Sumber Daya Lainnya
Kejujuran


Kejujuran

Pasal-Pasal Kepercayaan ketiga belas menyatakan, “Kami percaya bahwa kami harus jujur.” Menjadi jujur artinya tulus, terbuka, dan tanpa tipuan setiap saat.

Jika Anda jujur dalam setiap hal, Anda dapat menikmati kedamaian pikiran dan mempertahankan harga diri. Anda membangun kekuatan karakter, yang memberi Anda keleluasaan untuk melakukan pelayanan kepada Allah dan sesama. Anda dapat dipercaya dalam pandangan Allah dan orang-orang yang ada di sekitar Anda.

Sebaliknya, jika Anda tidak jujur dalam perkataan dan tindakan Anda, Anda menyakiti diri sendiri dan sering kali juga menyakiti orang lain. Jika Anda berbohong, mencuri, curang, atau tidak memberikan seluruh tenaga Anda atas pembayaran yang Anda terima, Anda kehilangan harga diri Anda. Anda kehilangan bimbingan Roh Kudus. Anda mungkin menemukan bahwa Anda telah merusak hubungan dengan para anggota keluarga dan teman-teman serta bahwa orang tidak percaya lagi kepada Anda.

Jujur sering kali memerlukan keberanian dan pengurbanan, khususnya ketika orang lain berusaha membujuk Anda untuk membenarkan perilaku yang tidak jujur. Jika Anda menemukan diri Anda berada dalam situasi seperti itu, ingatlah bahwa kedamaian kekal yang datang dari menjadi jujur adalah lebih berharga daripada kesenangan sesaat dari mengikuti dorongan teman sebaya.

Rujukan tambahan: Keluaran 20:16; 2 Nefi 9:34; A&P 97:8