Kisah-Kisah Tulisan Suci
Bab 48: Joseph Smith Meminta Bantuan Presiden: Maret–November 1839


Bab 48

Joseph Smith Meminta Bantuan Presiden

Maret–November 1839

Joseph menulis surat

Joseph Smith menulis surat kepada para Orang Suci saat dia berada di Penjara Liberty. Dia meminta mereka untuk menulis tentang perbuatan jahat yang dilakukan oleh para perusuh terhadap mereka. Dia mengatakan mereka harus mengirimkan apa yang mereka tulis kepada para pemimpin negeri.

para Orang Suci menulis nama-nama para penyerang

Joseph meminta para Orang Suci untuk menulis nama orang-orang yang telah melukai mereka. Dia mengatakan mereka harus menceritakan bagaimana rumah dan ladang mereka dihancurkan.

Joseph dan sahabat-sahabatnya meninggalkan Penjara Liberty

Setelah Joseph dan sahabat-sahabatnya berada di Penjara Liberty selama lebih dari empat bulan, beberapa penjaga membawa mereka ke kota lain untuk sebuah persidangan. Joseph dan sahabat-sahabatnya membeli dua kuda dari para penjaga itu. Mereka memberi para penjaga itu beberapa pakaian untuk membayar satu kuda dan berjanji untuk membayar kuda yang lainnya nanti.

Joseph dan sahabat-sahabatnya melarikan diri

Pada suatu malam beberapa penjaga mabuk dan tidur. Penjaga lainnya membantu Joseph dan sahabat-sahabatnya melarikan diri.

Joseph dan sahabat-sahabatnya melakukan perjalanan

Joseph dan sahabat-sahabatnya menunggang kuda secara bergantian. Setelah 10 hari mereka tiba di Quincy, Illinois, di mana mereka bertemu keluarga mereka.

Joseph dan sahabat-sahabatnya menyapa keluarga mereka

Joseph dan sahabat-sahabatnya gembira dapat bersama keluarga mereka lagi.

para Orang Suci di Nauvoo

Para Orang Suci ingin mendapatkan sebuah tempat di Illinois untuk membangun kota mereka sendiri. Mereka membeli beberapa tanah yang lembab dan berlumpur di dekat Sungai Mississippi. Joseph dan para Orang Suci bekerja keras untuk mengeringkan tanah itu agar mereka dapat membangun rumah-rumah dan bercocok tanam. Mereka mulai membangun kota yang indah, yang mereka namai Nauvoo. Nauvoo artinya tempat yang indah.

Joseph bertemu dengan Presiden Amerika Serikat

Saat para Orang Suci mulai membangun Nauvoo, Joseph pergi untuk menemui presiden Amerika Serikat. Joseph menceritakan kepada presiden tentang para perusuh di Missouri. Dia menceritakan bagaimana mereka telah membakar rumah-rumah para Orang Suci, mencuri ternak mereka, dan memaksa mereka keluar dari tanah mereka.

Joseph meminta bantuan Presiden

Joseph mengatakan beberapa Orang Suci telah dibunuh. Orang Suci lainnya dipenjara. Dia memperlihatkan kepada presiden apa yang para Orang Suci tulis tentang kejahatan yang telah dilakukan terhadap mereka. Joseph mengatakan para pemimpin di Missouri tidak bersedia membantu para Orang Suci. Dia meminta presiden untuk membantu mereka.

Presiden mengatakan dia tidak bisa membantu

Presiden mengatakan dia tahu para Orang Suci telah menderita, tetapi dia tidak bisa berbuat apa-apa untuk membantu mereka. Jika dia membantu para Orang Suci, orang-orang di Missouri akan marah.

Joseph pergi dalam kesedihan

Joseph sedih karena presiden tidak bersedia membantu para Orang Suci. Dia kembali ke Nauvoo.