Tempat-Tempat yang Perlu Diketahui
(Nomor dalam kurung adalah bab yang menceritakan tentang peristiwa yang terjadi di tempat-tempat ini.)
Peta 1: Tanah Suci di Zaman Perjanjian Baru
-
Damsyik Paulus pergi ke kota ini ketika Yesus menampakkan diri kepadanya dan menyuruh dia bertobat. (59)
-
Kaisarea Filipi Di area ini Yesus bersaksi tentang kematian-Nya dan Kebangkitan-Nya, dan Petrus bersaksi bahwa Yesus adalah Putra Allah. (32)
-
Galilea Yesus melewatkan banyak waktu di daerah ini mengajarkan Injil dan menyembuhkan yang sakit. (19–20, 34, 36)
-
Kapernaum Yesus melakukan banyak mukjizat di kota ini. (23–25, 30)
-
Danau Galilea Yesus mengajarkan Injil kepada banyak orang di dekat sini. Yesus meredakan badai dan berjalan di atas Danau Galilea. (18, 21, 29)
-
Kana Yesus mengubah air menjadi air anggur pada perjamuan kawin di sini. Seseorang datang ke sini memohon kepada Yesus untuk menyembuhkan putranya yang sakit. (12, 16)
-
Nazaret Yesus dibesarkan di kota ini. (2, 4, 9, 17)
-
Samaria Yesus mengajar seorang perempuan tentang air hidup di sebuah sumur di negeri ini. Sebagian besar orang Yahudi membenci orang-orang Samaria. (15, 58)
-
Sungai Yordan Yohanes Pembaptis membaptis Yesus Kristus di sungai ini. (10)
-
Yope Petrus menghidupkan kembali Tabita di sini. (60)
-
Yerikho Dalam perumpamaan tentang orang Samaria yang baik hati, seseorang nyaris terbunuh saat melintasi jalan menuju kota ini. (35)
-
Yerusalem Yesus dan para Rasul-Nya melewatkan banyak waktu mengajar di kota ini. Yesus mati dan bangkit di sini. (6, 39–40, 44–57, 63) Lihat Peta 2 untuk kisah-kisah tambahan yang terjadi di Yerusalem.
-
Betania Lazarus, yang Yesus bangkitkan dari kematian, tinggal di sini bersama saudara perempuannya, Maria dan Marta. (43)
-
Betlehem Yesus Kristus dilahirkan di sini. (5, 7)
Peta 2: Yerusalem pada Zaman Yesus
-
Golgota Ini mungkin tempat Yesus Kristus mati di atas salib. (53)
-
Kuburan Taman Ini mungkin tempat Yesus Kristus dikuburkan, bangkit, dan berbicara dengan Maria Magdalena. (53, 54)
-
Kolam Betesda Yesus menyembuhkan seseorang pada hari Sabat di sini. (27)
-
Bait Suci Di sini malaikat Gabriel menjanjikan kepada Zakharia bahwa dia akan memiliki seorang putra, yang adalah Yohanes Pembaptis. Yesus mengajar di bait suci ini. Dia juga mengusir orang-orang dari bait suci yang menjual hewan untuk kurban. (1, 6, 9, 11, 13, 45, 56)
-
Taman Getsemani Yesus Kristus berdoa, menderita bagi dosa-dosa kita, dikhianati oleh Yudas Iskariot, dan ditahan di taman ini. (51, 52)
-
Bukit Zaitun Yesus mengajarkan tentang Kedatangan Kedua-Nya di sini. (46)
-
Rumah Kayafas Ini mungkin tempat para pemimpin Yahudi mengadili Yesus, mendakwa-Nya melanggar hukum. (52)
-
Ruangan Atas Ruangan tempat Yesus dan para Rasul-Nya makan Perjamuan Paskah mungkin di area ini. Yesus mengajar para Rasul-Nya tentang sakramen sesaat sebelum pergi ke Taman Getsemani. (49, 50)