dan Yesus Kristus atau yang membantu mereka untuk lebih memahami Yesus Kristus dan Pendamaian-Nya.

  • Petikan penguasaan doktrin mana yang bermakna atau bermanfaat bagi Anda? Bagaimana itu bermakna atau bermanfaat?

Anda akan mendapat kesempatan untuk membagikan wawasan dan pengalaman ini sebagai bagian dari asesmen.

ikon selebaran Pertimbangkan untuk membagikan selebaran berikut kepada siswa untuk membantu mereka menyiapkan “Penguasaan Doktrin: Asesmen 2.”

Penguasaan Doktrin: Asesmen 2—Penuntun Penelaahan

Buku Pedoman Guru Kitab Mormon (2024)—“Penguasaan Doktrin: Tinjauan Asesmen 2: Alma 7:11–13 sampai Moroni 10:4–5”

Hafalkan rujukan dan frasa tulisan suci kunci

Kenalilah rujukan tulisan suci dan frasa tulisan suci kunci penguasaan doktrin. Anda mungkin ingin mengunduh dan menggunakan aplikasi seluler Penguasaan Doktrin untuk membantu Anda meninjau.

Penguasaan Doktrin Kitab Mormon: Alma–Moroni

Rujukan Tulisan Suci

Frasa Tulisan Suci Kunci

Rujukan Tulisan Suci

Alma 7:11–13

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Dan Dia akan maju, menderita rasa sakit dan kesengsaraan dan cobaan dari setiap jenis.”

Rujukan Tulisan Suci

Alma 34:9–10

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Mestilah ada suatu pendamaian dibuat, … kurban yang tak terbatas dan kekal.”

Rujukan Tulisan Suci

Alma 39:9

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Jangan lagi mengikuti nafsu matamu.”

Rujukan Tulisan Suci

Alma 41:10

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Kejahatan tidak pernah merupakan kebahagiaan.”

Rujukan Tulisan Suci

Helaman 5:12

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Adalah di atas batu karang Penebus kita … bahwa kamu mesti membangun landasanmu.”

Rujukan Tulisan Suci

3 Nefi 11:10–11

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Aku telah menanggung kehendak Bapa dalam segala sesuatu sejak awal.”

Rujukan Tulisan Suci

3 Nefi 12:48

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Kamu hendaknya sempurna bahkan seperti Aku, atau Bapamu yang berada di surga adalah sempurna.”

Rujukan Tulisan Suci

3 Nefi 27:20

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Datanglah kepada-Ku dan dibaptislah … agar kamu boleh dikuduskan melalui penerimaan Roh Kudus.”

Rujukan Tulisan Suci

Eter 12:6

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Kamu tidak menerima kesaksian sampai setelah pencobaan imanmu.”

Rujukan Tulisan Suci

Eter 12:27

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Jika manusia datang kepada-Ku … maka Aku akan menjadikan apa yang lemah menjadi kuat bagi mereka.”

Rujukan Tulisan Suci

Moroni 7:45–48

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Kasih amal adalah kasih murni Kristus.”

Rujukan Tulisan Suci

Moroni 10:4–5

Frasa Tulisan Suci Kunci

“Bertanya dengan hati yang tulus, dengan maksud yang sungguh-sungguh, memiliki iman kepada Kristus … [dan] melalui kuasa Roh Kudus kamu boleh mengetahui kebenaran akan segala hal.”

Terapkan doktrin ke situasi kehidupan nyata

Gunakan setidaknya satu petikan tulisan suci penguasaan doktrin untuk:

  • Menjelaskan apa yang Allah minta kita lakukan agar memenuhi syarat bagi kehidupan kekal.

  • Membantu seseorang yang ingin mengetahui bagaimana mereka dapat memperkuat kesaksian mereka.

  • Menjelaskan pentingnya misi Yesus Kristus sebagai Juruselamat dan Penebus kita.

  • Menjelaskan apa yang dapat Juruselamat lakukan untuk membantu kita mengatasi tantangan atau godaan kita.

Bersiaplah untuk membagikan petikan-petikan penguasaan doktrin mana yang paling berdampak bagi Anda dan alasannya.

Asas-asas memperoleh pengetahuan rohani

Tinjaulah paragraf 5–12 di bagian “Memperoleh Pengetahuan Rohani” dari Dokumen Inti Penguasaan Doktrin (2023). Renungkan bagaimana Anda dapat menggunakan asas-asas memperoleh pengetahuan rohani untuk membantu seseorang mengatasi tantangan atau kekhawatiran yang sedang dia hadapi.