Kisah-Kisah Tulisan Suci
Bab 26: Yesus Mengampuni seorang Perempuan


Bab 26

Yesus Mengampuni Seorang Perempuan

A Pharisee asks Jesus to eat with him - ch.23-1

Seorang Farisi meminta Juruselamat untuk datang ke rumahnya dan makan bersamanya.

A sinful woman finds Jesus at the Pharisee's house - ch.23-2

Seorang perempuan yang telah banyak berdosa tinggal di kota itu. Dia tahu bahwa Yesus sedang makan di rumah orang Farisi. Dia ingin melakukan sesuatu yang istimewa bagi Yesus.

A woman kneels at the Savior's feet and washes them with her tears - The Pharisee thinks the Savior should not let the sinful woman touch Him - ch.23-3

Dia berlutut dan membasuh kaki Juruselamat dengan air matanya. Kemudian dia menyeka kaki-Nya dengan rambutnya dan menciumnya. Dia juga mengoleskan minyak wangi di atasnya. Orang Farisi itu tahu bahwa perempuan tersebut telah melakukan banyak hal yang salah. Dia mengira bahwa Yesus hendaknya tidak mengizinkan perempuan itu menyentuh-Nya.

The Savior tells the Pharisee that he had not given Him water to wash His feet - ch.23-4

Juruselamat tahu apa yang orang Farisi itu pikirkan. Dia memberi tahu orang Farisi itu bahwa perempuan tersebut telah berbuat banyak untuk mengurus-Nya daripada yang orang Farisi lakukan. Orang Farisi itu tidak menyediakan air bagi Yesus untuk membasuh kaki-Nya ataupun minyak untuk kepala-Nya, sebagaimana yang sering kali dilakukan untuk tamu.

Jesus tells the woman that her sins are forgiven - ch.23-5

Yesus memberi tahu orang Farisi itu bahwa dosa-dosa perempuan tersebut telah diampuni karena dia mengasihi Juruselamat dan beriman kepada-Nya. Yesus menyuruh perempuan itu untuk pergi dengan damai.

Lukas 7:47–50; Ajaran dan Perjanjian 58:42–43; Jesus the Christ, 262–263