Tiga hari kemudian, Brigham Young dan seluruh kelompoknya keluar dari pegunungan dan melihat lembah. Ketika Brigham Young melihat lembah, dia tahu itulah tempat yang dikehendaki Tuhan untuk tempat tinggal para Orang Suci. Dia mengatakan, “Inilah tempat yang tepat. Terus maju.” Para Orang Suci mengendarai gerobak mereka memasuki lembah itu. Saat itu tanggal 24 Juli 1847. Setelah menempuh perjalanan sejauh 1.609 kilometer melintasi dataran dan pegunungan, para Orang Suci akhirnya menemukan sebuah tempat di mana mereka dapat tinggal. Mereka bersyukur bahwa Allah telah membawa mereka ke tempat yang damai dan aman, meskipun mereka tahu akan ada banyak tantangan yang harus diatasi.