2022
Camille N. Johnson
Mei 2022


“Camille N. Johnson,” Liahona, Mei 2022.

Camille N. Johnson

Presiden Umum Lembaga Pertolongan

Camille N. Johnson telah “selalu merasa seperti di rumah” di Lembaga Pertolongan.

“Saya menemukan persaudaraan antar sister di antara para wanita yang berbeda dari saya,” dia menuturkan berdasarkan pengalamannya di Lembaga Pertolongan, termasuk 30 tahun lebih di lingkungan keluarga di Amerika Serikat dan Peru. “Saya menyukai vitalitas dan kebijaksanaan para wanita dalam Lembaga Pertolongan.”

Dia telah menemukan mentor dan teman-teman di Lembaga Pertolongan, termasuk beberapa yang lebih tua dan lebih muda dari dia.

“Kita semua adalah para sister dengan pengalaman bersama dalam hasrat kita untuk kembali ke rumah surgawi kita tetapi dengan pengalaman beragam yang dapat kita manfaatkan untuk saling membantu,” Sister Johnson bertutur.

Sister Johnson telah melayani sebagai Presiden Umum Pratama selama setahun terakhir. Dia akan memulai pelayanannya sebagai Presiden Umum Lembaga Pertolongan pada 1 Agustus.

Salah satu pemanggilan favoritnya adalah mengajar di Lembaga Pertolongan.

“Saya telah menyukai kesempatan untuk melibatkan para sister dan untuk diajar oleh Roh dan satu sama lain selama jam sakral itu dalam Lembaga Pertolongan. Di sanalah kita berbicara tentang Kristus dan bersukacita di dalam Kristus dan membahas masalah-masalah hati.”

Camille Neddo lahir pada September 1963 dari pasangan Hal dan Dorothy Neddo di Pocatello, Idaho, AS. Dia menikah dengan Douglas R. Johnson pada 31 Juli 1987, di Bait Suci Salt Lake. Mereka memiliki tiga putra dan lima cucu.

Dia lulus dari Universitas Utah jurusan bahasa Inggris pada 1985 dan dari Fakultas Hukum S. J. Quinney Universitas Utah pada 1989. Dia bekerja selama lebih dari 30 tahun sebagai pengacara dan merupakan presiden dari firma hukum Snow Christensen& Martineau.

Mantan presiden Remaja Putri lingkungan, Sister Johnson juga telah melayani sebagai anggota presidensi Lembaga Pertolongan dan Pratama lingkungan serta sebagai guru Doktrin Injil dan Lembaga Pertolongan. Dia juga melayani bersama suaminya dari tahun 2016 hingga 2019 sementara dia memimpin Misi Arequipa Peru.