Seminari
Evaluasi Pemelajaran Anda 10


Evaluasi Pemelajaran Anda 10

Galatia–2 Tesalonika

A young man dressed in New Testament era armor with a sword and shield.

Pelajaran ini dimaksudkan untuk membantu Anda mengevaluasi gol-gol yang telah Anda tetapkan serta pertumbuhan pribadi yang Anda alami selama penelaahan Anda akan Perjanjian Baru. 

Menghargai kontribusi siswa. Setiap siswa memiliki kapasitas untuk berkontribusi pada pemelajaran siswa lain. Bantulah siswa memahami bahwa sewaktu mereka berperan serta di kelas, mereka dapat memberikan dampak positif terhadap siswa lain. Imbaulah siswa untuk mendengarkan dengan sungguh-sungguh ketika teman sebaya mereka berbicara dan untuk saling menanggapi komentar. Setiap siswa membawa perspektif yang unik ke dalam kelas yang dapat memberkati siswa lainnya.

Persiapan siswa: Ajaklah siswa untuk memikirkan gol-gol yang telah mereka tetapkan sewaktu mereka menelaah Galatia sampai 2 Tesalonika. Mintalah mereka datang siap untuk berbagi kemajuan yang mereka buat dan rintangan yang mereka hadapi sewaktu mereka berusaha mencapai gol-gol tersebut.

Kemungkinan Kegiatan Pemelajaran

Kemajuan rohani Anda

Pelajaran ini dimaksudkan untuk memperkenankan siswa mengevaluasi gol-gol yang mereka telah tetapkan, kemampuan mereka untuk menjelaskan ajaran-ajaran dalam Perjanjian Baru, dan bagaimana sikap, hasrat, dan kemampuan mereka untuk mengamalkan Injil berubah. Penelaahan kelas tentang Galatia–2 Tesalonika mungkin telah menekankan kebenaran-kebenaran selain yang ada dalam kegiatan berikut. Jika demikian, kegiatan dapat disesuaikan untuk menyertakan kebenaran-kebenaran itu.

Pikirkan kemampuan, bakat, atau karakteristik yang sedang Anda kembangkan yang memerlukan upaya teratur dan konsisten.

  • Apa yang memotivasi Anda untuk meluangkan waktu dan upaya yang diperlukan untuk memperbaiki diri?

  • Sewaktu Anda bekerja keras untuk maju, apa yang Anda harapkan terjadi yang membantu Anda mengetahui usaha Anda berharga?

Kita memiliki banyak kesempatan selama waktu kita di bumi untuk berusaha menjadi lebih seperti Juruselamat, yang mempersiapkan kita untuk kembali hidup bersama Dia dan Bapa Surgawi kita. Akan sangat membantu untuk mengevaluasi kemajuan kita secara berkala dan membuat penyesuaian yang diperlukan.

Tujuan dari pelajaran ini adalah untuk memberi Anda kesempatan untuk mengevaluasi kemajuan rohani Anda. Anda akan memiliki kesempatan untuk menilai apa yang telah Anda pelajari dari Perjanjian Baru sejauh ini dan untuk menilai kemajuan Anda berkaitan dengan gol yang mungkin telah Anda tetapkan karena apa yang telah Anda pelajari.

Luangkan waktu sejenak untuk berpikir tentang penelaahan Perjanjian Baru Anda baru-baru ini dan tindakan yang telah Anda ambil karena apa yang telah Anda pelajari. Anda mungkin ingin meninjau kembali apa yang telah Anda tulis dalam jurnal Anda atau apa yang telah Anda tandai dalam tulisan suci Anda baru-baru ini untuk mengidentifikasi gol-gol yang telah Anda tetapkan dan kesan-kesan yang telah Anda terima.

Siswa dapat mencatat pikiran mereka dalam jurnal mereka. Ketika para siswa telah memiliki cukup waktu, ajaklah mereka untuk berbagi apa yang telah mereka tuliskan. Pertanyaan-pertanyaan berikut dapat membantu siswa mengetahui hendaknya berbagi apa.

  • Apa yang telah Anda pelajari dari Perjanjian Baru yang membantu Anda lebih dekat kepada Yesus Kristus?

  • Apa yang telah Anda pelajari mengenai Dia dari Perjanjian Baru yang menonjol bagi Anda?

Jika siswa berbagi pengalaman pemelajaran signifikan yang berbeda dari yang tertera di bawah, luangkan waktu untuk membantu mereka menilai apa yang telah mereka pelajari dan bagaimana mereka telah bertumbuh karena pengalaman mereka. Jika tidak, gunakan salah satu atau semua kegiatan berikut.

Kegiatan A: Menjelaskan Kemurtadan Besar dan Pemulihan

An old 1946 Chevy

Lihatlah kedua gambar ini, dan pikirkan apa artinya memulihkan sesuatu.

  • Mengapa sesuatu perlu dipulihkan?

  • Bagaimana gambar-gambar ini dapat dibandingkan dengan Kemurtadan dan Pemulihan?

Untuk meninjau hubungan antara Kemurtadan dan Pemulihan, selesaikan kegiatan berikut:

Bayangkan bahwa para misionaris sedang mengajar salah seorang teman Anda di rumah Anda. Mereka meminta Anda untuk mengajarkan bagian dari pelajaran berikutnya tentang Kemurtadan dan Pemulihan. Anda tahu bahwa teman Anda familier dengan Alkitab, jadi sepertinya adalah ide yang baik untuk menggunakan beberapa ayat dari Perjanjian Baru selama pelajaran.

Menggunakan Kisah Para Rasul 3:21 ; Efesus 1:10 ; Efesus 2:19–22 ; dan 2 Tesalonika 2:1–3 (atau ayat-ayat lain pilihan Anda), tulislah apa yang dapat Anda katakan selama pelajaran untuk membantu teman Anda memahami mengapa Juruselamat perlu memulihkan Injil-Nya ke bumi.

Siswa dapat diajak untuk berbagi tanggapan mereka secara berpasangan, dalam kelompok-kelompok kecil, atau bersama anggota kelas.

Kegiatan B: Meningkatkan kasih Anda bagi Yesus Kristus dan hasrat Anda untuk melayani Dia

Jika siswa menulis surat untuk masa depan mereka sendiri dalam pelajaran “Filipi 3,” pertimbangkan untuk menggunakan kegiatan berikut untuk membantu mereka menilai kasih mereka bagi Allah.

Dalam pelajaran “Filipi 3,” Anda diberi kesempatan untuk menulis surat kepada diri Anda di masa depan di mana Anda mengidentifikasi pengurbanan yang dapat Anda lakukan yang akan membantu Anda mengenal Yesus Kristus dengan lebih baik dan bersiap untuk kehidupan kekal.

Jika Anda mengambil kesempatan ini, merujuklah pada surat yang Anda tulis. Bandingkan perasaan Anda saat ini mengenai Yesus Kristus atau hasrat Anda untuk melayani Dia dengan perasaan dan hasrat yang Anda miliki ketika Anda menulis surat itu. Jika ada yang ingin Anda tambahkan pada surat tersebut berdasarkan pengalaman Anda baru-baru ini, jangan ragu untuk melakukannya sekarang.

Pertimbangkan untuk mengajak sukarelawan berbagi wawasan atau pemikiran apa pun yang mereka miliki sewaktu mereka meninjau kembali surat mereka. Pertanyaan-pertanyaan berikut dapat membantu siswa merenungkan dan berbagi pemikiran mereka.

  • Sewaktu Anda meninjau kembali surat Anda, apakah Anda memperhatikan perubahan apa pun mengenai kasih Anda bagi Yesus Kristus? Jika ya, menurut Anda mengapa hal tersebut berubah?

  • Apa pengalaman baru-baru ini yang telah meningkatkan kasih Anda bagi Allah dan kesediaan Anda untuk melayani Dia?

  • Menurut Anda apa saja langkah selanjutnya yang dapat Anda ambil untuk membantu Anda meningkatkan kasih bagi Allah?

Kegiatan C: Mengenakan seluruh perlengkapan senjata Allah

Page from the New Testament Seminary Teacher Manual. Put on the Whole Armor of God.
  • Apa yang Anda ingat mengenai perlengkapan senjata Allah? Apa yang Anda ingat tentang arti dari setiap bagian? Jika Anda memerlukan bantuan, merujuklah pada Efesus 6:14–18 untuk mendapatkan jawabannya.

Pertimbangkan untuk membuat gambar ini di papan tulis dan mengajak siswa untuk ke depan dan menambahkan makna rohani untuk setiap bagian dari perlengkapan senjata Allah tersebut.

  • Bagaimana Anda akan meringkas apa artinya “mengenakan seluruh perlengkapan senjata Allah”? ( Efesus 6:11).

Gambarlah satu figur sederhana dalam jurnal Anda.

  • Upaya apa yang Anda buat untuk mengenakan perlengkapan senjata Allah?

Gambarlah satu atau beberapa bagian dari perlengkapan senjata Allah yang mewakili upaya-upaya tersebut.

  • Pernahkah Anda mengalami hasil apa pun dari upaya Anda? Jika ya, apa yang telah Anda alami? Jika tidak, menurut Anda hasil apa yang akan Anda dapatkan dengan melanjutkan upaya Anda?