Selamat Datang di Ajaran dan Perjanjian serta Sejarah Gereja
Apakah Ajaran dan Perjanjian itu?
Ajaran dan Perjanjian adalah tulisan suci dan terdiri atas kumpulan dari wahyu ilahi dan maklumat diilhami yang memberi petunjuk kepada pemimpin Gereja, anggota Gereja, dan penghuni bumi di zaman kita. Itu adalah wahyu modern dan berdiri berdampingan dengan Alkitab, Kitab Mormon, dan Mutiara yang Sangat Berharga sebagai satu dari empat kitab standar Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir.
Presiden Joseph Fielding Smith menjelaskan betapa berharganya Ajaran dan Perjanjian bagi kita: “Ajaran dan Perjanjian memuat firman Allah bagi mereka yang berdiam di sini sekarang. Itu adalah kitab kita. Itu milik Orang-Orang Suci Zaman Akhir Lebih berharga dari emas, Nabi [Joseph Smith] menuturkan bahwa kita hendaknya menghargai itu melebihi kekayaan di seluruh dunia” (Doctrines of Salvation, dikompilasi Bruce R. McConkie, 3 jilid 1954–1956, 3:199).
Mengapa Menelaah Ajaran dan Perjanjian serta Sejarah Gereja adalah Penting bagi Saya?
Tuhan Yesus Kristus Sendiri memberikan tugas tanggung jawab kepada mereka yang memiliki akses ke Ajaran dan Perjanjian:
“Selidikilah perintah-perintah ini, karena ini adalah benar dan pasti, dan nubuat dan janji yang ada di dalamnya semuanya akan digenapi.
Apa yang telah Aku Tuhan firmankan, telah Aku firmankan, dan Aku tidak memaafkan diri-Ku; dan walaupun langit dan bumi berlalu, firman-Ku tidak akan berlalu, tetapi semuanya akan digenapi, apakah melalui suara-Ku sendiri atau melalui suara para hamba-Ku, itu adalah sama” (A&P 1:37–38).
Presiden Gordon B. Hinckley menjelaskan:
“Ajaran dan Perjanjian adalah unik di antara kitab-kitab tulisan suci kita. Itu adalah konstitusi Gereja. Sementara Ajaran dan Perjanjian menyertakan tulisan dan pernyataan dari berbagai sumber, itu utamanya adalah kitab wahyu yang diberikan melalui Nabi dari dispensasi ini.
Wahyu-wahyu ini membuka dengan pernyataan yang menggelegar mengenai tujuan-tujuan umum Allah dalam pemulihan pekerjaan zaman akhir-Nya yang besar:
‘Simaklah, hai kamu umat gereja-Ku, firman suara Dia yang berdiam di tempat yang tinggi, dan yang mata-Nya tertuju ke atas semua orang; ya, sesungguhnya Aku berfirman: Simaklah kamu orang-orang dari jauh; dan kamu yang berada di atas pulau-pulau di laut, dengarkanlah bersama.
Karena sesungguhnya suara Tuhan adalah kepada semua orang, dan tak seorang pun lolos; dan tidak ada mata yang tidak akan melihat, tidak juga telinga yang tidak akan mendengar, tidak juga hati yang tidak akan tertembus.’ (A&P 1:1–2.)
Dari pembukaan megah itu terkuaklah panorama ajaran menakjubkan yang datang dari mata air kebenaran kekal. Sebagian adalah wahyu langsung, dengan Tuhan mendiktekan kepada nabi-Nya. Sebagian adalah perkataan Joseph Smith, dituliskan atau diucapkan sewaktu dia digerakkan oleh Roh Kudus. Juga disertakan adalah narasinya tentang peristiwa-peristiwa yang terjadi di berbagai keadaan. Semuanya disatukan bersama, itu membentuk dalam ukuran yang sangat besar ajaran dan praktik-praktik dari Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir .…
Keragaman masalah yang kitab ini tangani adalah menakjubkan. Itu mencakup asas dan prosedur mengenai kepengurusan Gereja. Peraturan unik dan luar biasa mengenai kesehatan, dengan janji baik secara jasmani mau pun rohani, ditetapkan. Perjanjian imamat kekal diuraikan dengan cara yang tidak ditemukan di mana pun lagi dalam tulisan suci. Hak istimewa dan berkat-berkat—serta batasan dan kesempatan—dari ketiga tingkat kemuliaan dinyatakan, membangun di atas penyebutan singkat Paulus mengenai kemuliaan dari matahari, dan dari bulan, dan dari bintang-bintang. Pertobatan dinyatakan dengan bahasa yang jelas dan memotivasi. Cara pembaptisan yang benar diberikan. Sifat Ke-Allah-an, yang telah memusingkan para pakar teologi selama berabad-abad, diuraikan dalam bahasa yang dapat dipahami oleh semua. Hukum keuangan Tuhan dinyatakan, memberikan mandat bagaimana dana untuk operasi Gereja hendaknya didapatkan dan disalurkan. Pekerjaan bagi yang mati diungkapkan untuk memberkati para putra dan putri Allah dari segala angkatan” (“The Order and Will of God,” Ensign, Januari 1989, 2, 4).
Sewaktu Anda menelaah Ajaran dan Perjanjian, Anda dapat menjadi lebih kenal dengan suara Yesus Kristus (lihat A&P 18:33–36) dan komunikasi dari Roh Kudus (lihat A&P 8:2–3).
Mengenai Ajaran dan Perjanjian
Ajaran dan Perjanjian terdiri atas 138 bagian dan dua maklumat resmi. Banyak dari wahyu-wahyu ini pertama kali diterbitkan dalam bentuk buku sebagai Kitab Perintah-Perintah di tahun 1833. Di bawah arahan Presidensi Utama, dalam edisi berturut-turut dari Ajaran dan Perjanjian, wahyu-wahyu tambahan atau hal-hal tercatat lainnya telah ditambahkan setelah disampaikan kepada dan diterima oleh para anggota Gereja dalam konferensi-konferensi Gereja.
Edisi tahun 1876, dipersiapkan oleh Penatua Orson Pratt di bawah arahan Presiden Brigham Young, menyusun wahyu-wahyu tersebut secara kronologis dan memberikan uraian judul baru dengan pendahuluan sejarah.
Dalam edisi tahun 1981 dari Ajaran dan Perjanjian, tiga dokumen dimasukkan untuk pertama kalinya. Ini adalah bagian 137 dan 138, mengetengahkan fundamental mengenai keselamatan bagi yang mati, dan Maklumat Resmi 2.
Edisi tahun 2013 dari Ajaran dan Perjanjian menyertakan revisi pada bantuan penelaahan, foto-foto baru, peta yang dimutakhirkan, dan penyesuaian pada pendahuluan bagian. Penyesuaian minor pada pendahuluan dimaksudkan untuk memberikan konteks yang lebih jelas dan lebih akurat untuk tulisan suci tersebut.
Joseph Smith Papers Project [Proyek Berkas-Berkas Joseph Smith]
Banyak informasi sejarah dalam buku pedoman ini diambil dari History of the Church dan Joseph Smith Papers Project [Proyek Berkas-Berkas Joseph Smith]. Yang banyak membantu adalah jilid 1 dan 2 dari seri Dokumen The Joseph Smith Papers [Berkas-Berkas Joseph Smith], yang diterbitkan oleh Church Historian’s Press (terbitan dari Departemen Sejarah Gereja dari Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir). Untuk melihat gambar digital dan membaca naskah dari dokumen-dokumen asli dalam Joseph Smith Papers Project [Proyek Berkas-Berkas Joseph Smith], kunjungi josephsmithpapers.org.