Laut Mati
Laut garam di ujung sebelah selatan Lembah Yordan. Itu juga dikenal sebagai Laut Asin. Permukaannya berada kira-kira 1300 kaki (395 meter) di bawah Laut Tengah. Kota Sodom, Gomora, dan Zoar atau Bela berada di dekat tepi lautnya (Kej. 14:2–3).
Dalam penggenapan nubuat dan sebagai salah satu tanda Kedatangan Kedua Juruselamat, perairan Laut Mati akan disehatkan, dan kehidupan akan tumbuh subur di sana (Yeh. 47:8–9).